Dahlan Iskan: Coret Saya dari Peserta Konvensi Capres PD!

Dahlan Iskan
Jakarta - Menteri BUMN Dahlan Iskan mengirim pesan singkat ke Komite Konvensi Capres PD dan Ketua Umum Partai Demokrat. Isinya cukup mengejutkan, Dahlan meminta namanya dicoret dari peserta konvensi capres PD.

"Kepada Yth: Panitia Konvensi Capres Partai Demokrat di Jakarta. Sehubungan dengan pengaduan pihak yang menamakan diri Advokat Publik kepada Panitia Konvensi Partai Demokrat pada hari Selasa 7 Januari 2014, dengan ini saya menyatakan agar panitia tidak ragu-ragu dan langsung mencoret nama saya dari daftar peserta konvensi manakala panitia berkeyakinan bahwa pengaduan tersebut benar," kata Dahlan dalam surat resminya.

Surat Dahlan ini beredar di kalangan wartawan, Rabu (8/1/2014). Dalam suratnya, Dahlan juga mengaku tak tertarik mengklarifikasi tudingan itu.

"Saya memang tidak mengklarifikasi tuduhan-tuduhan tersebut karena saya tidak mau direpotkan oleh fitnah-fitnah seperti itu. Saya berprinsip bahwa saya harus lebih banyak bekerja dari pada menanggapi fitnah. Terimakasih. Hormat saya: Dahlan Iskan. Tindasan: ketua umum DPP Partai Demokrat," kata Dahlan.

Selasa (7/1/2014), Komite Konvensi mengaku menerima laporan dari Tim Advokat Publik terkait Dahlan Iskan. Pengaduan itu berisikan tentang tuduhan kepada Dahlan terkait perkara korupsi. Namun, bagaimana isi detil pengaduan itu, tidak dipublikasikan oleh Komite Konvensi.


(ald/merdekapost.com/Maikel Jefriando - detikNews)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs