Duet HBA-Edi Purwanto Diragukan?

Duet HBA-Edi Purwanto Diragukan?
HBA-Edi Purwanto

Rekomendasi DPP PDIP Turun, Megawati Lebih Pilih Edi Ketimbang Nino Guritno

JAMBI - Dipastikan surat rekomendasi DPP Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP) yang sangat ditunggu-tunggu masyarakat seantero Jambi karena berkaitan dengan sang calon pendamping Gubernur Jambi Hasan Basri Agus (HBA). Akhirnya berdasarkan sumber yang terpercaya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri ternyata lebih memilih Edi Purwanto yang notabene merupakan Ketua DPD PDIP Provinsi Jambi, dibandingkan sosok Ir H Nino Guritno yang sangat dikenal dan merupakan panutan masyarakat serta diharap mampu membawa Jambi ke arah yang lebih baik.

Dengan kata lain, Edi Purwanto telah direstui dan direkomendasikan sang Ibu Ketua Umum untuk menjadi Calon Wakil Gubernur Jambi pendamping HBA pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi yang bakal dihelat pada bulan Desember mendatang.

Dipilihnya Edi Purwanto oleh DPP, tak lain berdasarkan arahan langsung dari sang ibu ratu. Fakta ini berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun koran ini dikarenakan partai berlambang moncong putih tersebut lebih memprioritaskan kader muda dan Ketua DPD.

Kabar ini sekaligus menegaskan isu politik yang berkembang beberapa hari terakhir di Provinsi Jambi yang membawa kabar bahwa Edi Purwanto sah telah mendapat rekomendasi dari DPP PDIP besutan mantan presiden perempuan pertama Indonesia tersebut.

Tak terpilihnya Nino Guritno dalam surat rekomendasi DPP, sepertinya bakal menjadi boomerang bagi Partai PDIP sendiri. Pasalnya, nama Nino Guritno sangat diperhitungkan karena dikenal oleh luas masyarakat Jambi, khususnya masyarakat Jawa yang tinggal di Provinsi Jambi.

Sedangkan, nama Edi Purwanto sendiri kurang diterima dan kurang begitu dikenal oleh masyarakat Jambi, termasuk dalam tim Pemenangan Calon Gubernur Jambi yang merupakan pejabat incumbent (petahana) HBA. Dan hal ini sangat merugikan serta berbahaya bagi calon incumbent tersebut karena akan berakibat fatal yaitu kekalahan.

Dengan kata lain, Edi Purwanto telah direstui dan direkomendasikan sang Ibu Ketua Umum untuk menjadi Calon Wakil Gubernur Jambi pendamping Hasan Basri Agus (HBA) pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi yang bakal dihelat pada bulan Desember mendatang.

Namun, dibalik terpilihnya Edi Purwanto oleh DPP, jelas sangat merugikan Calon Gubernur Jambi HBA pada pertarungan politik mendatang. Pasalnya, nama Edi dirasa kurang berdengung dan mampu mengangkat nama HBA serta menciptakan citra positif di mata masyarakat Jambi untuk memilih pasangan ini.

Mau tidak mau, suka tidak suka, karena adanya fakta integritas dengan DPD PDIP, HBA harus menerima keputusan DPP PDIP tersebut. Mengutip pepatah lama, HBA bak 'makan buah simalakama' yang akhirnya berada di ambang kekalahan. (ALD/jambiupdate)

BACA JUGA
Salah Pilih Wakil, HBA Diambang Kekalahan?
Ini Dia yang Ditunggu-tunggu,,, DPP PDIP Putuskan Duet HBA-Edi
HBA Batal Mendaftar, Golkar Hanya Usulkan Zumi Zola ke DPP
Ini Komposisi Tim Inti Pemenangan Zumi Zola yang Bakal Dilantik Minggu Malam
Salah Pilih Wakil, HBA Diambang Kekalahan?
Fachrori Gandeng Herman Mukhtar
SB Bantah Dituding Sebagai Dalang 276 Jatah Proyek untuk DPRD Kerinci
Siapa Nuzran Joher, Mengapa Dia yang Dipilih HM untuk Sungai Penuh??
Kisah Martunis, Selamat Dari Tsunami Aceh, Jadi Anak Angkat C.Ronaldo Hingga Gabung Akademi Sporting
Akhirnya Mimpi Bocah Aceh Bermain di Portugal Terwujud, Sporting Lisbon Rekrut Martunis

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar





Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs