Pleno KPU Usai, Ini Perolehan Suara Pilwako Sungaipenuh

Pleno KPU Usai, Ini Perolehan Suara Pilwako Sungaipenuh
Suasana rapat pleno KPU Kota Sungaipenuh di Gedung Nasional, kemaren (17/12)


SUNGAIPENUH - Meski diwarnai unjuk rasa, namun rapat pleno rekapitulasi perolehan suara untuk Pilwako Sungaipenuh tetap selesai dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sungaipenuh.

Rekapitulasi yang bertempat di Gedung Nasional Sungaipenuh tersebut selesai dilaksanakan pada pukul 12.23 WIB siang (17/12) kemaren, saat ribuan massa menggelar unjuk rasa di bundaran Tugu Adipura.

"Rapat pleno selesai pada pukul 12.23 WIB," ujar Komisioner KPU Kota Sungaipenuh, Irwan.

Berdasarkan data hasil pleno yang diterima koran ini, pasangan calon (paslon) nomor urut 1, Asafri Jaya Bakri (AJB)-Zulhelmi memperoleh 22.910 suara, kemudian paslon nomor urut 2 Herman Mochtar (HM)-Nuzran Joher (NJ) mendapat 16.268 suara, dan paslon nomor urut 3, Ferry Satria-Buzarman sebanyak 11.401 suara.

Dari total perolah suara masing-masing paslon, diketahui jumlah suara sah sebayak 50.579. Sedangkan suara tidak sah berjumlah 1.769.

"Total pemilih yang mengunakan hak pilihnya sebanya 52.348," sebut Irwan.

Ia mengaku, saat ini tengah menuju Kota Jambi, untuk mengikuti rapat pleno untuk Pilgub Jambi di tingkap KPU Provinsi Jambi. (ald)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar









Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs