Serap Aspirasi Warga, Ali Mustika Reses di Desa Kebon IX

Merdekapost.com - Anggota DPRD Muaro Jambi dari Dapil Kecamatan Sungai Gelam, M.Ali Mustika, A.Md turun menyerap aspirasi masyarakat melalui kegiatan reses yang berlangsung pada Minggu (14/2/2021) malam. Kegiatan reses tersebut dilaksanakan di RT 20 Desa Kebon IX, Kecamatan Sungai Gelam.

Ali Mustika mengatakan, dalam kegiatan reses tersebut cukup banyak aspirasi yang disampaikan masyarakat untuk diperjuangkan ke depan. Aspirasi itu beragam. Ada yang mengeluhkan kondisi penerangan lampu jalan, perbaikan jalan, dan termasuk meminta bantuan bibit ternak.

“ Insyaallah, seluruh aspirasi yang disampaikan itu kita tampung dan akan kita kawal  penganggarannya di kabupaten. Mudah-mudahan terealisasi,” katanya.

Ali Mustika menjelaskan, reses merupakan komunikasi dua arah antara legislatif dengan konstituen. Reses merupakan kewajiban anggota DPRD untuk bertemu dengan konstituennya guna menyerap aspirasi mereka.

“ Kegiatan reses tersebut sengaja dilaksanakan pada malam hari dikarenakan padatnya aktivitas warga. Karena pada siang hari mereka disibukkan dengan kegiatan masing-masing,” ujarnya.

Ali Mustika mengatakan, tujuan reses adalah menyerap dan menindaklanjuti aspirasi konstituen dan pengaduan masyarakat guna memberikan pertanggungjawaban moral dan politis kepada konstituen di Dapil masing-masing.

“ Jadi, mau tidak mau kita harus siap baik siang atau malam untuk mendengar keluh kesah mereka kapan pun mereka bisa berkumpul menyatu dan berkesempatan,” katanya. (064)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs