Kecelakaan Maut di Merangin, Kades Muaro Panco Tewas

Kepala Desa Muaro Panco Kecamatan Renah Pembarap Kabupaten Merangin, Halid Mawardi meninggal dunia usai mobil Agya BH 1394 FO yang dikendarai, terlibat kecelakaan. (IST)

MERDEKAPOST| MERANGIN - Kepala Desa Muaro Panco Kecamatan Renah Pembarap Kabupaten Merangin, Halid Mawardi meninggal dunia usai mobil Agya BH 1394 FO yang dikendarai, terlibat kecelakaan.

Kecelakaan maut ini terjadi di Jalan Lintas Bangko - Kerinci Desa Simpang Parit, Senin (13/2/2023).

Kapolres Merangin AKBP Dewa Arinata mengatakan, bahwa kecelakaan bermula saat mobil truk nomor polisi B 9838 SXS yang dikendarai Riko Pebrian, melaju dari arah Kerinci menuju Bangko, dan Mobil Toyota Agya warna merah dengan nopol BH 1394 FO yang dikendarai Halib Mawardi melaju dari arah Bangko menuju Kerinci.

BACA JUGA :

Tabrakan Mobil HRV vs Motor Beat di Sungai Penuh, 1 Orang Tewas

  

Tabrakan Maut di Sungai Penuh HRV vs Beat. Foto: Ist

Merdekapost.com - Kecelakaan maut kembali terjadi di Jalan Muradi, Desa Sumur Gedang, Kecamatan Pesisir Bukit, Kota Sungai Penuh, Provinsi Jambi, antara mobil merk Honda HRV warna dengan Motor Beat bewarna hitam, pada selasa dini hari (23/08/22)  sekira pukul 05.45 WIB.

Kapolres Kerinci, AKBP Patria Yuda Rahadian melalui Kasat Lantas Polres Kerinci, AKP Yudistira ketika dikonfirmasi membenarkan adanya kecelakaan yang terjadi di Kota Sungai Penuh.

“Laka Lantas terjadi antara mobil Honda HRV yang dikendarai oleh PD (36) dengan motor beat yang dikendarai oleh YP (20) Sehingga mengakibatkan pengendara motor beat meninggal dunia “Kata Kasat Lantas.

Adapun kranologis kejadian, awalnya mobil Honda HRV warna putih melaju dari arah Semurup menuju arah kota Sungai Penuh, pada saat melawati jalan tersebut pengendara honda HRV menabrak sepeda motor honda beat yang melaju dari arah berlawan dari kota sungai penuh menuju semurup dan mengakibatkan pengendara honda beat meninggal dunia.

Ditanya soal status sopir Honda HRV yang diduga melakukan kelalaian hingga menyebabkan korban meninggal dunia? Menurut kasat, status pengendara honda HRV dalam proses menyidikan.

“Masih dalam proses penyidikan,” ungkap kasat. (064)

Bocah 4 Tahun Tewas Ditempat Ditabrak Avanza di Tutung Bungkuk Siulak

  

Lokasi Kejadian. Foto: Ist

Merdekapost.com - Kejadian tragis terjadi pada hari ini, minggu (23/1/2022), seorang bocah berusia 4 Tahun anak dari pasangan Ibu Evi dan Hermen Warga Desa Tutung Bungkuk Kecamatan Siulak tewas ditempat ditabrak sebuah mobil Avanza milik seorang guru SMAN 4 Kerinci,

Peristiwa miris ini sontak menggemparkan warga Tutung Bungkuk dan sekitarnya, korban yang tertabrak dikabarkan meninggal langsung ditempat kejadian perkara (TKP).

Kepala Desa Tutung Bungkuk, Ujang Ibnu membenarkan kejadian tersbut, sekitar Pukul 11:00 WIB, musibah kecelakaan yang menimpa korban Elwin umur 4 tahun itu terjadi tepatnya di lorong jalan keluar dari sekolah SMAN 4, sikitar puku 10:00 WIB.

“Ya, memang ada terjadi kecelakaan sebuah mobil milik guru SMA bernama bapak Gopi. Beliau hendak pulang dari sekolah usai ada gotong royong di sekolah. Korban sudah dibawa ke Puskesmas Siulak Gedang," kata Kades.

Saat ini pihak keluarga Korban yang meninggal tengah menyiapkan pemakaman.

“Saat ini kami menyiapkan pemakaman almarhum yang sudah tidak bernyawa. Maklum kejadian kecelakaan ini warga sudah banyak yang pergi keladang, kita sedang memanggil warga untuk kubur,”ujar Kades.

Sementara itu, Kapolsek Gunung Kerinci, Iptu Harmen Dasiba juga membenarkan ada kejadian kecelakaan yang menewaskan bocah 4 tahun yang ditabrak sebuah mobil jenis Toyota Avanza di lorong jalan masuk SMAN 4 Siulak.

“Benar ada kejadian kecelakaan seorang anak laki-laki yang tewas ditabrak mobil tadi. Korban sudah dibawa ke Puskesmas untuk kepentingan visum walau korban sudah tewas ditempat kejadian.

“Saat ini kasus kecelakaan sudah kita limpahkan ke Laka Lantas Polres Kerinci guna pengembangan kejadian kecelakaan ini,”ungkap Kapolsek. (064)





Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs