Pamit Mandi ke Sungai, Wanita Lansia di Tebo Hanyut di Sungai Batanghari

Pencarian seorang wanita lanjut usia yang tenggelam di Sungai Batanghari, Desa Teriti, Kecamatan Sumai Kabupaten Tebo, Jumat (5/6/2020) malam. 
Merdekapost.com, Muara Tebo - Seorang wanita lanjut usia tenggelam di Sungai Batanghari, Desa Teriti, Kecamatan Sumai Kabupaten Tebo, Jumat (5/6/2020) malam.

Kepala Ops Kantor Pencarian dan Pertolongan Jambi, Kornelis, melalui humas Luthfi, menyampaikan pihaknya masih melakukan pencarian korban yang diketahui berjenis kelamin perempuan.

BPBD Tebo mendapat informasi seorang perempuan lanjut usia berumur 75 tahun tenggelam di Sungai Batanghari, tepatnya di Desa Teriti, Kecamatan Sumai, Kabupaten Tebo, pada Jumat (5/6/2020) sekitar 19.30 WIB.

Awalnya, korban bernama Muna (75) pamit ke anaknya untuk buang air besar di sungai. "Korban pamit ke sungai hendak buang air besar. Lalu korban hilang dan hanya ditemukan jejak kaki mengarah ke sungai dan diduga korban terpeleset pada saat MCK," terangnya, Sabtu (6/6/2020).

Kemudian tim Pos SAR Bungo sekitar pukul 6.40 WIB menuju lokasi untuk melakukan pencarian korban.

Hingga berita ini diturunkan, Tim Pos SAR Bungo dan Tim SAR gabungan masih terus berupaya melaksanakan pencarian.)*

Sumber : tribunjambi.com | Penulis: pne | Editor: hza | Merdekapost.com

Ruas Jalan Utama Rimbo Ilir Tebo Semakin Hancur Dilintasi Truk Sawit Menuju Pabrik PT SMS

TERBALIK : Truk bermuatan sawit hendak menuju PMKS PT SMS terguling akibat terjebak di badan jalan yang berlubang hingga kedalaman kaki orang dewasa. (hza/teboonline)
MERDEKAPOST.COM, TEBO - Jalan Utama Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo provinsi Jambi, kondisinya kian hancur akibat dilintasi oleh truk muatan buah Sawit yang hendak diantar ke Pabrik Minyak Kelapa Sawit (PMKS) PT SMS yang berada di Blok D Kecamatan Rimbo Ilir.

Padahal, PMKS PT SMS Rimbo Ilir baru kisaran dua bulan beroperasi melayani pembelian buah sawit milik masyarakat sekitar. Memang, sebelum beroperasi PMKS PT SMS, kondisi jalan utama sudah mengalami kerusakan.

Namun, pasca beroperasinya PMKS PT SMS, kondisi jalan utama Rimbo Ilir semakin hari semakin rusak dan bertambah hancur karena hampir setiap hari dilintasi truk muatan sawit yang melebihi tonase menuju PMKS PT SMS tersebut.

Tampak, dari simpang 4 Blok E atau desa Sumber Agung menuju Blok D atau desa Giripurno, kondisi jalannya saat ini banyak terdapat lubang dengan kedalaman hingga 30 sampai 40 cm atau setinggi lutut kaki orang dewasa.

"Sekarang kondisi lintas Rimbo Ilir jalannya hancur sekali sering dilewati truk muat sawit yang diantar ke Pabrik PT SMS, la kemarin itu truk muat Sawit terguling karena kejebak di jalan yang berlubang," ujar Ucok Marpaung warga Tebo yang hampir setiap hari melintas di lintas Rimbo Ilir, Jumat (05/06/2020).

Ia pun berharap agar pihak PMKS PT SMS dapat memperhatikan kondisi jalan utama Rimbo Ilir. Apapun ceritanya kata Marpaung, kerusakan lintas Rimbo Ilir cepat atau lambat paska beroperasinya PMKS SMS, sudah pasti disebabkan oleh imbas dari adanya PMKS PT SMS tersebut.

Sementara itu, salah satu pihak Manajemen PMKS PT SMS, Setiyono saat dikonfirmasi media partner merdekapost.com (Teboonline.id) terkait hal tersebut via WA, tak direspon dan saat dihubungi nomor pribadinya, tak aktif. )*

Sumber : teboonline.id | Penulis: pri | Editor: hza | Merdekapost.com

Usai Sepakbola Tarkam, Bentrokan Pecah, 3 Motor Dibakar, 1 Orang Luka Tusuk


Merdekapost.com - Bentrokan antara warga Desa Pagar Puding dan Desa Jambu Kecamatan Tebo Ulu Kabupaten Tebo, Jambi pecah usai pertandingan sepakbola antara kampung (Tarkam), rabu (27/05).

Akibatnya, tiga unit sepeda motor hangus dibakar dan 1 orang warga mengalami luka tusuk.

Bentrokan sendiri dipicu oleh ulah oknum pemuda Desa Jambu yang masuk kedalam lapangan dengan menggunakan sepeda motor saat pertandingan sedang berlangsung. Hal ini memicu kemaran pemuda  Desa Pagar Puding.

Diawali dengan aksi saling lempar batu, pemuda Desa Pagar Puding kemudian melakukan sweping dan menahan sedikitnya 15 sepeda motor. 3 diantaranya hangus terbakar dan 1 orang mengalami luka tusuk.

Camat Tebo Ulu, Syarfandi membenarkan. Menurutnya, aparat keamanan yang cepat turun berhasil meredakan suasana.

“Saat ini Kapolsek dan Danramil masih dilokasi meredam bentrok dua warga, malam ini akan mediasi di Mapolsek Tebo Ulu,” ujar Syarfandi.

Kapolres Tebo, AKBP Abdul Hafidz mengatakan, situasi di kedua desa tersebut sudah kondusif setelah tokoh-tokoh masyarakat kedua desa ikut menyelesaikan masalah itu.

“Kita masih menyelidiki kasus bentrokan ini. Saksi-saksi masih kita mintai keterangan,” singkatnya.(red)

Sumber : Jurnaljambi.co





Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs