Pelantikan Pj Bupati Kerinci, ini Kata Aswardi Ketua PPDI Kerinci

Ucapan Selamat dan Sukses oleh PPDI Kabupaten Kerinci

Merdekapost.com - Dalam suasana yang dipenuhi formalitas dan martabat, auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi menjadi Saksi bisu atas terpilihnya seorang pemimpin baru bagi Kabupaten Kerinci. Asraf, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jambi, secara resmi dilantik oleh Gubernur Jambi, Al Haris, sebagai Pejabat Bupati Kerinci pada hari Sabtu, tanggal 4 November 2023. 

Asraf akan memimpin Kabupaten Kerinci satu tahun ke depan, yang diharapkan banyak pihak membawa perubahan yang lebih baik lagi. Salah satu harapan itu datang dari Pemerintahan Desa, berupa pembenahan dalam pengelolaan administrasi maupun keuangan.

"Pak Asraf harapan baru bagi Pemerintahan Desa, kami yakin beliau akan lebih bijak dalam mengambil keputusan. Selamat atas pelantikan beliau sebagai PJ. Bupati Kerinci," ungkap Aswardi, Ketua PPDI Kabupaten Kerinci, yang sekaligus Sekretaris PPDI Provinsi Jambi.

Baca Juga : Wako Ahmadi Tantang Asosiasi Futsal Sungai Penuh Sumbang Prestasi

Sekdes Pungut Hilir yang sebelumnya juga malang melintang dalam dunia jurnalistik, menilai bahwa Kemendagri sudah menentukan orang yang tepat dengan memilih Asraf sebagai PJ. Bupati Kerinci.

"Sudah lebih dari cukup jabatan bergengsi yang dipercayakan kepada Pak Asraf. Beliau pernah jadi camat, dan tentu sangat paham dengan kondisi desa," imbuhnya.

Rangkaian acara pelantikan ditutup dengan pengukuhan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Kerinci oleh Ketua TP PKK Provinsi Jambi, Hesnidar Haris. Acara ini melambangkan komitmen berkelanjutan untuk pemberdayaan masyarakat dan peningkatan kesejahteraan di daerah.(*)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs