RCTI Belum Respon Aduan Pelecehan Juri Indonesian Idol

Merdekapos.com, Jakarta - Aduan Aliansi Masyarakat Peduli Acara Televisi Indonesia (AMPATI) ke Lembaga Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), Rabu (4/4), belum mendapat tanggapan RCTI sebagai lembaga penyelenggara program Indonesian Idol.
Menurut Manager Produksi Untung Pranoto, pihaknya belum dapat memberikan tanggapan atas pengaduan tersebut. Sebab mereka belum menerima pemberitahuan dari KPI.
"Aku belum bisa memberikan komentar lebih lanjut. Karena kita juga belum tahu laporannya seperti apa," ujarnya kala dihubungi wartawan.
Pria ini juga menekankan bahwa para juri hanya memberikan kritikan kepada peserta Idol sesuai dengan kapasitasnya. "Di sini saya perlu tekankan bahwa para juri itu hanya berusaha memberikan kritik yang membangun kepada para peserta. Dan mereka komentar sudah sesuai dengan tugas mereka sebagai juri. Itu mereka lakukan secara spontanitas setelah melihat peserta. Jadi gak ada skrip atau skenario dari kami," paparnya.
Namun begitu pihaknya berjanji akan memberikan tanggapan setelah menerima pernyataan resmi dari KPI.
Sekedar diketahui, ulah juri Indonesia Idol seperti Anang Hermansyah,Agnes Monica dan Ahmad Dhani dinilai banyak melecehkan identitas gender peserta Idol. Sehingga Aliansi Masyarakat Peduli Acara Televisi Indonesia (AMPATI) mengadukan hal ini ke Lembaga Komisi Penyiaran Indonesia (KPI). (choe)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs