Jalan Kerinci, Sungai Penuh dan Bangko Kian Parah


Jalan Kerinci-Bangko saat dilakukan pelebaran
beberapa waktu lalu, kini kondisinya kembali memprihatinkan

MERDEKAPOST.COM, KERINCI – Setelah diguyur hujan beberapa hari belakangan ini, berdampak terhadap kerusakan infrastruktur jalan yang menghubungakan antara kota Sungai Penuh - Kerinci menuju Kota Bangko, jalan provinsi yang menghubungkan antara tiga kota tersebut mengalami tingkat kerusakan yang mengkhawatirkan, terlihat beberapa lubang-lubang yang menganga mendominasi badan jalan, akibatnya beberapa pengemudi bus dan pengguna jalan lainnya harus extra berhati-hati.

Pantauan Media ini, jalan yang sebenarnya baru dibangun tersebut hanya dipakai secara aman dalam beberapa bulan semenjak penyelesaian pengerjaan proyek pengembangannya, setelah itu jalan kembali  rusak bahkan hingga sekarang.

Salah seorang pengguna jalan, Dapril menyebutkan, "jalan yang digunakan hanya bisa dilewati dengan kecepatan 7KM/jam, hal ini dikarenakan tingkat kerawanannya kian hari kian meningkat, jika kondisi seperti ini terus berlanjut maka dikhawatirkan akan kembali memakan korban, apalagi truk-truk ekspedisi yang bermuatan berat dari dan menuju kerinci sering berlalu lalang di jalur Bangko-Kerinci ini, bisa-bisa terbalik karena selain kondisi jalan yang sebagian besar tikungan,berlubang, saat ini diperparah lagi dengan erosi atau pengikisan badan jalan"

Sementara itu, Salah seorang Supir Truk yang bermuatan sayur kepada Media ini Menyatakan kekecewaannya , karena jalan tidak kunjung diperbaiki, padahal ramai diberitakan bahwa ada bantuan pusat ratusan Milyar untuk perbaikan jalan ini, tapi kok belum juga ada tanda-tanda bakal diperbaiki.

Hingga saat ini belum ada tanda-tanda adanya perbaikan infrastruktur yang menghubungkan tiga kota tersebut, hal ini terlihat belum adanya aktivitas pengerjaan pekerjaan. Kita berharap kepada pemerintah setempat untuk memperhatikan infrastruktur jalan sehingga akses tiga kota Sungai Penuh, kerinci -Bangko dapat berjalan dengan lancar sebagaimana yang diharapkan (perial).

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs