Data Covid-19 Jambi hari Ini, ODP Menurun, PDP Bertambah 2: Tunggu Hasil Swab dari Kemenkes


JAMBI – Hingga saat ini, Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Jambi masih menunggu hasil swab yang ketiga dari pasien 01 positif corona, yang saat ini masih di isolasi di RSUD Raden Mattaher Jambi.

“Untuk hasilnya belum keluar, kita tunggu saja hasilnya nanti seperti apa,” kata Johansyah Juru Bicara Covid-19 Provinsi Jambi, Jumat (10/4).

Lanjutnya, untuk saat ini kondisi terkini dari pasien positif 01 semakin membaik dan tak ada klinis yang mengarah pada gejala covid-19. Dia juga mengatakan, pihaknya juga masih menunggu hasil swab kedua dari pasien 02 positif corona yang dirawat di RSUD A Thalib Kerinci.

“Keduanya sudah semakin membaik, tapi belum bisa kita nyatakan sehat sebelum hasilnya negatif,” tambahnya. Sementara itu, untuk jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Provinsi Jambi terus mengalami penurunan yang signifikan.

694 ODP orang dan 7 Pasien Dalam Pemantauan (PDP). Sementara untuk yang dinyatakan postif masih 2 orang dan kini masih ada 4 orang yang masih menunggu hasil swab.

“Untuk jumlah ODP terus menurun, tapi kalau PDP mengalami kenaikan dua orang asal dari Merangin,” sebutnya. Sementara untuk di Kabupaten Tebo ada 25 ODP dan 1 PDP, Kabupaten Bungo ada 25 ODP dan 1 PDP. Kemudian, untuk Kabupaten Kerinci ada 73 ODP dan 1 PDP dan Kota Sungai Penuh ada 16 ODP.

Selanjutnya untuk Kabupaten Merangin ada 30 ODP dan 2 PDP, selanjutnya di Sarolangun ada 4 ODP dan di Kabupaten Batanghari ada 96 ODP. Selanjutnya untuk di kabupaten Tanjab barat ada 13 ODP dan 1 PDP. Kemudian di Kabupaten Tanjab Timur ada 7 ODP, selanjutnya di Kabupaten Muaro Jambi ada 86 ODP dan Kota Jambi ada 319 ODP dan 1 PDP.

Untuk diketahui, data ini belum termasuk hasil rapid test 1 terduga terpapar di Sungai Penuh yang dijemput dan diisolasi di RSU MHA Thalib Kerinci Malam tadi. keran sampai berita ini dipublis belum ada keterangan resmi dari Juru bicara satgas Covid-19 Provinsi Jambi. (ald)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs