Penggunaan Dana Desa Diharapkan Sinkron dengan Program Pemkot Sungai Penuh

 

Merdekapost.com - Walikota Sungai Penuh diwakili Wakil Walikota Alvia Santoni (Antos) membuka secara resmi Sosialisasi Prioritas Penggunaan Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) Tahun Anggaran 2022, Kamis (17/2) 

Bertempat di Aula Kantor Walikota, dihadiri Asisten Sekda, Kepala SKPD lingkup Pemkot Sungai Penuh, Camat, Kepala Desa, Ketua BPD dan Tenaga Ahli Desa, Pendamping Lokal Desa se-Kota Sungai Penuh. 

Wawako Antos menyampaikan sosialisasi ini sangat penting dalam rangka akselerasi dana desa yang transparan 

"Sosialisasi ini penting kiranya dan merupakan kesempatan yang sangat strategis untuk berkerja lebih keras, lebih cerdas dan lebih ikhlas dalam rangka akselerasi dana desa yang transparan, akuntabel dan Parsitipatif," ujar Wawako Antos. 

Wawako Antos juga mengharapkan Agar Alokasi Dana Desa (ADD) mendukung program prioritas Pemkot Sungai Penuh dalam pembahasan lahan pembangunan Tempat Pengelolaan Sampah di desa dengan sistem Reuse, Reduse dan Recycle (TPS3R). (064)

Wawako Antos Lepas Tim Persikota U-13 dan U-15 Berlaga di Soeratin Cup

 

Merdekapost.com - Walikota Sungai Penuh diwakili Wakil Walikota Alvia Santoni melepas keberangkatan tim sepak bola Persikota Sungai Penuh bertempat di Rumah Dinas Wakil Walikota, Kamis (20/1) 

Sabagaimana diketahui tim Sepak Bola Persikota U-13 dan U-15 akan berlaga pada ajang Piala Soeratin Cup di Kabupaten Tebo tanggal 22-29 Januari 2022 

Pemain yang akan mengikuti Piala Soeratin Cup mewakili Kota Sungai Penuh telah melalui tahapan seleksi 

"Saudara adalah putra terbaik Kota Sungai Penuh untuk mengikuti Kota Sungai Penuh. Saya percaya hasil tidak akan mengkhianati proses," ujar Wawako Antos 

Lanjutnya "Siapa yang siap, siapa yang fokus dan siapa yang menerapkan strategi yang baik akan memperoleh hasil terbaik," tutupnya. 

Turut hadir pada acara tersebut Kadis Kepemudaan dan Olahraga Donfitri Jaya, jajaran pengurus Askot PSSI Kota Sungai Penuh, pelatih dan official. (064)

Wawako Antos: Sekolah Harus Miliki Metode Pembelajaran Mulok Budaya Kota Sungai Penuh

 

Merdekapost.com - Institusi pendidikan tingkat dasar dan menengah di kota Sungai Penuh diminta terus melakukan update dan harus memiliki metode pembelajaran yang baik dan terstruktur dalam mengembangkan muatan Lokal budaya Kota Sungai Penuh. 

Sekolah - sekolah juga harus mampu menyesuaikan perkembangan zaman dengan tetap melestarikan budaya yang dimiliki seperti  penggunaan kearifan lokal bagi para siswa sekolah dan para guru, contohnya penggunaan batik lokal dalam kegiatan selolah. 

Hal ini ditegaskan Wakil Walikota, Alvia Santoni, dalam arahannya saat membuka Bimtek penerapan kurikulum muatan lokal budaya Kota Sungai Penuh jenjang sekolah dasar dan SMP Kota Sungai Penuh, di aula hotel Grand, Rabu (13/10).

Bimtek diikuti para kepala sekolah dan para guru pengampu pelajaran muatan lokal tingkat sekolah dasar dan Sekolah Menengah pertama lingkup Kota Sungai Penuh. 

Kegiatan bimtek menghadirkan narasumber dari kantor bahasa provinsi jambi dan para akademisi dari berbagai perguruan Tinggi di Provinsi Jambi. (064)

Wako Ahmadi & Wawako Antos Melepas Keberangkatan Kafilah Kota Sungai Penuh

 

Merdekapost.com - Walikota Ahmadi Zubir dan Wakil Walikota Alvia Santoni melepas keberangkatan kafilah Kota Sungai Penuh dalam rangka mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ).

Acara pelepasan kafilah yang akan mengikuti MTQ ke-50 Tingkat Provinsi Jambi di Kabupaten Tanjung Jabung Barat bertempat di Aula Kantor Walikota, Rabu (29/9).

Kafilah yang akan mengikuti MTQ ke-50 Tingkat Provinsi Jambi sebanyak 45 orang dengan jumlah keseluruhan 81 orang termasuk official. MTQ ke-50 dijadwalkan mulai tanggal 30 september sampai tanggal 9 oktober 2021.

Wako Ahmadi dalam arahannya memaparkan salah satu program prioritas pemkot Sungai Penuh adalah peningkatan pendidikan agama.

"Kita memprogramkan kedepan untuk terus mengaktifkan TPA, pendidikan keagamaan non formal di desa itu diwajibkan . Setiap wilayah wajib memiliki rumah Tahfiz. Bantuan sosial akan kita peruntukan bagi TPA/TPQ dan Rumah Tahfiz," papar Wako Ahmadi.

Wako Ahmadi menyampaikan tujuan sebenarnya MTQ bukan sekedar mengejar ketertinggalan peringkat lebih dari itu untuk memahami dan mengetahui kandungan dalam Al-qur'an yang dapat diaplikasikan kedalam kehidupan bermasyarakat.

Wako Ahmadi berharap kafilah yang mengikuti MTQ ke-50 tahun 2021setelah pulang dapat membantu pemkot Sungai Penuh dalam mensyiarkan agama Islam melalui program-program yang telah dicanangkan.

Wako Ahmadi menyampaikan rasa bangga kepada kafilah perwakilan Kota Sungai Penuh yang mengikuti MTQ ke-50 tingkat Provinsi Jambi di Tanjung Jabung Barat.

"Kita sangat bangga dengan keberadaan 45 orang qori-qoriah (kafilah), untuk benar-benar fokus. Harapan pemkot dan masyarakat Sungai Penuh terlebih keluarga berharap saudara  memperoleh yang terbaik di ajang MTQ kali ini," ucap Wako Ahmadi.

Turut hadir pada acara pelepasan keberangkatan ini Kepala Kemenag, Ketua MUI, Ketua LPTQ, Staf Ahli, Asisten dan Kabag Kesra. (064)

Wako Ahmadi & Wawako Antos Hadiri Pelantikan pengurus KNPI Kota Sungai Penuh

 

Merdekapost.com - Walikota Ahmadi Zubir bersama Wakil Walikota, Alvia Santoni, menghadiri pelantikan pengurus DPD II KNPI Kota Sungai Penuh, Kamis(23/09/2021). 

Acara pelantikan yang digelar di ruang aula kantor Walikota Sungai Penuh turut Dihadiri unsur Forkompimda, pengurus KNPI  Provinsi Jambi,, sejumlah pengurus DPD II KNPI kabupaten/kota dalam provinsi Jambi, serta undangan lainnya. 

Pelantikan DPD II KNPI Kota Sungai penuh  mengusung tema "mengoptimalisasikan peran pemuda dalam mewujudkan kota sungai penuh sebagai kota layak pemuda  yang maju dan berkeadilan".

Dalam sambutannya Walikota Sungai Penuh, Ahmadi Zubir, menegaskan komitmen dan integritas pengurus KNPI akan diuji, kemajuan KNPI tergantung dari Pengurus KNPI saat ini. 

Walikota berharap pengurus KNPI yang dilantik kedepannya menjadi pribadi yang tangguh secara fisik dan mental. (064)

Wako Ahmadi dan Wawako Antos Mengikuti Pembekalan Kepemimpinan

 

Merdekapost.com - Walikota Ahmadi Zubir dan Wakil Walikota Alvia Santoni., mengikuti pembekalan kepemimpinan pemerintahan dalam negeri yang diadakan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Dalam Negeri (BPSDM Kemendagri) BPSDM Kemendagri RI secara virtual, Senin (13/9/2021).

Mendagri Tito menyampaikan Kegiatan ini merupakan salah satu program prioritas Kementerian Dalam Negeri dalam pengembangan Sumber Daya Manusia. Kegiatan Pembekalan ini merupakan tahap I (pertama) dari 2 (dua) tahap.  Tahap I akan berlansung selama lima hari kedepan.

Wako Ahmadi dan Wawako Antos masuk kedalam pembekalan kepemimpinan gelombang III bagi Kepala Daerah (KDH) non petahana. (064)

Wako Ahmadi dan Wawako Antos Ikuti Arahan Mendagri Terkait Penanganan Covid19

 

Merdekapost.com - Walikota Sungai Penuh Ahmadi Zubir dan Wakil Walikota, Alvia Santoni mengikuti pengarahan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian tentang penanganan Covid 19 di Pemerintah Provinsi Jambi, Jumat (3/9/2021). 

Acara tersebut, diikuti Wako dan Wawako secara terpisah. Wako Ahmadi mengikuti acara bersama Gubernur Jambi dan kepala Daerah lainnya diruang Auditorium Kantor Gubernur Jambi sedangkan Wawako Antos mengikuti acara tersebut secara virtual bersama Forkompimda dan  sejumlah kepala SKPD Kota Sungai Penuh di pola Kantor walikota Sungai Penuh.

Mendagri Tito karnavian dalam arahannya meminta Daerah mampu membuat strategi, bagaiman mengendalikan Covid 19. Salah satunya membuat terobosan kreatif sesuai karakteristik daerah masing-masing. 

Selain itu ia juga meminta Kepala Daerah dalam Provinsi Jambi, melaksanakan rapat koordinasi dalam rangka memperbaiki data pelaporan perkembangan terkait Covid 19 di daerah masing-masing.

Disamping itu pemerintah daerah juga diminta menyiapkan skenario rencana aksi percepatan vaksinasi, menghitung jumlah vaksinator sarana dan prasarana dan kesiapan teknis vaksinasi. (064)

Wawako Antos: Jadwal Pembuangan Sampah Ditertibkan, Desa Wajib Punya Roda 3, Sosialisasi Dioptimalkan

  

Wawako Antos: Jadwal Pembuangan Sampah Ditertibkan, Desa Wajib Punya Roda 3, Sosialisasi Dioptimalkan 

Merdekapost.com -  Pemerintah Kota Sungai Penuh dibawah nahkoda Walikota Ahmadi Zubir dan Wakil Walikota Alvia Santoni terus bergerak menunjukkan keseriusan dengan  kerja nyata.

Pasca sidak lapangan ke pasar Tanjung Bajure, Wakil Walikota Alvia Santoni menindaklanjuti dengan mengumpulkan para Camat dalam Kota Sungai Penuh, Sabtu (3/7/2021).

Para camat diminta bergerak agresif turun ke desa - desa , melakukan koordinasi dengan para kepala desa  agar turut berperan aktif melakukan sosialisasi dan menerbitkan edaran tentang tertib jadwal buang sampah rumah tangga. 

Usai pertemuan dengan para Camat, Wawako Antos kembali turun ke lapangan menemui perwakilan kepala desa disetiap kecamatan, sekaligus memberikan arahan terkait langkah - langkah yang harus dilakukan dalam upaya peningkatan kebersihan dan mengatasi persampahan.

Setiap desa didorong memiliki kendaraan roda 3 untuk memudahkan proses pengangkutan sampah rumah tangga.

"Itu harus kita kawal terus, satpol PP akan kita libatkan," ujar Wawako Antos.

Kegiatan ini lanjut Wawako Antos, akan ditindaklanjuti dengan program Jumat bersih.

"Silahkan para camat undang para kades dan lurah, Minggu ini sedapat mungkin sudah harus berjalan," tegasnya.

Wawako Antos menegaskan agar koordinasi dan sinkronisasi lintas sektoral dioptimalkan, karena penanganan kebersihan tidak bisa berjalan sendiri sendiri.

" Dinas Lingkungan hidup, Pol PP, Dinas Perindag dan Dinas Perhubungan harus bergandeng tangan, agar kelihatan hasilnya," sebut Antos.

"Sekarang tinggal keseriusan kita, yakin lah kalau kita serius, semuanya bisa kita atasi bersama," pungkasnya. (064)

Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs