Safari Ramadhan di Desa Meranti, Gubernur Al Haris Ajak Masyarakat Pererat Silaturahmi

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH bersama Tim Safari Ramadhan Provinsi Jambi mengisi malam ke-8 ramadhan dan malam ke-4 tim Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi Jambi bersama Pemerintah Kabupaten Merangin melaksanakan buka puasa bersama yang kemudian dilanjutkan dengan sholat magrib, isya dan terawih bersama, bertempat di Masjid Muhajirin, Desa Meranti, Kecamatan Renah Pamenang, Kabupaten Merangin, Selasa (19/03/2024) malam.

Dalam sambutan dan arahannya Gubernur Al Haris mengatakan, tujuan digelarnya acara safari ramadhan adalah untuk merajut silaturahmi, mempererat, meningkatkan kebersamaan, kekompakan dan persaudaraan diantara jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi dengan Pemerintah Kabupaten Merangin dan masyarakat Desa Meranti,  sehingga kondusifitas bisa terwujud. "Sebuah momen penting untuk meningkatkan kebersamaan, kekompakan, rasa persaudaraan dan sinergitas diantara kita semua. Utamanya dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab masing-masing demi kemajuan dan mewujudkan kesejahteraan masyarakat di Provinsi Jambi,"  kata Gubernur Al Haris.

Menurut Gubernur Al Haris, tujuan dari safari Ramadhan ini adalah mempererat tali persaudaraan, dimana selama ini jarang bertemu, apalagi bertegur sapa, jadi pada momen inilah untuk mempererat dan menjalin silaturahmi dengan masyarakat. “Niat kami untuk menjalin silaturahim sesama kita, selama ini tidak dapat saling berkunjung, di momen inilah kita saling bersilaturahmi, saling mendo’akan, juga antara Pemprov Jambi dengan Pemkab Merangin, maupun antara kami dengan masyarakat Merangin ini,” ujar Gubernur Al Haris.

"Safari Ramadhan merupakan kegiatan positif yang dilakukan umat muslim dalam mendapatkan keberkahan selama bulan suci ramadhan. Melalui kegiatan Safari Ramadhan ini umat muslim dapat saling bersilaturahmi antar umat muslim dalam menjalankan ibadah bulan suci ramadhan karena kita sibuk dengan kegiatan kita masing-masing. Jadi di momen inilah kita bisa bertemu," Lanjut Gubernur Al Haris.

"Kedepannya kita akan melaksanakan pilkada baik itu pemilihan Gubernur juga pemilihan Bupati, siapapun calonnya yang penting kita jaga persatuan dan kesatuan serta jaga  kedamaian dan ketentraman daerah masing-masing. Putra kita di Merangin juga banyak yang potensial, yang bisa kita majukan dan kita dukung bersama," imbuh Gubernur Al Haris.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh Forkompimda, baik provinsi maupun kabupaten/kota, yang telah membuat kondusif di Provinsi Jambi sehingga berjalan aman dan lancar, dimana kita baru saja melaksanakan pilpres dan pemilihan anggota DPR RI, DPD RI, dan DPRD provinsi serta DPRD kabupaten/kota, telah berjalan dengan aman dan lancar, walaupun masih ada gangguan tapi masih bisa diatasi. Alhamdulillah aman dan lancar, semuanya kompak, aamiin," pungkas Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Pj. Bupati Merangin Mukti Said dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Jambi yang berkenan hadir bersilaturahmi dengan masyarakat Desa Meranti Kecamatan Renah Pamenang Kabupaten Merangin dalam rangka Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi Jambi dengan Pemerintah Kabupaten Merangin. "Terima kasih saya sampaikan kepada Gubernur Jambi yang berkenan hadir bersilaturahmi dengan masyarakat Desa Meranti dalam rangka Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi Jambi dengan Pemerintah Kabupaten Merangin, juga kepada ketua BAZNAS Provinsi Jambi yang telah banyak membantu masyarakat di Merangin,” kata Mukti Said.

Selain itu Pj. Bupati Merangin juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Merangin, dimana telah sukses melaksanakan pilpres dan pileg. "Alhamdulillah kita sudah melaksanakan pemilihan presiden dan wakil presiden serta DPR RI, DPD RI, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten/kota berjalan dengan aman dan tentram. Kita harus bersatu kembali, karena kita akan menghadapi pilgub dan pemilihan bupati/walikota, harus jaga daerah kita dengan aman kondusif," ujar Mukti Said.

Sementara itu juga, Ustadz M. Amin. M.kes dalam tausiahnya menyampaikan tentang bagaimana menjaga hati. “Mungkin kita semua juga menyadari bahwa hati kita tak kasat mata, namun baik buruknya seseorang tergantung dari kemurnian dan kebersihan hatinya,” kata Ustadz M. Amin dalam tausiahnya. 

Pada kesempatan tersebut, Gubernur Al Haris juga menyerahkan bantuan pembangunan Masjid Muhajirin senilai Rp. 25.000.000 melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) dari Bank 9 Jambi dan BAZNAS Provinsi Jambi, dengan total bantuan hibah uang sebesar Rp. 295.000.000 untuk enam masjid di Kabupaten Merangin termasuk Masjid Muhajirin Desa Meranti Kecamatan Renah Pamenang Kabupaten Merangin. Selain itu juga ada bantuan sebanyak 270 amplop bagi warga yang berhak menerima seperti fakir miskin, kaum duafa dan anak yatim. (064)

Gubernur Al Haris Serahkan Tali Asih, Penghargaan dan Santunan Bagi PNS Purnabakti Pemprov Jambi Yang Berada di Sarolangun

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH menyerahakan Piagam dan Bantuan Pensiunan Aparatur Sipil Negara (ASN) Guru dilingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi yang berada di Kabupaten Sarolangun dan Bantuan BPJS Ketenagakerjaan,  yang kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama, bertempat di Rumah Dinas Bupati Sarolangun, Senin (18/03/2024) sore.

Penyerahan Piagam dan Bantuan Pensiunan Aparatur Sipil Negara (ASN) Guru dilingkup Pemerintah Provinsi Jambi yang berada di Kabupaten Sarolangun dan Bantuan BPJS Ketenagakerjaan ini  diserahkan secara simbolis oleh Gubernur Al Haris yang diterima oleh 4 orang perwakilan pensiunan guru.

"Pada hari ini malam ke-7 bulan ramadhan, dan hari ketiga bagi tim Safari Ramadhan melaksanakan rangkaian kegiatan di Kabupaten Sarolangun, sebelumnya Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh. Pada hari ini juga banyak dihadiri dari Pondok Pesantren yang berada di Kabupaten Sarolangun ini," ujar Gubernur Al Haris.

Pada kesempatan tersebut Gubernur Al Haris mengucapkan terima kasih kepada para guru yang telah mengabdikan diri di Provinsi Jambi, dimana guru merupakan perintis kemajuan pembangunan disegala bidang kehidupan masyarakat. "Saya ucapkan terima kasih kepada para guru yang telah mengabdi di Provinsi Jambi. Guru merupakan perintis kemajuan pembangunan disegala bidang kehidupan masyarakat, yang mempunyai kedudukan yang penting dan utama dalam seluruh proses pendidikan, dalam mendidik anak-anak supaya menjadi generasi yang tangguh, cerdas dan berbudi pekerti yang baik," ucap Gubernur Al Haris.

"Suatu kebanggaan bagi saya dapat hadir bersama-sama kita Bapak/Ibu ASN guru terbaik yang dimiliki Provinsi Jambi. Para Abdi Negara yang telah mencurahkan energinya, kerja kerasnya, loyalitasnya, keikhlasannya selama puluhan tahun demi pembangunan manusia Provinsi Jambi, yaitu Bapak/Ibu Aparatur Sipil Negara yang telah memasuki usia purnabakti yang hadir pada hari ini," sambung Gubernur Al Haris.

Dikatakan Gubernur Al Haris, pada saat ini dibulan puasa sangat trend bagi masyarakat berbelanja dipasar, dimana diketahui bahwa semua barang dan bahan pokok merangkak naik, untuk itu perlu kesabaran. "Memang daerah kita termasuk daerah penghasilan pertanian, tapi karena kebutuhan terlalu banyak dalam menghadapi bulan suci ramadhan, cabai, beras dan lainnya harus kita datangkan dari luar daerah. Untuk itu harus kita sikapi dengan kesabaran," kata Gubernur Al Haris.

Selain itu Gubernur Al Haris juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran Forkompimda Provinsi Jambi dan kabupaten/kota se-Provinsi Jambi yang telah membuat kondusif Provinsi Jambi. "Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh Forkompimda, baik provinsi maupun kabupaten/kota, yang telah membuat kondusif di Provinsi Jambi sehingga berjalan aman dan lancar, dimana kita baru saja melaksanakan Pilpres dan pemilihan anggota DPR RI, DPD RI, dan DPRD provinsi serta DPRD kabupaten/kota, telah berjalan dengan aman dan lancar, walaupun masih ada ganguna tapi masih bisa diatasi. Alhamdulillah aman dan lancar, semuanya kompak, aamiin," ucap Gubernur Al Haris.

"Atas nama Pemerintah Provinsi Jambi beserta jajaran, mohon maaf dengan sepenuh hati apabila dalam interaksi selama ini ada yang kurang berkenan, semoga silaturahmi dapat tetap terjalin berkesinambungan," pungkas Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Pj. Bupati Sarolangun dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada tim Safari Ramadhan Provinsi Jambi yang dipimpin langsung oleh Gubernur Jambi. "Kami ucapkan terima kasih kepada bapak Gubernur berserta tim Safari Ramadhan yang telah melakukan Safari Ramadhan di Kabupaten Sarolangun,” kata Pj. Bupati. (064) 

Gubernur Al Haris : Pemprov Jambi Terus Berupaya Berikan Yang Terbaik Bagi Masyarakat

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH mengemukakan bahwa sebagai penyelenggara Pemerintahan Provinsi Jambi, dirinya akan terus berupaya memberikan yang terbaik bagi masyarakat, walaupun masih ada kurangnya. Untuk itu perlu kebersamaan antara Pemerintah Kabupaten dan Pemerintah Provinsi serta masyarakat dengan tujuan pembangunan bersama. Hal tersebut dikemukakan Gubernur saat melakukan Safari Ramadhan 1445 H Pemerintah Provinsi Jambi bersama Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Sarolangun, bertempat di Masjid Jami’ Annajah, Desa Ladang Panjang Kecamatan Sarolangun, Kabupaten Sarolangun, Senin (18/03/2024) malam.

Dalam sambutan dan arahannya, Gubernur Al Haris menuturkan, Safari Ramadhan yang dilakukan Pemerintah Provinsi Jambi saat ini merupakan malam yang ke-3 di Kabupaten Sarolangun, dimana sebelumnya di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh. "Safari yang dilakukan bertujuan untuk memperkuat silaturahim dengan masyarakat, dimana kami sebagai penyelenggara pemerintahan sangat sibuk dan tidak sempat untuk bersilaturahim bersama masyarakat, tidak sempat saling kunjung mengunjung. Karana kami pemimpin gudangnya salah dan gudangnya khilaf, dengan safari ini sebagai upaya dalam memperkuat tali silaturahim dengan masyarakat, dan ini juga upaya kami untuk melihat lebih dekat kondisi masyarakat,” tutur Gubernur Al Haris.

"Kami meyakini bahwa masih ada kekurangan dalam pelaksanaan pembangunan di Provinsi Jambi. Namun, kami akan terus berupaya meningkatkan kinerja pemerintahan jauh lebih baik. Ide dan saran konstruktif serta dukungan dan kontribusi seluruh elemen masyarakat sangat dibutuhkan, sehingga apa yang menjadi cita-cita bersama bisa terwujud," sambung Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat di Kabupaten Sarolangun, dimana pada saat ini baru selesai melaksanakan Pilpres dan Pileg, DPR RI, DPD, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten/kota. "Alhamdulillah kita sudah selesai melaksanakan dengan aman dan kondusif, mari kita jaga kekompakan dan persatuan. Walau ada riak-riak sedikit, itu sudah biasa dalam politik, jangan sampai kita pecah, mari bersatu untuk tujuan yang sama yaitu membangun Provinsi Jambi,” ucap Gubernur Al Haris.

Dalam kesempatan tersebut Gubernur Al Haris juga menegaskan bahwa masyarakat wajib menjaga kondusifitas menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). "Sebentar lagi kita akan melaksanakan Pilkada, saya mengajak dan berpesan kepada seluruh masyarakat untuk selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan, karena kekeluargaan merupakan hal yang paling utama," pesan Gubernur Al Haris.

"Saya sengajo merekomendasikan untuk bantuan CSR Bank Jambi besar disini dan ditambah lagi dengan dana hibah dari Pemprov Jambi, karena memang disini gudangnya ulama, disini banyak melahirkan ulama,” tambah Gubernur Al Haris.

Lebih lanjut Gubernur Al Haris juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten dan masyarakat Sarolangun yang telah menjaga kondusifitas pada Pemilu dulu sehingga berjalan aman dan lancar.

“Pemilu sudah berlangsung, alhamdulillah lancar, tidak ada keributan di Jambi, tinggal kita jaga kondisi itu sampai Pilkada nanti. Siapapun calonnya nanti yang penting aman dan damai,” pungkas Gubernur  Al Haris.

Sementara itu, Pj. Bupati Sarolangun Dr. Ir. Bachril Bakri, M.App, Sc. dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan tim Safari Ramadhan Provinsi Jambi.

"Pemerintah Kabupaten Sarolangun juga melaksanakan Safari Ramadhan, hari ini kami juga sekaligus meresmikan Safari Ramadhan. Safari Ramadhan kami bagi beberapa tim, ada tim Bupati, tim Ketua DPRD, tim Dandim, tim Polres, tim Kajari dan tim Pengadilan Negeri untuk bisa turun di 11 kecamatan dalam Kabupaten Sarolangun," ujar Bachril.

Pada Safari Ramadhan yang dihadiri ratusan warga Desa Ladang Panjang Kabupaten Sarolangun ini Gubernur Al Haris juga berkesempatan menyerahkan bantuan pembangunan masjid melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) dari Bank 9 Jambi dan BAZNAS Provinsi Jambi, dengan total bantuan hibah uang sebesar Rp. 200.000.000 untuk Masjid Jami’ Annajah, Desa Ladang Panjang Kecamatan Sarolangun, Kabupaten Sarolangun dan ada 11 masjid yang berada di Kabupaten Sarolangun mendapatkan hibah sebesar Rp. 385 juta yang diterima secara simbolis dari masing-masing pengurus masjid serta bantuan sembako untuk kaum duafa. (064)

Gubernur Al Haris Serahkan Bantuan Ambulance untuk RS DKT Kerinci

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris menyerahkan bantuan mobil ambulance yang berasal dari dana Corporate Social Responsibility (CSR) oleh Bank 9 Jambi. Dalam penyerahan bantuan tersebut, Gubernur Al Haris didampingi oleh Pj. Bupati Kerinci Asraf, S.Pt., M.Si, serta sejumlah pejabat di lingkup Pemerintah Provinsi Jambi dan Pemerintah Kabupaten Kerinci pada Sabtu (16/03/2024) pagi.

Gubernur Al Haris menuturkan, kehadiran RS. DKT Kerinci - Sungai Penuh ini memiliki peran yang sangat strategis. “RS. DKT ini memiliki letak yang strategis dalam pelayanan, tidak hanya masyarakat Sungai Penuh saja namun juga masyarakat Kerinci, tentunya ini memperkuat sarana dan prasarana kedua daerah tersebut,” tutur Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris juga mengatakan, dukungan pemerintah di bidang kesehatan sangatlah penting. “Dukungan pemerintah sangat penting dalam peningkatan pelayanan kesehatan di Kerinci dan Sungai Penuh agar terjamin. Kita siap mendukung pengembangan kedepannya, termasuk membangun layanan Unit Gawat Darurat (UGD) apabila ada lahan yang tersedia, kita akan hibahkan ke Korem,” ujar Gubernur Al Haris.

Pada kesempatan tersebut Gubernur Al Haris juga mengapresiasi konsistensi Bank 9 Jambi dalam memberikan CSR untuk pembangunan Provinsi Jambi. “Ada banyak bantuan CSR yang disalurkan Bank 9 Jambi, ada bantuan pendidikan, bantuan rumah ibadah, dan terakhir bantuan kesehatan,” pungkas Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Pj. Bupati Kerinci menyambut baik bantuan ambulance yang diserahkan oleh Gubernur Jambi tersebut, dirinya mengatakan hal ini sangat membantu masyarakat terutama Kerinci belum memiliki rumah sakit yang memadai.

Kepala RS. DKT Kerinci Kapten Irwandi menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi atas bantuan yang telah diberikan. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur dan Bank 9 Jambi atas bantuannya,” ucapnya. (064)

Gubernur Al Haris Silaturahmi dan Buka Puasa bersama Masyarakat Sungai Penuh serta Teken beberapa MoU

  

Merdekapost.com– Pada hari ke-5 Ramadhan 1445 H, Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH melaksanakan Kunjungan Kerja dan Silaturahmi sekaligus Buka Puasa Bersama dengan Pemerintah Kota dan Masyarakat Kota Sungai Penuh, acara berlangsung di Aula Kantor Walikota Sungai Penuh, Sabtu (16/03/2024) sore.

Pada kesempatan kali ini, Gubernur Al Haris juga melaksanakan Penandatangan MoU antara Pemerintah Kabupaten Kerinci dan Pemerintah Kota Sungai Penuh terkait pembangunan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) dan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional, Penandatanganan Naskah Kerjasama Pemerintah Provinsi Jambi dengan Perguruan Tinggi STIA Nusantara Sakti dan STIE Sakti Alam Kerinci, Pemberian Piagam kepada Pensiunan ASN Guru Kota Sungai Penuh dan Kabupaten Kerinci serta Bantuan Jaminan Kematian oleh BPJS Ketenagakerjaan.

Dalam sambutan dan arahannya, Gubernur Al Haris mengharapkan pembangunan TPA dapat segera dilakukan. “Pembangunan TPA ini harus segera dilaksanakan, karena itu merupakan sifatnya urgent dan kalau sudah memiliki TPA tentunya kita dapat mengolah sampah tersebut, bisa untuk pupuk dan kebutuhan lainnya,” ujar Gubernur Al Haris.

“Kita juga melaksanakan MoU untuk pembangunan SPAM Regional, karena mengingat kita mempunyai sumber daya alam yang melimpah, tinggal kita bekerja sama dalam merealisasikan pembangunnya ,” sambungnya.

Gubernur Al Haris mengungkapkan, dirinya telah menginstruksikan Kadis Lingkungan Hidup dan Kadis Kehutanan Provinsi untuk segera menyelesaikan ini ke Kementerian LHK. “Kadis LH dan Kehutanan tadi sudah saya instruksikan untuk menjemput bola. Ini bertujuan supaya TPA ini bisa segera kita realisasikan,” ungkap Gubernur Al Haris.

Penandatanganan Naskah Perjanjian dengan Perguruan Tinggi ini juga merupakan upaya penguatan kelembagaan di daerah. “Kita ada perjanjian dengan Perguruan Tinggi, peran mereka ini terkadang seringkali terabaikan, padahal kita bisa menggandeng mereka sebagai upaya penguatan kelembagaan,” imbuh Gubernur Jambi tersebut.

Dalam kesempatan tersebut Gubernur Al Haris juga berpesan untuk masyarakat khususnya di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh untuk menjaga kondusifitas menjelang Pemilihan Mepala Daerah (Pilkada). “Kita geser stigma yang selama ini Kerinci dan Sungai Penuh menjadi daerah rawan kisruh pemilu, namun pada pilkada yang lalu kita bisa menjaga kondusifitas bersama. Siapapun yang terpilih nantinya itulah yang terbaik untuk daerah kita tercinta,” pesan Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Walikota Sungai Penuh Drs. Ahmadi Zubir menyampaikan, Tempat Pembuangan Sampah Reduce-Reuse-Recycle (TPS 3R) yang saat ini beroperasi di wilayah Sungai Penuh telah beroperasi. “Setidaknya hari ini Sungai Penuh memiliki 5 lokasi TPS 3R yang telah beroperasi, untuk skala desa mampu mengolah 500-700 kilogram per harinya, sedangkan untuk skala wilayah mampu mengolah sebanyak 3 Ton per harinya,” ujar Ahmadi Zubir. (064)

Safari Ramadhan di Hamparan Rawang, Gubernur Al Haris Disambut Antusias Warga

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH kembali melaksanakan Safari Ramadhan 1445 H, kali ini orang nomor satu di Provinsi Jambi tersebut melaksanakan Safari di Kota Sungai Penuh, dan ini merupakan Safari Ramadhan kedua Gubernur Jambi beserta rombongan Pemerintah Provinsi.

Safari kedua Gubernur Jambi ini tampak dipenuhi oleh warga yang antusias menghadiri Sholat Isya dan Taraweh berjama’ah, acara tersebut dilaksanakan di Masjid Raya Rawang, tepatnya di Kecamatan Rawang, Kabupaten Kerinci, Sabtu (16/03/2024) malam.

Dalam sambutan dan arahannya, Gubernur Al Haris mengajak masyarakat di kawasan Rawang untuk senantiasa bersyukur atas nikmat Allah SWT. “Ramadhan kali ini kita harus perbanyak bersyukur dan membuat hati bahagia, insya Allah di bulan ramadhan kali ini Allah terima segala amal ibadah dan keihklasan kita,” ujar Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris mengatakan, Kerinci dan Sungai Penuh merupakan daerah paling ujung Provinsi Jambi, dan memiliki beragam potensi baik sektor pariwisata maupun pertanian. “Kerinci dan Sungai Penuh ini merupakan branding sektor pariwisata Provinsi Jambi, Pemerintah hadir dan mendorong kebijakan yang langsung menyentuh masyarakat,” ucap Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris juga menyampaikan, Pemerintah Provinsi Jambi kemarin melaksanakan launching repeater GSM di wilayah muaro hemat sekaligus meninjau Jembatan Kelok Sago. “Alhamdulillah kemarin kita melaksanakan launching repeater dan insyaa Allah warga Muaro Hemat sudah bisa menikmati sinyal telekomunikasi. Kita juga melakukan peninjauan Jembatan Kelok Sago yang telah dimulai sejak tahun 2022 lalu, mudah-mudahan tahun ini bisa segera rampung, Jembatan Kelok Sago ini dapat memperpendek waktu tempuh dari Muaro Hemat menuju Kabupaten Kerinci sekitar 25 Km,” pungkas Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Walikota Sungai Penuh Ahmadi Zubir mengungkapkan, Gubernur Jambi Al Haris adalah Gubernur yang paling sering berkunjung ke Sungai Penuh dan Kerinci. “Hampir tiap bulan beliau berkunjung ke daerah kita, ini menandakan kedekatan emosional beliau dan kepedulian beliau dengan daerah kita sangat tinggi,” ungkap Ahmadi Zubir.

Walikota Sungai Penuh tersebut juga menambahkan, Kecamatan Hamparan Rawang merupakan wilayah yang paling terdampak akibat meluapnya Sungai Batang Merao. “Hamparan Rawang ini adalah daerah yang paling terkena dampak akibat meluapnya Sungai Batang Merao, banyak rumah warga yang terdampak mulai dari rusak parah, rusak sedang sampai rusak ringan. Kita juga memohon bantuannya kepada Bapak Gubernur untuk membantu masyarakat yang terdampak,” tuturnya.

Pada kesempatan ini, Gubernur Al Haris juga menyerahkan bantuan Dana Hibah Pembangunan Masjid senilai Rp. 140 Juta untuk 4 buah masjid, Dana CSR Bank 9 Jambi senilai Rp. 20 Juta, dan Bantuan Tunai dari BAZNAS sebanyak 200 Amplop bagi masyarakat yang berhak menerima. (064)

Gubernur Al Haris Launching Repeater GSM di Kawasan Muara Hemat

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH., secara langsung melakukan launching Repeater GSM di Desa Muaro Hemat, Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci, Jum’at (15/03/2024) siang.

Pada kesempatan tersebut, Gubernur Al Haris didampingi Pj. Bupati Kerinci Asraf, S.Pt., M.Si, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jambi Drs. Ariansyah, ME, serta Pejabat di Lingkup Pemerintah Provinsi Jambi dan Pemerintah Kabupaten Kerinci.

Gubernur Jambi Al Haris mengatakan, perangkat telekomunikasi keberadaannya sangat penting di Muara Hemat untuk mempermudah arus komunikasi, karena kawasan Muara Hemat termasuk rute yang rawan terjadi bencana longsor. “Jadi kalau ada kejadian disini mudah berkoordinasi, kita mudah mendapat informasi, karena daerah ini (Muara Hemat) rawan bencana alam rawan longsor,” kata Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris menyebutkan, Tower Repeater GSM tersebut jaringannya belum menjangkau seluruh kawasan Muara Hemat. Terkait itu,  Gubernur Al Haris menyampaikan bahwa sudah ada komunikasi PLTA Kerinci dengan Telkomsel untuk segera membangun tower yang jangkauan jaringannya lebih luas. “Tower itu nantinya dibangun oleh PLTA dan jaringan nanti dipasang Telkomsel. Nanti saya akan hubungi supaya segera untuk cepat dibangun tower di kawasan Muara Hemat ini,” ujar Gubernur Al Haris.

“Daerah Muara Hemat ini kita memiliki PLTA yang merupakan aset negara, termasuk salah satu objek vital yang dijaga oleh Polri dan TNI, tentu butuh pengamanan dan juga daerah ini rawan bencana harus ada telekomunikasi yang lancar di daerah ini,” pungkas Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Pj Bupati Kerinci Asraf mengatakan, adanya jaringan seluler untuk handphone tersebut tentunya sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Muara Hemat. “Ini memudahkan warga disini untuk terhubung secara komunikasi, tentu kami warga Kerinci sangat berterima kasih kepada Gubernur Jambi Pak Al Haris,” kata Asraf.

Sementara itu juga, Kadis Kominfo Provinsi Jambi, Ariansyah mengatakan bahwa repeater GSM di Muara Hemat dibangun 12 Februari lalu dan sudah bisa dioperasikan 1 Maret 2024. “Cuma untuk saat ini jaringan belum sampai ke sekitar rumah makan Romi karena ada terkendala jaringan, ada bukit yang menghalangi. Langkah kita berkoordinasi dengan PLTA dan Telkomsel akan berkolaborasi membangun jaringan disini. PLTA yang bangun tower, Telkomsel bangun jaringan,” ujar Ariansyah. (064)

Safari Ramadhan Pertama di Kerinci, Gubernur Al Haris Serahkan Bantuan CSR

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH., melaksanakan Safari Ramadhan 1445 H pertamanya di Kabupaten Kerinci bertempat di Masjid Pahlawan, Desa Sungai Pegeh, Kecamatan Siulak, Jum’at (15/03/2024) malam.

Pada kesempatan tersebut, Gubernur Al Haris tampak didampingi oleh PJ. Bupati Kerinci, Sekretaris Daerah Kerinci, Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jambi, Ketua BAZNAS Provinsi Jambi serta OPD lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi dan Pemerintah Kabupaten Kerinci.

Dalam sambutan dan arahannya, Gubernur Al Haris menuturkan, safari ramadhan yang dilakukan Pemerintah Provinsi Jambi bertujuan memperkuat silaturahmi dengan masyarakat. “Safari ini kami lakukan sebagai upaya dalam memperkuat tali silaturahim dengan masyarakat, dan ini juga upaya kami untuk melihat lebih dekat kondisi masyarakat,” tutur Gubernur Jambi tersebut.

Gubernur Al Haris juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk selalu berbagi agar diberikan keberkahan. "Kesempatan bulan suci ramadhan ini saya mengajak seluruh masyarakat untuk terus berbagi kebaikan, hal ini dilakukan supaya rezeki yang kita terima selalu diberikan keberkahan," ajaknya.

Gubernur Al Haris juga menegaskan, masyarakat wajib menjaga kondusifitas menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada). "Sebentar lagi kita akan melaksanakan Pilkada, saya mengajak dan berpesan kepada seluruh masyarakat untuk selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan, karena kekeluargaan merupakan hal yang paling utama," pesan Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Pj. Bupati Kerinci Asraf mengungkapkan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kerinci sangat berterimakasih kepada Pemprov Jambi yang telah melaksanakan Safari Ramadhan pertama di Kabupaten Kerinci. “Mewakili masyarakat Kabupaten Kerinci, kami mengucapkan terima kasih kepada Pemprov Jambi karena telah memilih Kerinci sebagai tujuan pertama dalam Safari Ramadhan tahun ini, terlebih lagi beliau memilih Desa Sungai Pegeh yang berada di Kecamatan Siulak,” ungkap Asraf.

Pada kesempatan tersebut, orang nomor satu di Provinsi Jambi ini juga berkesempatan menyerahkan bantuan pembangunan masjid melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) dari Bank 9 Jambi dan BAZNAS Provinsi Jambi, dengan total bantuan hibah uang sebesar Rp. 210.000.000 untuk 6 Masjid yang berada di Kabupaten Kerinci dan bantuan sebanyak 200 amplop bagi warga yang berhak menerima.(064)


Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs