Didukung Arus Bawah, Ahmadi Targetkan Rekomendasi PAN

Kandidat Cawako Sungai Penuh Ahmadi Zubir saat mendaftar di Partai Amanat Nasional Kota Sungai Penuh. (ald) 
SUNGAIPENUH, MERDEKAPOST.COM - Beberapa pekan terakhir, terutama setelah keluarnya rekomendasi dukungan beberapa partai untuk Fikar dan Yos Adrino, situasi politik Kota Sungai Penuh semakin memanas.

Untuk diketahui, Fikar-Yos saat ini secara resmi sudah mengantongi rekomendasi dukungan dari Partai Demokrat, Hanura, Berkarya, dan PKB dengan jumlah total 11 kursi parlemen.

Informasi yang beredar Nasdem, PAN, PKS, Gerindra dan beberapa partai lain akan segera menyusul rekomendasinya, namun, sebagai catatan bahwa Fikar-Yos tidak mengikuti proses dan tahapan penjaringan di Partai PPP selaku pemilik 3 kursi di DPRD Kota Sungai Penuh saat ini.

Sementara itu, pasangan Ahmadi Zubir-Hardizal yang selama ini digadang-gadang sebagai penantang Fikar, melalui Melalui Direktur Media Centernya Heri Zaldi menyebutkan, bahwa pasangan Ahmadi Zubir-Hardizal saat ini sedang berjuang untuk memperoleh dukungan Partai untuk mengamankan 5 kursi untuk maju.

"Sekarang pasangan Ahmadi-Hardizal sedang fokus untuk mengejar dukungan perahu PAN (3 kursi) disamping dukungan partai lainnya". Kata Heri.

"iya, PAN kita targetkan mendukung kita, karena arus bawah PAN selama ini kita tahu sangat menginginkan pak Ahmadi maju bersama-sama", ujar Heri.

ketika ditanya apakah memungkinkan, PAN bisa berlabuh ke Ahmadi, sebab Fikar menggandeng salah satu kader PAN sebagai pasangannya?

Heri menyebutkan, didalam politik semua bisa saja terjadi, dan saat ini Ahmadi Zubir sangat intens berkomunikasi dengan DPP PAN.

"Kemudian, lanjut Heri, PAN masih terbuka kemungkinan-kemungkinan, sebab, sampai hari ini PAN masih belum mengeluarkan rekomnya untuk Fikar-Yos, seharusnya sudah sejak kemarin-kemarin PAN keluarkan rekomendasi, mengingat Yos adrino adalah kader PAN, tapi ternyata sampai hari ini belum, artinya masih sangat terbuka peluang Ahmadi untuk mendapatkan dukungan PAN.  selain itu, dukungan arus bawah PAN selama ini sudah ke Ahmadi". ujarnya.

"PAN itu adalah partai yang mengutamakan survey arus bawah atau akar rumput, nah jika akar rumput menginginkan Ahmadi, maka rasa-rasanya DPP tidak punya pertimbangan lain, namun kita lihat sajalah perkembangannya kedepan". Pungkas Heri.

Untuk diketahui, sampai saat ini masih ada beberapa partai yang belum mengeluarkan rekomendasinya secara resmi dan kepada siapa akan diberikan masih menjadi tanda tanya, tarik menariknya sangat kuat, apalagi kalau sudah di DPP, seperti Partai Gerindra, PAN, PPP, PDIP, Golkar, PKS dan bahkan Nasdem semuanya belum secara resmi menerbitkan rekomendasinya, jadi total semuanya 14 kursi.

Dengan demikian, maka sah-sah saja, Ahmadi-Hardizal dan juga Pusri Amsy-Alvia Santoni masih terus berjuang untuk mendapatkan dukungan partai-partai tersebut, karena memang masih besar kemungkinan dan harapan masih terbuka lebar untuk memperoleh dukungan syarat mininal 5 kursi.

Informasi terakhir yang diperoleh Merdekapost.com, bahwa Pusri Amsy masih berharap dukungan dari Partai Nasdem, karena beliau pernah punya jasa dan punya andil dalam membesarkan Nasdem Kota Sungai Penuh sebelum Nasdem jatuh ke tangan Emizola Asafri (Ibunda Fikar Azami), dan ini tentunya menjadi salah satu pertimbangan orang pusat. (ald)



Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar





Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs