Kapan Awal Puasa Ramadhan 2015 dan Hari Raya Idul Fitri 1436 H?

Sebentar lagi bulan puasa 2015 akan segera dimulai. Kapan sebenarnya awal puasa 2015 atau penetapan awal Ramadhan 1436 H  dimulai dan kapan perayaan hari raya Idul Fitri 1436 H tahun 2015 ?

Berkaca dari pengalaman tahun-tahun sebelumnya memasuki bulan Ramadhan, penetapan awal puasa sering membuat bingung dan mengakibatkan berbedanya tanggal mulai berpuasa.

Untuk itu kali ini Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin, yang bertindak sebagai pemerintah mengupayakan penyatuan pendapat dari beberapa pihak termasuk pengurus NU (Nahdatul Ulama) dan Muhammadiyah untuk menetapkan awal puasa 2015.

Sebelumnya, pengurus pusat Muhammadiyah sudah mengumumkan hari Kamis, 18 Juni 2015, adalah hari pertama awal puasa 2015 (1 Ramadan 1436 Hijriyah). Untuk hari raya Lebaran atau Idul Fitri 1 Syawal 1436 H, jatuh pada hari Jumat, 17 Juli 2015.

Sedangkan, pengurus wilayah NU (Nahdatul Ulama) Jawa Timur juga mengisyaratkan kemungkinan awal bulan puasa 2015 dan Idul Fitri untuk tahun ini akan terjadi secara bersamaan.

Hal ini diungkap oleh Koordinator Rukyatul Hilal PW NU Jatim, HM Sholeh Hayat, yang mengatakan, “Potensi itu berdasarkan kesamaan pada tiga metode yakni metode dalam Kitab Sulamun Nariyyin, Kitab Fathur Rouf fil Manan dan metode Lajnah Falaqiyah PBNU.”

Pemerintah sendiri melalui Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin, akan mulai menggelar sidang isbat pada tanggal 16 Juni 2015 di Gedung Kementerian Agama, Jakarta dengan mengundang para kiai, ulama, tokoh ormas Islam, pakar astronomi dan beberapa pihak lain yang terkait, untuk menentukan awal puasa ramadhan 2015.

Awal Puasa 2015 Menurut Lapan

Sedangkan menurut Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) di Indonesia serta beberapa situs referensi almanak, Ramadhan 2015 akan ditetapkan jatuh pada hari Kamis, 18 Juni dan akan berlangsung selama 29 hari hingga jatuhnya pada hari Jum’at, 17 Juli 2015, sebagai hari Raya Idul Fitri atau biasa disebut lebaran.

Ketua Lapan, Thomas DJamalludin, menuturkan bahwa kemungkinan jatuhnya awal puasa Ramadhan 2015 dan hari raya Idul Fitri tahun 2015 hingga tahun 2022 di Indonesia akan sama dan seragam. Sedangkan untuk hari Idul Adha, keseragaman akan terjadi mulai tahun depan yakni 2016 hingga 2022. Penentuan awal puasa dan juga Idul Fitri yang seragam ini dikarenakan oleh posisi bulan yang berada cukup tinggi.

sumber ; berbagionline

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar





Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs