Ferry Unggul, Jika Merunut Hasil Suara Pilwako 2010 dan Arah Dukungan Mantan Cawako

Ferry Unggul, Jika Merunut Hasil Suara Pilwako 2010 dan Arah Dukungan Mantan Cawako
SUNGAI PENUH - Hasil Perolehan suara para kandidat Pada Pilwako Sungai Penuh tahun 2010 lalu setidaknya bisa menjadi salah satu bahan tolak ukur dan sebagai pembanding untuk prediksi instan Peta basis suara untuk Pilwako tahun 2015 ini.

Pada Tahun 2010 lalu ada 7 pasang cawako-Cawawako yang bertarung, ini hasilnya pada putaran pertama, karena putaran kedua hanya ada dua kandidat yang bertarung yaitu Pasangan AJB-Ardinal dengan Ahmadi Zubir-Mushar Azhari. Berikut hasilnya Ahmadi Zubir-Mushar Azhari (No urut 4) yang diusung partai non parlemen ini berhasil memperoleh sebanyak 11.874 suara. Sementara di urutan kedua, pasangan nomor urut 1, Asafri Jaya Bakri (AJB)-Ardinal Salim yang didukung partai besar yakni Partai Demokrat, Golkar, PKS ditambah PIB memperoleh 10.827 suara.

Di urutan ketiga, pasangan nomor urut 6 Zulhelmi-Novizon berhasil memperoleh 8.164 suara. Selanjutnya di urutan keempat, pasangan nomor 3 yaitu pasangan Hasvia-Amrizal Jufri yang diusung partai PAN, PKPB dan PDI Perjuangan dengan perolehan suara sebanyak 7.606 suara.

Kemudian pasangan nomor urut 2 Dahnil Miftah-Yos Adrino yang diusung PPP, Gerindra dan Patriot berada di urutan kelima dengan perolehan 4.814 suara, Lalu pasangan nomor 7 Safriadi-Nasrun Farud yang didukung partai Hanura, PBB dan PKB mendapatkan 3.361 suara. Terakhir pasangan nomor urut 5 Zubir Mukhtar-Zamzami meraih 1.711 suara,

Jika merunut pada hasil perolehan suara Pilwako 2010 tersebut, kemudian dibandingkan dengan peta dukungan dan basis suara kandidat pada Pilwako 2015 ini, Dukungan dan penggabungan perolehan suara mantan Cawako yang bergabung saat ini dengan 3 pasangan kandidat yaitu pasangan AJB-Zulhelmi, Ferry Satria-Buzarman dan Herman Muchtar-Nuzran Joher maka inilah hasil penggabungan suaranya;

AJB Pada Pilwako 2010 memperoleh suara 10.827 suara, saat itu berpasangan dengan Ardinal Salim, kemudian saat ini Mantan Cawako 2010 Ir. Zubir Mukhtar bergabung

dengan AJB-Zulhelmi, perolehan suara Zubir pada tahun 2010 adalah 1.685, saat itu dirinya berpasangan dengan Zamzami. Kemudian ditambahkan lagi perolehan suara

Zulhelmi yang sekarangmenjadi pasangan Cawawako AJB yang pada 2010 lalu memperoleh suara 8.146, pada Pilwako lalu Zulhelmi bertpasangan dengan Ir. Novizon  Luthfie. nah, jika digabung perolehan suara ketiga cawako ini maka jumlahnya adalah 20.658 suara.

Kemudian, untuk pasangan Cawako-Cawawako berikutnya yaitu Ferry Satria-Buzarman, keduanya pada Pilwako 2010 belum ikut maju, namun, ada beberapa mantan cawako 2010 yang saat ini menyatakan sikap dukungannya untuk pasangan ini yaitu mantan Cawako Ahmadi Zubir yang pada Pilwako sebelumnya memperoleh suara 11.874, berpasangan dengan Mushar Azhari, mereka unggul pada putaran pertama.

Selanjutnya, mantan Cawako yang juga mantan Walikota Sungai Penuh Drs.Hasvia, MTP yang pada 2010 berpasangan dengan Amrizal Jufri memperoleh suara sebanyak 7.624 suara. Saat ini Hasvia merupakan Ketua Tim Pemenangan Ferry satria-Buzarman. dan Terakhir Mantan Cawako Syafriadi yang juga bergabung dengan Ferry Satria-Buzarman, BS (panggilan akrabnya-red) pada Pilwako 2010 lalu memperoleh suara 3.496 suara, saat itu Syafriadi menggandeng Nasrun Farud sebagai pasangannya. untuk diketahui Syafriadi saat ini dipercaya oleh Koalisi Partai Pengusung pasangan Fesbuker sebagai Ketua Tim Kampanye.

Jika dijumlahkan perolehan suara ketiganya, maka hasilnya adalah 22.994 suara.

Kemudian, untuk pasangan terakhir yaitu Herman Muchtar-Nuzran Joher, pasangan ini juga tidak ikut pada Pilwako 2010 lalu, akan tetapi ada mantan Cawawako yang bergabung dengan pasangan ini yaitu Yos Adrino. pada Pilwako 2010 lalu Yos Adrino adalah cawawako untuk Drs. Dahnil Miftah dengan perolehan suara pada waktu itu sebanyak 4.929 suara.

Jika melihat pada penjumlahan hasil perolehan suara para mantan Cawako-Cawawako 2010 dan kemana arah dukungan mereka pada Pilwako tahun ini, maka dukungan suara untuk Ferry Satria-Buzarman adalah yang terbanyak yaitu 22.994 suara, disusul AJB-ZUlhelmi 20.658 dan terakhir Herman Muchtar-Nuzran Joher 4.929 suara.

Hasil penggabungan ini tentunya tidak bisa dijadikan sebagai patokan utama, namun banyak sedikit pasti akan sangat berpengaruh pada pada hasil suara Pilwako nantinya, sebab ketokohan dan Militansi tim serta peran para simpatisan masih terlihat ikut mewarnai Pilwako kali ini. contoh saja, Tim dan simpatisan pasangan Ahmadi Zubir yang sampai saat ini masih kompak dan tidak pernah dibubarkan yang tergabung dalam IKS4 (Ikatan Keluarga Seiya Sekata Seiring Sejalan).

Begitu juga dengan Tim-tim AJB dan Zulhelmi pada 2010 lalu, mereka terlihat masih ikut mewarnai kancah perpolitikan Kota Sungai Penuh akhir tahun ini. (her)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar





Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs