BJ Habibie Dirawat Intensif di Lantai 2 Paviliun Kartika RSPAD

BJ Habibie Dirawat Intensif di Lantai 2 Paviliun Kartika RSPAD
BJ Habibie
Jakarta - Setelah mengalami panas sekitar 3 hari, BJ Habibie dilarikan ke RSPAD Gatot Subroto untuk mendapat perawatan intensif. Presiden Indonesia ke-3 itu kini dirawat di lantai dua Paviliun Kartika.

Pantauan sampai dengan pukul 21.50 WIB di lokasi, Jalan Abdurrahman Saleh, Jakarta Pusat, Jumat (4/3/2016) terlihat sepi. Berdasarkan informasi yang diperoleh, Habibie dirawat di lantai 2, tepatnya ruang 210 Paviliun Kartika, RSPAD Gatot Soebroto.

Sejumlah petugas keamanan terlihat berjaga-jaga. Wartawan tidak diperkenankan untuk naik lift menuju lantai 2.

Habibie dibawa ke RSPAD sekitar pukul 16.00 WIB oleh keponakannya Adrie Soebono. Menurut Adrie, dalam beberapa hari terakhir Habibie mengalami panas tinggi. Tim dokter Habibie lalu meminta untuk dibawa ke rumah sakit agar mendapat perawatan intensif.

"Sekitar 2-3 hari lalu badannya sempat panas tinggi. Setelah diskusi dengan doker, memang disarankan dirawat di rumah sakit untuk diberi infus," ujar Adrie di halaman Paviliun Kartika RSPAD.



Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar









Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs