Subhanallah,,, HWP Pentagen Sumbang Puluhan Juta Untuk Ponpes Darul Qur'an

Proses acara keliling kampung, Kadam dan pengumpulan dana untuk Ponpes Darul Qur'an

KERINCI, MERDEKAPOST - Satu lagi kegiatan bernuansa islami yang sudah membudaya di Pentagen, yaitu arak-arakan orang tua cerdik pandai, Ninik mamak oleh masyarakat pentagen di bawa keliling kampung di sertai dengan kadam.

Menurut salah seorang ninik mamak, Sa'adi, Inti dari acara ini adalah silahturahmi anatara masyarakat dan pemimpin2 desa, untuk lebih mempereratkan tali persaudaraan.

Dijelaskannya lagi, Kadam adalah seperti orang-orangan yang menyeru masyarakat untuk turun dari rumah untuk ikut serta dalam perarakan bersama para pemimpin desa, orang-orangan ini dibungkus dengan daun pisang,". Ujarnya.

Selain itu, disamping berkeliling kampung bersama-sama, juga ada upaya penggalangan dana oleh Himpunan Warga Rantau Pentagen dari malaysia, dan kali ini terkumpul dana sebanyak 46 Juta Rupiah, yang diperuntukkan bagi kelanjutan pembangunan pondok pesantren Darul Quran Desa Pentagen.

Sementara itu, Wabub kerinci yang diundang masyarakat untuk ikut arak-arakan keliling kampung, bersama-sama dengan tokoh masyarakat dan ninik mamak, juga ikut menyumbang untuk pembangunan Pondok Pesantren dan Rumah Tahfidz tersebut, yaitu berupa semen sebanyak 100 sak.

Dalam sambutan singkatnya, dikatakan Wabub, "Saya melihat banyak sesi kegiatan-kegiatan positif di Pentagen ini, penuh nuansa islami yang patut di contoh oleh desa-desa lain. Tradisi ini harus di pertahan kan jangan sampai hilang di makan zaman". ungkapnya

Wabub juga berpesan bahwa sebentar lagi akan ada perang politik jangan sampai dengan adanya perang politik di Kabupaten Kerinci ini memecahkan hubungan persaudaraan antar sesama di desa Pentagen ini. "Mari Kita tetap bersatu, utamakan silaturrahmi dan persaudaraan". Pungkasnya. (rudi)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar









Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs