Pasar Rakyat Sungai Tutung Terbengkalai, Mubazirkan Uang Rakyat Ratusan Juta Rupiah

Pasar Kawasan Perdesaan di Sungai Tutung Air Hangat Timur yang terlantar tidak difungsikan, dinilai hanya memubazirkan anggaran saja, dibangun tahun 2017 hingga tahun 2020 tidak pernah difungsikan sebagaimana mestinya. (mp/doc)

KERINCI, MP - Pasar Kawasan Rakyat yang dibangun beberapa tahun yang lalu di Desa Sungai Tutung Kecamatan Air Hangat Timur dengan biaya ratusan juta Rupiah itu kondisinya saat ini sangat memprihatinkan dan terbiarkan begitu saja.

Kondisi bangunan pasar tak berpenghuni tersebut juga sudah terlihat rusak berat dikarenakan tidak pernah dipelihara dan tidak pernah dimanfaatkan sesuai dengan fungsinya, meskipun tujuan pembangunannya dulu adalah untuk meningkatkan penghasilan masyarakat dan memperpendek arus transportasi dari wilayah Desa setempat ke pasar yang ada di pusat ibukota Sungai Penuh.

Hal ini dikeluhkan oleh salah seorang tokoh masyarakat setempat, Jafrial Sabri, menurutnya, Pasar Kawasan yang dibangun dari APBD Kerinci ini tidak ada manfaatnya dan hanya menghambur-hamburkan uang rakyat saja.

Dikatakannya, "Mulai dari tahun 2017 sampai saat ini tahun 2020, katanya pasar rakyat yg dibangun dengan APBN dan juga dengan DD, sejak dibangunnnya pasar ini belum pernah ada aktifitas jual beli atau reaksi dagang dipasar ini", Ujar Jafrial.

"apakah pemerintah tidak rugi, atau siapa yang peduli dengan pasar ini, mulai sejak dibangun sampai saat ini tidak pernah dimanfaatkan?" Ujar Jafrial sambil bertanya.

"Harapan kami, hendaknya pihak terkait, pemerintah, Dewan atau Pemerintahan desa dapat segera menyikapi permasalahan aset terlantar ini". pungkasnya. (her)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar




Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs