Sakit, Beberapa JCH Asal Kerinci Kloter 18 Dalam Pengawasan Khusus

Sakit, Beberapa JCH Asal Kerinci Kloter 18 Dalam Pengawasan Khusus
Petugas Kesehatan kloter saat mengecek kesehatan jamaah sebelum berangkat ke Armina
JAMBI- Menjelang keberangkatan Jamaah Calon Haji (JCH) ke Armina, sebanyak 7 jamaah dari 449 jamaah Kloter 18 mendapatkan pengawasan khusus dari TKHI Kloter 18 yaitu Dr. Tris Mardi, Zaidan Muhammad dan Ronty Gusmila.

Dari semua jamaah kategori Risti, pihak TKHI Kloter 18 berhasil menemukan ada 7 jamaah yang perlu selalu dalam pengawasan petugas kesehatan. Dimana ketujuh jamaah ini akan ditempatkan di dekat dengan posko kesehatan selama di Armina.

Mereka tersebut adalah Said Bin Kadir (68) dengan sakit gangguan jantung,   Ilyas (79) dengan diagnose dimensi berat, Mat Sukur Abdullah (83) dengan diagnose paru-paru dan Pardu Mat Dohong (63) gangguan kencing semuanya berasal dari Kerinci.

Selain itu Suparno (66) dengan diagnose dimensia dan Parni (73) sakit maagh lama, dimana keduanya berasal dari Tanjabbar. Lalu ada Zaharuddin (72) dengan diagnose diagnose post strike non haemoragic berasal dari Kerinci.

“Mereka butuh pengawasan seirus dari kita selama mereka di Armina. Dengan begitu kita harapkan jamaah ini dapat penanganan cepat bila ada keluhan,” ujar Dr. Tris Mardi, TKHI Kloter 18 saat dihubungi.

Dikatakan Tris, parajamaah ini memang memerlukan perhatian serius. Walaupun begitu pihaknya tetap memperhatikan jamaah lainnya, karena sebagian jamaah Kloter 18 juga katagori Risti dan memerlukan perhatian serius.

“Pokoknya secara berkala kita akan mengecek kesehatan jamaah kita selama di Armina. Kita harapkan jamaah Kloter 18 tidak ada masalah dalam menunaikan puncak haji di Armina nanti,” harapnya. (*)



Sumbaer : jambiupdate

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs