Sungai Penuh - Gabungan Beberapa organisasi mahasiswa hari ini Selasa, 8/11 menggelar aksi unjuk rasa pada saat Paripurna HUT Kota Sungai Penuh yang dilaksanakan di DPRD Kota Sungai Penuh.
Ratusan Mahasiswa yang tergabung dalam organisasi PMII, HMI, KAMMI dan IMM mrminta Walikota Sungai Penuh menandatangani petisi.
Adapaun Isi 6 petisi tersebut adalah : 1. Basmi prostitusi di plaza, 2. Mempertanyakan kejelasan aset Kota Sungai Penuh, 3. Memberantas parkir liar di sungai penuh. 4. Tutup penjualan miras di Sungai Penuh, 5. Mminta kejelasan pembangunan rumah sakit khusus struk yang terbengkalai, 6. Meminta profesionalitas dalam pengangkatan kadis sesuai UU dan prosedur yang berlaku.
Setelah menggelar aksi demo di kantor DPRD, mahasiswa yang sebagian besar berasal dari HMI terlihat beranjak ke rumah dinas Walikota Sungai Penuh.
Salah seorang pendemo menyebutkan bahwa mereka bergerak ke rumah dinas walikota karena walikota lari dari gedung DPRD secara diam2.
"Pak Wako lari dari Gedung DPRD diam-diam, maka kami akan menyusul ke rumah dinas walikota". ungkap salah satu mahasiswa bernama Edy.
Aksi demo sempat berlangsung tegang, dan beberapa mahasiswa terlihat bersitegang dengan aparat kepolisian. (adz)