Pemkab Bungo Siapkan Rp 114 Milyar dari APBD untuk Tangani Covid-19

Bupati Bungo Mashuri
MUARA BUNGO, MERDEKAPOST.COM - Pemerintah Kabupaten Bungo memfokuskan kembali anggaran pemerintah daerah sebesar Rp 114 miliar untuk penanganan Covid-19.

Upaya penanganan Covid-19 di Kabupaten Bungo terus dilakukan pemerintah daerah. Salah satu upaya yang dilakukan dengan memfokuskan anggaran kembali.

Hal itu sesuai arahan Pemerintah Pusat, Pemkab Bungo terus melakukan pemantauan dan menindaklanjuti upaya pencegahan penyebaran Covid-19.

Berdasarkan intruksi Mendagri nomor 1 tahun 2020, Mashuri menyebutkan telah menggeser anggaran kegiatan pemerintah daerah guna penanganan Covid-19 di Bungo.

Fokus anggaran tersebut kata Mashuri juga dipersiapkan untuk dampak sosial ekonomi akibat Covid-19. Hal itu sebagai antisipasi apabila Pandemi Covid-19 terus mewabah dan berdampak pada masyarakat

"Jadi yang kita hitung masyarakat miskin dan berdampak. Contohnya pelaku UMKM, Pedagang sayur, petani, dan masyarakat lain yang terdampak," ujarnya.

Untuk jumlahnya, Mashuri menyebutkan untuk sementara refocusing anggaran itu mencapai ratusan miliar.

"Kita sudah merefocusing itu anggaran sementara lebih kurang Rp 114 miliar dari APBD," ujarnya.

Selain APBD tersebut, dari pegawai di lingkungan pemerintahan Kabupaten Bungo dilakukan pemotongan TPP. (ald)

Sumber : Tribunjambi.com

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs