DPP KNPI Teken MoU dengan Tim Terpadu Covid-19, Azra: Tim Carateker KNPI Sungai Penuh Siap Jadi Relawan Covid-19

Foto : Kompetisi Video Pendek KNPI, Azra Malindo (Ketua Tim Carateker DPD II KNPI)
MERDEKAPOST.COM - Dengan telah ditandatanganinya MoU antara tim terpadu Covid 19 pusat dengan DPP KNPI maka dari itu KNPI secara resmi menjadi relawan Covid 19.

Atas instruksi dari DPP KNPI yg diketuai oleh Bung Noer Fajrieansyah kepada DPD I dan DPD II agar dapat bersiap-siap untuk menjadi relawan covid 19.

Menyikapi hal ini, Azra Malindo, selaku Ketua Tim Caretaker DPD II KNPI Kota SUngai Penuh menyatakan kesiapannya untuk menjalankan instruksi tersebut.

Dikatakannya, "Iya, Setelah ditandatanganinya kerjasama (MoU) antara DPP KNPI dengan Tim Terpadu Pusat Covid-19 maka KNPI secara resmi ditetapkan sebagai relawan Covid-19 Indonesia"

"Selanjutnya Bung Noer Fajrieansyah selaku Ketua DPP KNPI menginstruksikan kepada DPD I dan DPD II agar dapat bersiap-siap untuk menjadi relawan covid 19". Ujarnya.

"Kami Tim karateker KNPI kota Sungai Penuh menunggu instruksi  dari DPP KNPI dan DPD I untuk langkah selanjutnya. yang jelas saat ini, kami diminta untuk melaksanakan kegiatan yang dikoordinir langsung oleh DPP KNPI yaitu kompetisi video singkat dengan tema : #Dirumah aja ( kegiatan kreatif dan produktif selama dirumah) ; #Jangan mudik (Kampanye jangan mudik) dan #Tips dan trik cegah covid 19 (cara mencegah covid 19)". jelas Azra.

"Kita tetap mentaati aturan pemerintah, dalam kompetisi ini peserta tidak perlu keluar rumah cukup membuat video dirumah saja". (ags)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs