Komisi IV Minta Kepsek SMAN 3 Muaro Jambi Penuhi Tuntutan Siswa


Merdekapost.comKetua dan Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jambi gerak cepat menanggapi berbagai isu pendidikan di Provinsi Jambi. salah satunya terkait demonstrasi siswa SMA Negeri 3 Muarojambi.

Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi, Fadli Sudria mengatakan pihaknya sudah memanggil Dinas Pendidikan Provinsi Jambi untuk mengetahui duduk perkara persoalan tersebut.

“Kita itu selalu ingin gerak cepat untuk memajukan Jambi. Panggil Dinas minta rekomendasi dan kita berikan masukan atas kejadian ini,” kata Legislator asal Dapil Kerinci Sungaipenuh itu.

Tidak hanya memanggil Pihak Dinas Pendidikan, kata Fadli pada Senin (25/04/2022) kemarin pihaknya juga turun langsung ke SMA Negeri 3 Muarojambi guna menggali keterangan dari siswa dan para guru. “Intinya penggembokan (demonstrasi) ini terjadi karena siswa tak senang dengan Kepsek,”sampainya.

Untuk itu, lanjut Fadli, pihaknya berharap agar Kepala Sekolah yang dimaksud berbesar hati dan mengundurkan diri dengan hormat dari jabatan. Dinas Pendidikan diminta menyiapkan Plh untuk mengisi kekosongan jabatan.

“Langkah ini sambil menunggu sedang dilakukan pemetaan Kepsek baru oleh Disdik untuk diangkat menjadi definitif nantinya. Ini penting karena mengingat siswa sebentar lagi akan tamat,” tandasnya.

Untuk diketahui, pada Maret 2022 lalu siswa SMA Negeri 3 Muaro Jambi melakukan aksi demonstrasi menuntut Kepseknya mengundurkan diri dari jabatan. Mereka menilai selama 2 tahun dipimpin Kepsek tersebut, SMA N 3 Muaro Jambi tidak mengalami kemajuan. (*)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar

Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs