Gubernur Al Haris Buka Sosialisasi Penyusunan Grand Design Pembangunan Kependudukan 5 Pilar Tingkat Provinsi Jambi

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi, Dr. H. Al Haris,S.Sos,MH membuka Sosialisasi Penyusunan Grand Design Pembangunan Kependudukan (GDPK) 5 Pilar Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2025-2050, bertempat di Shang Ratu Hotel Jambi, Kamis (07/03/2024). Hadir pada kesempatan ini Sekretaris Daerah Provinsi Jambi H. Sudirman,SH,MH, Deputi Bidang Pengendalian Penduduk BKKBN RI, Bonivasius Prasetya.

Dalam sambutan dan arahannya Gubernur Al Haris mengatakan bahwa berdasarkan data dalam Provinsi Jambi Dalam Angka 2024 yang diterbitkan oleh BPS Provinsi Jambi, jumlah penduduk Provinsi Jambi sebesar 3.724,3 (tiga juta tujuh ratus dua puluh empat ribu jiwa). 

"Menurut data hasil Proyeksi Penduduk Indonesia 2020-2050, jumlah penduduk Provinsi Jambi juga terus mengalami kenaikan hingga 176 ribu jiwa pada tahun 2024 dengan laju pertumbuhan penduduk sebesar 1,33 persen per tahun. Berdasarkan sumber yang sama, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Provinsi Jambi Tahun 2023 berada di urutan 19 dengan indeks sebesar 72,77," kata Gubernur Al Haris. 

Gubernur Al Haris menjelaskan, BPS Provinsi Jambi juga mencatat Angka Perceraian di Provinsi Jambi sebesar 5.465 kasus (lima ribu empat ratus enam puluh lima kasus) yang merupakan jumlah total dari Cerai Talak maupun Cerai Gugat. Kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga di Provinsi Jambi pada Tahun 2023 sebanyak 49 kasus, dan terkait masalah Ekonomi sebanyak 157 kasus. 

"Terkait dengan Kemiskinan, pada Maret 2023 jumlah penduduk miskin di Provinsi Jambi sebesar 280,68 ribu jiwa turun sebesar 1,11 persen dari tahun 2022 di bulan September yaitu sebesar 283,82 ribu jiwa," jelas Gubernur Al Haris. 

Selanjutnya juga Gubernur Al Haris menyampaikan kondisi Stunting di Provinsi Jambi dimana berdasarkan hasil SSGI (Survei Status Gizi Indonesia) tahun 2022, Provinsi Jambi mengalami penurunan masalah gizi pada balita yaitu untuk prevalensi balita gizi pendek (stunting) turun sebesar 4,4% dari tahun 2021, yaitu dari 22,4% pada tahun 2021 menjadi 18% pada tahun 2022.

"Mengenai Isu Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak, BPS Provinsi Jambi mencatat kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak yang terjadi kurun waktu 2019-2023 terus mengalami kenaikan jumlah kasus, yaitu 119 pada tahun 2019, 122 tahun 2020, 130 tahun 2021, 179 tahun 2022 dan meningkat menjadi 239 kasus di tahun 2023," papar Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris menyatakan bahwa situasi kependudukan di Indonesia begitupun di Provinsi Jambi sedemikian kompleks. "Berbagai sumber masalah yang menjadi isu dalam pembangunan kependudukan membutuhkan rencana induk pembangunan yang memuat visi, misi, arah kebijakan, tujuan dan sasaran pembangunan, khususnya di bidang kependudukan,” ucap Gubernur Al Haris. 

Dalam kesempatan tersebut Gubernur Al Haris juga sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan dan mendukung pelaksanaan kegiatan Sosialisasi Grand Design Pembangunan Kependudukan (GDPK) 5 Pilar Tingkat Provinsi Jambi agar setiap tingkatan wilayah di Provinsi Jambi dapat menyusun suatu rancangan induk (Grand Design) Pembangunan Kependudukan untuk merekayasa dinamika kependudukan di daerah masing-masing, sebagaimana telah diatur dalam Perpres Nomor 153 Tahun 2014. 

"Saya berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah untuk mendiskusikan isu penting kependudukan, kondisi kependudukan yang diinginkan, program kependudukan dan road map (peta jalan) pembangunan kependudukan Provinsi Jambi. Pertemuan ini harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, dioptimalkan untuk mewujudkan kebersamaan pemahaman serta persepsi dalam penyusunan GDPK di tingkat Provinsi, kabupaten dan kota di wilayah Provinsi Jambi," pungkas Gubernur Al Haris. (064)

Gubernur Al Haris Lantik Hairul Suhairi Jadi Direktur Utama Bank Jambi

 

Pelantikan Direktur Utama Bank Jambi

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH melantik H. Hairul Suhairi, S.E., M.M menjadi Direktur Utama PT. Bank Pembangunan Daerah Jambi, bertempat di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Kamis (07/03/2024).

Pelantikan Direktur utama BPD Jambi ini dihadiri para Bupati dan Walikota selaku pemenang saham, Komisaris serta jajaran Bank Jambi.

Ditemui usai pelantikan, Gubernur Al Haris mengatakan bahwa Bank Jambi membutuhkan sosok direktur utama supaya bisa bekerja lebih maksimal dan tentu bisa berkontribusi terhadap pembangunan di Provinsi Jambi.

"Pada pagi hari ini saya sudah melantik Direktur Utama Bank Jambi yang baru, dimana memang akhir masa jabatan dirut yang lama berakhir di bulan Maret ini. Oleh karena itu Bank Jambi membutuhkan direktur utama yang defenitif supaya bisa bekerja lebih maksimal kedepannya,” ujar Gubernur Al Haris.

“Kita berharap semoga bank daerah jambi berkontribusi untuk daerah ini dan ikut mewarnai perbaikan ekonomi di Provinsi Jambi terutama melalui KUR, Kredit dan lain sebagainya yang bisa membantu masyarakat," sambung Gubernur Al Haris.

Lebih lanjut Gubernur Al Haris meminta kepada Dirut Bank Jambi untuk menjaga soliditas jajaran bank Jambi yang merupakan ukuran awal dalam keberhasilan perusahaan. "Kita berharap Bank Jambi lebih solid lagi karena ukuran daripada keberhasilan perusahaan perbankan diawali dengan soliditas tim kerja," pungkas Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Direktur Utama PT Bank Pembangunan Daerah Jambi Hairul Suhairi saat diwawancarai oleh awak media mengatakan ada beberapa pekerjaan yang harus diselesaikan pada tahun 2024 diantaranya penyelesaian pembangunan 2 gedung.

“Insya Allah tahun ini 2 gedung dulu. Kantor cabang utama yang didepan Mahligai dan satu lagi Kantor Cabang Muaro Bungo,” kata Hairul. (064)

Gubernur Al Haris Motivasi Siswa-Siswi SMA Negeri 2 Muaro Jambi Tidak Boleh Kalah Dengan Kota Jambi

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos. MH mengemukakan, SMA Negeri 2 Muaro Jambi berbatasan langsung dengan Kota Jambi, untuk itu Sumber Daya Manusia (SDM) Pelajarnya tidak boleh kalah dengan Kota Jambi. Hal tersebut disampaikan Gubernur saat menghadiri Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-33 KANDO (Kampus Negeri Duo) dan ASKA 3.0 (Ajang Seni dan Kreasi) SMA Negeri 2 Muaro Jambi, bertempat di lapangan depan SMA Negeri 2 Muaro Jambi, Kabupaten Muaro Jambi, Rabu, (06/03/2024).

“Kita bisa bersaing dengan Kota Jambi, bisa masuk perguruan tinggi dengan mudah, tapi harus tingkatkan SDM, kita bisa masuk perguruan tinggi dimana saja asalkan SDM kita mampu,” ujar Gubernur Al Haris.

Dalam kesempatan tersebut Gubernur Al Haris sangat mengapresiasi dan bangga dapat hadir di SMAN 2 Muaro Jambi beserta seluruh pihak terkait karena telah mempersiapkan Ajang Seni dan Kreasi (ASKA 3.0) ini sebagai wujud kontribusi dalam mengenalkan, mengembangkan dan mengimplementasikan ilmu pengetahuan seni budaya Jambi kepada anak-anak didik. 

"Saya sangat bangga dan mengapresiasi pihak SMAN 2 Muaro Jambi beserta seluruh pihak terkait karena telah mempersiapkan Ajang Seni dan Kreasi (ASKA 3.0) dalam rangka ulang tahun ke-33, tentunya SMA Negeri 2 Muaro Jambi sudah banyak meluluskan siswa-siswi, mungkin sudah ada yang berkerja diberbagai pemerintahan, dosen dan swasta, ini sebagai wujud kontribusi dalam mengenalkan, mengembangkan dan mengimplementasikan ilmu pengetahuan kepada daerah," ungkap Gubernur Al Haris.

"Atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Jambi, saya mengucapkan selamat atas peringatan Hari Ulang Tahun ke-33 kepada SMAN 2 Muaro Jambi. Terima kasih dan apresiasi besar saya berikan kepada segenap keluarga besar SMAN 2 Muaro Jambi baik para Pengajar, Pengurus Sekolah, hingga siswa-siswi yang telah mengabdi dan berdedikasi membangun serta meningkatkan SDM berkualitas untuk generasi penerus bangsa," sambung Gubernur Al Haris.

Dikatakan Gubernur Al Haris, Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-33 KANDO (Kampus Negeri Duo) dan ASKA 3.0 (Ajang Seni dan Kreasi) SMA Negeri 2 Muaro Jambi, jadikan momentum ini sebagai evaluasi bagi sekolah untuk terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia Provinsi Jambi, dengan tidak berhenti mendidik dan mencetak generasi penerus bangsa yang beriman, terampil, cerdas, berdaya saing global dan berprestasi dalam bidang akademis maupun non-akademis.

"Pemerintah Provinsi Jambi memberikan perhatian besar terkait pengembangan peningkatan SDM untuk memudahkan bagi anak-anak kita bisa masuk ke perguruan tinggi dengan mudah asalkan semangat anak-anakku jangan kendor, selain itu memantapkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), dengan salah satu sasaran meningkatnya kesadaran dan pengetahuan masyarakat dalam peningkatan SDM," kata Gubernur Al Haris.

"Saya sangat bangga sekali datang ke sekolah SMANegeri 2 Muaro Jambi, karena berbatasan langsung dengan kota Jambi, ibu kota Provinsi Jambi. Untuk itu SDM pelajar Muaro Jambi tidak boleh kalah dengan Kota Jambi, ini perlu kita beri semangat dan support yang kuat," lanjut Gubernur Al Haris.

"Saya sangat bangga melihat semangat, antusias dan persiapan yang ananda semua lakukan sehingga dapat menampilkan performa yang sangat luar biasa. Melalui acara ini saya berharap ananda semua dapat memahami dan mengimplementasikan nilai-nilai kerjasama, disiplin, komunikasi dan tanggung jawab yang pastinya akan berguna didunia kerja dan dalam kehidupan sehari-hari," imbuh Gubernur Al Haris.

"Saya ucapkan selamat kepada anandaku yang meraih prestasi baik nasional maupun di regional dan saya berpesan agar ananda semuanya bisa mengenali bakat atau talenta dan potensi yang dimiliki dengan tepat, baik potensi akademis maupun non akademis. Selanjutnya, talenta dan potensi tersebut diasah dan dikembangkan secara disiplin dan konsisten dengan sebaik-baiknya, karena bisa menjadi bekal hidup ananda kelak," pungkas Gubernur Al Haris. (064)

Gubernur Al Haris Sampaikan Usulan Petani Tanjung Jabung Timur Terkait Penambahan PSR

 

Merdekapost.com – Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH., menyampaikan usulan petani sawit terkait dengan penambahan kuota peremajaan sawit rakyat kepada Direktorat Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian Republik Indonesia. Hal tersebut disampaikan Gubernur pada Workshop Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) Asosiasi Petani Kelapa Sawit PIR (ASPEKPIR) DPD I Jambi, bertempat di Ballroom Hotel BW Luxury Jambi, Rabu (06/03/2024).

“Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Pak Menteri dan Juga Pak Dirjen bahwa Provinsi Jambi Alhamdulillah dari 2017 sampai saat ini sudah melakukan PSR sebanyak 23 ribu hektar, kedua, untuk tahun ini kita di alokasikan sebanyal 15 ribu hektar. Oleh karena itu saya kembali mengucapkan terima kasih banyak, ini merupakan sebuah kepercayaan kepada kita semua. Mari kita tuntaskan dengan bersama-sama terutama dengan melengkapi dokumen yang diminta,” ujar Gubernur Al Haris.

“Kemudian ada juga usulan dari teman-teman di Tanjung Jabung Timur itu mengusulkan penambahan 2 ribu, mohon pak Dirjen bisa menambahkan lagi untuk Kabupaten Tanjung Jabuung Timur,” lanjut Gubernur Al Haris.

Dalam sambutan dan arahannya Gubernur Al Haris mengatakan, komoditas tanaman sawit di Indonesia merupakan salah satu komoditas unggulan yang memiliki peran strategis bagi pembangunan nasional. Salah satunya Provinsi Jambi yang menjadi penyumbang utama terhadap Pembangunan daerah.

Kemudian Gubernur Al Haris mengungkapkan, berdasarkan data statistik luas areal perkebunan rakyat untuk tanaman sawit di Provinsi Jambi pada tahun 2022 ialah 115.290 hektar dan mengalami peningkatan di tahun 2023 menjadi 115.318 hektar. “Hal ini dipengaruhi tingginya kontribusi komoditas sawit serta meningkatnya kinerja ekspor baik yang berasal dari CPO maupun ragam produk turunannya seperti biodiesel dan oleochemical,” ungkap Gubernur Al Haris.

Lebih Lanjut Gubernur Al Haris meminta PTPN IV (Palm Cou) untuk membangun hubungan emosional kepada Koperasi Unit Desa (KUD) karena di Provinsi Jambi ini memiliki 22 KUD yang berjalan sangat baik, akan tetapi saat ini hanya tinggal 4 KUD saja.

“Kita juga minta kedepan adanya hubungan emosional antara PTPN IV (Palm Cou) sebab dulu kita memiliki 22 KUD akan tetapi saat ini hanya tinggal 8 KUD. Untuk itu perlu dibenahi kembali mungkin pola kerjasama yang membangun hubungan tidak harmonis dengan petani. Kami berharap kedepan untuk disambungkan kembali karena PTPN IV adalah BUMN milik bangsa yang harus kita jaga bersama,” kata Gubernur Al Haris.

“Saya berharap workshop ini dapat memberikan pencerahan sekaligus langkah konkret dalam mendukung sektor perkebunan serta berdampak terhadap meningkatnya kesejateraan para petani PIR di Provinsi Jambi,” pungkas Gubernur Al Haris.

Sebelumnya, Ketua Umum DPP Aspekpir Setiyono mengatakan, peserta bimbingan teknis ini dihadiri dari 2 provinsi yaitu Provinsi Jambi dan Provinsi Sumatera Barat. “Peserta bimtek yang hadir sangat bersemangat dengan harapan bisa mendapatkan ilmu mengenai kelapa sawit ini,” kata Setiyono.

Sementara itu, Direktur Utama PTPN IV (Palm Cou) Jatmiko K. Santoso mengatakan, program peremajaan sawit rakyat (PSR) dengan pola kemitraaan telah diatur dalam Permentan 03 tahun 2022 dengan pelaksanaannya telah melewati berbagai proses. (064)

Wagub Sani: Bazar UMKM Upaya Penguatan Ekonomi Masyarakat

 

Merdekapost.com - Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I mengatakan bahwa Bazar Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) salah satu upaya dalam penguatan ekonomi masyarakat. Hal ini dikatakan Wagub pada Pembukaan Bazar Ramadhan 1445 H Dharma Wanita Persatuan Provinsi (DWP) Jambi, bertempat di Gedung DWP Provinsi Jambi, Selasa (05/03/2024).

"Ucapan terima kasih dan apresiasi juga saya sampaikan kepada pelaku usaha UMKM yang turut berpartisipasi dalam bazar ini. Manfaatkanlah secara optimal kegiatan ini, karena bazar yang dilaksanakan DWP Provinsi Jambi ini juga dapat menjadi wadah dalam mempromosikan, serta strategi yang baik dalam memperluas jangkauan pasar penjualan hasil karya para perajin serta produk para pelaku usaha UMKM di Provinsi Jambi," ujar Wagub Sani.

Wagub Sani mengatakan, Bazar menjadi salah satu upaya dalam pengembangan UMKM, pengendalian inflasi daerah melalui pengendalian harga bahan pokok di pasaran yang cenderung mengalami peningkatan terutama menjelang hari besar keagamaan, termasuk Bulan Ramadhan. “Pelaksanaan Bazar Ramadhan juga sebagai alternatif upaya dalam memenuhi kebutuhan masyarakat guna mendapatkan bahan pokok dengan harga yang lebih terjangkau,” kata Wagub Sani.

Kemudian Wagub Sani menuturkan, UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) merupakan salah satu bidang ekonomi yang memiliki pengaruh signifikan dalam penggerak dan perkembangan ekonomi daerah dan nasional. “Pertumbuhan UMKM juga semakin meluaskan kesempatan peluang kerja dan pada gilirannya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta menjadi stabilisator bagi perekonomian Indonesia,” tutur Wagub Sani.

Lebih lanjut orang nomor dua di Provinsi Jambi ini mengungkapkan, pertumbuhan dan perkembangan UMKM menjadi salah satu prioritas pembangunan Pemerintah Provinsi Jambi dalam mewujudkan visi Jambi yang Maju, Aman, Nyaman, Tertib, Amanah dan Profesional di Bawah Ridho Allah SWT, melalui misi kedua Memantapkan Perekonomian Masyarakat dan Daerah. Dalam Program Dumisake, dalam Pilar Jambi Tangguh, berupa Bantuan Modal Kerja bagi UMKM/Industri Rumah Tangga, Pemerintah Provinsi Jambi berusaha mendukung tumbuh kembang UMKM.

"Pada tahun 2023 ini, kita dari Pemerintah Provinsi Jambi telah memberikan bantuan permodalan untuk 5.053 UMKM, yakni Usaha Kreatif mak-mak, UMKM Pemula, dan UMKM MIlenial, yang terdistribusi di 11 kabupaten/kota se-Provinsi Jambi," ungkap Wagub Sani.

"Saya berharap, bazar ini berlangsung tertib, aman dan lancar, dan semoga kegiatan ini dapat membantu masyarakat untuk memperoleh bahan pokok, terutama menjelang Puasa Ramadhan 1445 H, membawa keuntungan kepada seluruh pedagang, dan keberkahan bagi DWP Provinsi Jambi khususnya dan Provinsi Jambi umumnya," pungkas Wagub Sani.

Sementara itu, Ketua Dharma Wanita Persatuan Provinsi Jambi Hj. Iin Kurniasih Sudirman melaporkan bahwa pelaksanaan bazar ini dilaksanakan selama 3 hari yang dimulai dari 5-7 Maret 2024 yang diikuti sebanyak 65 peserta dari berbagai instansi vertikal dan lain sebagainya. (064)

Panen Cabai di Tidar Kuranji, Di Tengah Kebun Al Haris Dialog dengan Petani

 

Merdekapost.comGubernur Jambi Al Haris panen cabai di Desa Tidar Kuranji, Kecamatan Maro Sebo Ilir, Kabupaten Batanghari, Kamis (29/02/2024).

Usai panen cabai, Al Haris berdiskusi dengan para petani setempat di tengah perkebunan warga.

Kepala Desa Tidar Kuranji, Irwan Sardi pada kesempatan itu menyampaikan bahwa petani di desa membutuhkan alat pertanian untuk menggarap lahan mereka.

Kebutuh pertanian juga disampaikan Mbah Mul, bahwa selain alat pertanian untuk menggarap lahan, petani di desa tersebut juga butuh pompa untuk pengairan.

“Kami petani disini selain butuh peralatan pertanian untuk menggarap lahan, juga pengairan perlu menjadi perhatian,” kata Mbah Mul.

Gubernur Jambi Al Haris pada kesempatan itu langsung meminta kepala dinas pertanian untuk mengabul permohonan warga dengan memberikan traktor dan pompa untuk pengairan.

“Iya itu Pak Kadis berikan Traktor dan pompa untuk petani disini. Nanti silakan buat proposal dari Gapoktan ke Kadis Pertanian,” kata Gubernur Al Haris kepada Kadis Pertanian, Rumusdar yang juga hadir mendampingi Gubernur.

Gubernur Al Haris mengatakan Pemerintah Provinsi sangat mendukung warga untuk terus memanfaatkan lahan untuk pertanian, apa lagi kondisi saat ini terjadi kenaikan angka inflasi karena harga cabai, beras dan juga bawang.

“Jadi saya hadir disini melihat sejauh mana para warga kita terhadap pertanian, bagusnya disini warga menanam cabe, dan panen saat kondisi harga tinggi. Ini sangat bagus selain meningkatkan penghasilan, juga membantu pemerintah dalam upaya mengendalikan inflasi,” ujar Al Haris.

“Minimal disini panennya bisa untuk memenuhi kebutuhan warga disini dan sekitarnya. Tentu kita terus akan mendorong para petani untuk terus memanfaatkan lahannya, kita banyak program di dinas pertanian silakan kelompok tani usulkan,” tambah Al Haris lagi.

Pada kegiatan ini, turut hadir Kepala Dinas Pertanian Rumusdar, Kadis Koperasi UKM Sardaini, Asisten II Setda Batanghari Isah, camat, kades dan warga setempat. (064)

Pelatihan ESQ Baznas, Gubenur Al Haris: Kehaadirab Baznas Berikan Warna Tersendiri

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH mengemukakan, keberadaan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) memberikan warna tersendiri khususnya di Pemerintah Provinsi Jambi. Hal ini dikemukakannya dalam acara Emotional Spiritual Quotient (ESQ) Duta Akhlak Duta BAZNAS yang berlangsung di Maulidia Convention Center (MCC), Kamis (29/02/2024) pagi.

“BAZNAS ini memberikan warna tersendiri dalam pemerintahan, dan hadirnya BAZNAS sangat membantu Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi,” ujar Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris juga mengungkapkan, kehadiran dan peran BAZNAS sangat berpotensi membantu masyarakat Provinsi Jambi. “BAZNAS berpotensi membantu masyarakat dengan proses yang transparan, khususnya berkolaborasi dengan Pemprov dalam menyalurkan bantuan beasiswa bagi anak-anak yang putus sekolah, bantuan bagi anak yatim piatu, dan bantuan ini tersalurkan secara merata,” ungkap Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris juga mengharapkan pelatihan ESQ ini semoga mampu memberikan dampak positif bagi semua pihak. “Saya harapkan dengan adanya pelatihan ini memberikan semangat lebih dalam upaya mengajak pihak-pihak untuk berkontribusi bersama, saya harap juga banyak organisasi bergabung khususnya pihak swasta,” harap Gubernur Al Haris.

Dalam kesempatan ini, Gubernur Al Haris juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam mensukseskan kegiatan. “Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi, semoga Allah membalas segala kebaikan,” pungkas Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Ketua BAZNAS Provinsi Jambi H. Hasan Basri menyampaikan, orientasi zakat saat ini bukanlah konsumtif melainkan produktif. “Hari ini orientasi zakat telah berubah, orientasi saat ini adalah bagaimana zakat dapat memberikan kontribusi yang optimal, dan hal ini kami dapatkan saat melakukan study tiru ke Provinsi Jawa Barat,” ucap Ketua BAZNAS Provinsi Jambi. (064)

Hadiri 46 Tahun Berdirinya SMAN 3 Kota Jambi, Wagub Sani Minta SMAN 3 Kota Jambi Berwawasan Global dan Berkarakter Pancasila

 

Merdekapost.com - Wakil Gubernur Jambi, Drs. H. Abdullah Sani, M. Pd. I menghadiri 46 tahun berdirinya SMAN 3 Kota Jambi, bertempat di Lapangan Upacara SMA Negeri 3 Kota Jambi, Rabu, (28/02/2024). Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Sekolah dan Majelis guru SMAN 3 Kota Jambi, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jambi dan Kepala Perangkat Daerah terkait Lingkup Pemerintah Provinsi Jambi.

Dalam sambutan dan arahannya Wagub Sani menyatakan harapannya agar SMA Negeri 3 Kota Jambi senantiasa memajukan diri menjadi sekolah unggul dalam mutu/kualitas, berwawasan global namun tetap berkepribadian lokal serta takwa sehingga melahirkan siswa-siswi berkualitas.

"Tiada hentinya pula saya berikan apresiasi dan terima kasih kepada para pahlawan tanpa tanda jasa kita semua, yakni Bapak/Ibu Guru SMA Negeri 3 Kota Jambi, yang tidak hanya mendidik dan membimbing anak-anak kita untuk menjadi insan terbaik dalam bidang akademis, cerdas dan berdaya saing, namun juga merangkul anak-anak kita hingga tercipta generasi penerus bangsa yang berakhlak mulia dan berkarakter Pancasila, "ujar Wagub Sani. 

Pada kesempatan tersebut Wagub Sani juga mengajak untuk bersama-sama fokus dan memprioritaskan pendidikan sebagai investasi sumber daya manusia demi pembangunan Provinsi Jambi dalam jangka panjang. Sebab, pendidikan adalah saluran yang paling efektif untuk perkembangan ekonomi dan pembangunan daerah dan nasional.

"Peringatan HUT ini juga untuk mengevaluasi, dan kita tidak boleh harus langsung mengevaluasi hasil yang kita evaluasi yang pertama adalah bagaimana prosesnya. Bagaimana proses itu dan komponen-komponennya. Bagaimana mengevaluasi kalau SMA 1, SMA 2, SMA 3 dari pandangan kita yang merasa indah tapi kita harus evaluasi seperti apa sumber daya manusianya sudah baik dan termasuk tenaga pendidikannya. Apakah anak-anak kita dapat menghadapi tantangan 5,10 sampai 15 tahun yang akan datang," kata Wagub Sani. 

Dijelaskan Wagub Sani bahwa saat ini sedang berada di era Revolusi Industri 4.0 dan bahkan sekarang sedang menuju era Society 5.0. "Kita harus memanfaatkan era ini sebagai era dimana teknologi didedikasikan untuk melestarikan dan meningkatkan kehidupan spiritual dan moral, yang mencakup seluruh aspek aktivitas personal dan sosial. Saya berharap seluruh siswa-siswi SMA Negeri 3 Kota Jambi dapat menggunakan dan memanfaatkan kemajuan teknologi dan media sosial demi meningkatkan kemampuan dan potensi diri dalam hal kebaikan,” harap Wagub Sani.

"Mari kita bersama-sama bergandengan tangan merealisasikan salah satu misi pembangunan Provinsi Jambi, yakni Memantapkan Kualitas Sumber Daya Manusia, dengan tujuan meningkatnya sumber daya manusia yang terdidik, sehat, berbudaya, agamis dan berkesetaraan gender,” pungkas Wagub Sani. (064)

Wagub Sani Pimpin Rapat Pengawasan Stunting, Pengentasan Kemiskinan dan Sektor UMKM

 

Merdekapost.com - Wakil Gubernur (Wagub) Jambi sekaligus Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Provinsi Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I memimpin rapat Entry Meeting Program Pengawasan Stunting, Pengentasan Kemiskinan dan Sektor UMKM Provinsi Jambi, bertempat di Ruang Vip Rumah Dinas Gubernur Jambi, Rabu (28/02/2024).

Dalam kegiatan ini Wagub Sani turut didampingi Sekretaris daerah (Sekda) Provinsi Jambi H. Sudirman, SH, MH, Kepala Inspektorat Provinsi Jambi Agus Herianto, Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Jambi Drs. Sardaini, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jambi H. Varial Adhi Putra, ST, MM dan para OPD terkait lainnya.  

Wagub Sani menjelaskan, untuk menentukan arah kegiatan percepatan penuruan stunting, maka diperlukan kegiatan yang menunjang pelaksanaan percepatan penurunan stunting. "Kita sangat memerlukan rapat antar bidang intervensi yang dilakukan oleh Bidang Intervensi Spesifik dan Sensitif, Bidang Koordinasi dan Konvergensi, Bidang Pendampingan dan Kampanye Perubahan Perilaku serta Bidang Monev dan Knowledge Management, dengan pencapaian dan indikator yang mengarah pada pencapaian tujuan yang jelas. Masing-masing bidang sebaiknya menginventarisir kegiatan yang telah dan akan dilakukan serta apa yang akan dilanjutkan pencapaiannya pada tahun 2024 ini,” jelas Wagub Sani.

Wagub Sani menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan sinergitas dan kolaborasi serta meningkatkan komitmen antara Pemerintah Provinsi Jambi serta para mitra dalam mendukung percepatan penurunan stunting dan program kerja.

Pada kesempatan tersebut Wagub Sani juga mengajak semua bidang dan stakeholder terkait untuk bersama-sama meningkatkan kinerja agar target penurunan stunting di Provinsi Jambi bisa tercapai.

Sebelumnya Wagub Sani mendengarkan pemaparan dari Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Jambi Sueb Cahyadi tentang hasil audit tahun 2023 dan Program Pengawasan Stunting, Pengentasan Kemiskinan dan Sektor UMKM Provinsi Jambi. (064)

Gubernur Al Haris Apresiasi Entrepreneurship Award LLDIKTI Universitas Muhammadiyah Jambi

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH mengapresiasi kegiatan Entrepreneurship Award yang dilaksanakan oleh Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X Tahun 2024, dimana tahun ini yang menjadi tuan rumahnya adalah Universitas Muhammadiyah Jambi. Hal ini disampaikan Gubernur dalam Launching Entrepreneurship Awards VIII Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X Tahun 2024, bertempat di Universitas Muhammadiyah Jambi, Rabu (28/02/2024).

"Hari ini kita melaunching Entrepreneurship Award yang diinisiasi oelh LLDIKTI, saya kira ini sebuah kegiatan besar yang berguna bagi pemerintah daerah. Perguruan Tinggi saat ini sudah banyak mengalami peningkatan dengan memikirkan anak-anak untuk mempunyai modal, skill dan kemampuan didalam masyarakat," ujar Gubernur Al Haris.

"Artinya, pemerintah sangat bangga sekali bahwa perguruan tinggi sudah jauh memikirkan anak-anak yang lulus dari perkuliahan mempunyai mental berwirausaha supaya tiap tahunnya tidak masuk kedalam daftar pengangguran. Dengan ini anak-anak bisa membuka ruang dalam berwirausaha dan tentunya berdampak positif untuk pemerintah daerah dalam mengurangi angka kemiskinan dan pengangguran," lanjut Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris mengatakan, sebagai dosen dari perguruan tinggi sudah sangat membantu tugas-tugas pemerintah pusat diantara lainnya yaitu masalah pengangguran dan angka kemiskinan. “Rantai kemiskinan ini yang sulit dipisahkan kecuali bisa memutukan rantai kemiskinan,” kata Gubernur Al Haris.

Sehubungan dengan hal tersebut Gubernur Al Haris memaparkan, berdasarkan data Badan Pusat Statistik RI, penduduk usia kerja di Provinsi Jambi pada Agustus 2023 sebanyak 2,75 juta orang, dengan komposisi angkatan kerja terdiri dari 1,89 juta orang Angkatan Kerja (AK) dan 0,86 juta orang Bukan Angkatan Kerja (BAK).  Dari 1,89 juta orang Angkatan Kerja, 1,80 juta orang bekerja dan 85,6 ribu orang pengangguran. Periode Agustus 2022 hingga Agustus 2023, jumlah angkatan kerja meningkat sebanyak 3,56 ribu orang. Penduduk bekerja naik sebanyak 4,4 ribu orang dan pengangguran berkurang sebanyak 0,88 ribu orang. “Dan, apabila dilihat berdasarkan pendidikan tertinggi yang ditamatkan oleh angkatan kerja, dalam Tingkat Pengangguran Terbuka pada Agustus 2023, pendidikan diploma sebesar 5,54 % angka pengangguran dan sarjana sebesar 5,85% angka pengangguran dari total jumlah pengangguran terbuka sebesar 85,6 ribu orang,” papar Gubernur Al Haris.

Lebih lanjut Gubernur Al Haris menyampaikan, Pemerintah Provinsi Jambi terus berupaya memantapkan perekonomian masyarakat dan daerah serta meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia demi kemajuan daerah dan bangsa, yang terangkum dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi Jambi Tahun 2021-2026 melalui misi kedua yakni Memantapkan Perekonomian Masyarakat dan Daerah serta Misi ketiga yakni Memantapkan Kualitas Sumber Daya Manusia, demi mewujudkan Jambi Maju, Aman, Nyaman, Tertib, Amanah dan Profesional di Bawah Ridho Allah SWT.

“Program Pemerintah Provinsi Jambi dalam upaya enterpreneurship (kewirausahaan), salah satunya melalui Bantuan Modal Kerja kepada UKM (Usaha Kreatif Milenial); UKMM (Usaha Kreatif Mak-Mak); UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) Pemula, dan sampai dengan tahun 2023 sudah disalurkan kepada 5.053 orang,” ucap Gubernur Al Haris.

"Semoga kegiatan entrepreneur award ini berdampak positif bagi masyarakat terutama bagi pemerintah daerah sehingga kedepan dapat mengurangi pengangguran dan kemiskinan di Provinsi Jambi," pungkas Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Rektor Universitas Muhammadiyah Jambi Hendra Kurniawan, S.Si., M.Si mengatakan, kegiatan ini merupakan hasil kerja sama dengan semua pihak terutama dari LLDIKTI wilayah X yang selalu membackup sehingga kegiatan ini berjalan dengan sebaik mungkin. “Kegiatan ini juga terus dilaksanakan hingga sampai pada malam penganugerahan pada bulan Agustus nanti,” kata Hendra Kurniawan.

Kegiatan ini turut dihadiri secara virtual oleh Direktur Belmawa Kemendikbud Ristek Dikti Prof. Dr. Sri Suning Kusumawardani, ST., MT., Kepala LLDIKTI Wilayah X Afdalisma, SH., MH., Ketua Aptisi Wilayah Jambi Dr. Filius Candra dan seluruh PTS. (064)

Hadir di Wisuda Unja, Gubernur Al Haris: Generasi Muda Harus Pandai Mencari Peluang

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH mengutarakan, prosesi wisuda ini merupakan salah satu fase bahagia didalam kehidupan. Hal tersebut diutarakannya saat menghadiri Rapat Terbuka Senat Universitas Jambi Wisuda Ke-108 Program Doktor, Magister, Profesi, Sarjana, dan Diploma Universitas Jambi Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024, bertempat di Balairung Universitas Jambi, Mendalo Darat Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi, Selasa (27/02/2024) Pagi.

“Hari ini adalah salah satu fase paling bahagia dalam kehidupan diantara fase kebahagiaan lainnya, bukan hanya wisudawan saja melainkan orang tua juga turut bahagia,” ujar Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris mengatakan, kedepannya banyak tantangan yang akan dihadapi oleh para wisudawan. “Wisuda ini tidak hanya sebatas hari ini saja, banyak tantangan yang akan dihadapi selanjutnya, dan saya ingin wisudawan untuk terus meningkatkan keahliannya,” pesan Gubernur Al Haris.

Pada kesempatan tersebut Gubernur Al Haris juga mengucapkan terima kasih kepada Rektorat dan Civitas Akademika Universitas Jambi (Unja) serta orang tua yang telah mendidik para wisudawan. “Saya ucapkan terima kasih kepada Rektor dan Civitas Akademika Unja serta orang tua yang telah mendidik generasi muda Jambi,” ucap Gubernur Al Haris.

Kemudian, orang nomor satu di Provinsi Jambi ini juga menuturkan bahwa generasi muda Jambi harus terus meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) bukan hanya hard skill namun juga soft skill. “Kualitas SDM Jambi harus terus berkembang dan ditingkatkan, bukan hanya pendidikan formal saja, tetapi juga harus mencoba tantangan baru dengan menjadi wirausahawan,” tutur Gubernur Al Haris.

Terakhir, Gubernur Al Haris juga berpesan, generasi muda harus pandai mencari peluang di tengah persaingan era digitalisasi. “Generasi muda harus pandai mencari peluang dan mengembangkan diri, saya ingin kedepannya Unja terus berkembang serta bersaing dengan kampus-kampus terbaik di Indonesia lainnya,” pungkasnya. 

Sekda Sudirman Dorong KORPRI Tingkatkan Disiplin dan Kompetensi

 

Merdekapost.com - Sekretaris Daerah Provinsi Jambi H. Sudirman, SH., MH mendorong organisasi Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) untuk meningkatkan disiplin dan kompetensi. Dorongan tersebut disampaikannya pada Musyawarah Provinsi Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Provinsi Jambi Tahun 2024, bertempat di lantai 11 Gedung Mahligai Bank 9 Jambi, Selasa (27/02/2024).

"Saya berpesan kepada seluruh anggota KORPRI Provinsi Jambi, jadikanlah momentum musyawarah provinsi ini sebagai pemicu bagi semua anggota untuk meningkatkan kinerja, berinovasi bagi kemajuan organisasi, semangat kebersamaan, serta semakin meneguhkan rasa persatuan dan kesuatuan bangsa dan negara," pesan Sekda Sudirman.

"Besar harapan saya agar organisasi KORPRI melalui para pengurus dan program kerjanya, bisa terus mendorong peningkatan kompetensi dan disiplin pegawai serta kemauan yang kuat untuk memberikan pelayanan publik secara prima, serta adaptif terhadap berbagai perubahan," lanjut Sekda Sudirman.

Dalam sambutan dan arahannya Sekda Sudirman mengatakan, Korps Pegawai Republik Indonesia merupakan wadah untuk menyatukan visi dan misi seluruh Pegawai Republik Indonesia, yang bersifat demokratis, mandiri, aktif, profesional, netral, produktif dan bertanggung jawab, demi meningkatkan perjuangan, pengabdian serta kesetiaan kepada cita-cita perjuangan Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.

Kemudian Sekda Sudirman menuturkan bahwa Profesionalitas merupakan kunci keberhasilan Pegawai Republik Indonesia dalam melaksanakan fungsinya sebagai pelaksana kebijakan publik, pelayan publik serta perekat dan pemersatu bangsa. Pentingnya peningkatan profesionalitas dinilai menjadi tolok ukur dan menjadi indikasi bahwa reformasi birokrasi di Indonesia sudah di jalur yang tepat.

"Melalui momentum ini, saya berharap, agar KORPRI Provinsi Jambi terus berbenah dan bertransformasi dalam upaya peningkatan profesionalitas anggotanya, dalam rangka pengembangan anggota KORPRI di lingkup organisasi, terutama terkait memberikan pelayanan yang terbaik bagi bangsa dan negara, yang dituangkan dalam berbagai program dan kebijakan strategis reformasi birokrasi serta dalam manajemen organisasi KORPRI Provinsi Jambi yang dijalankan secara berkelanjutan," tutur Sekda Sudirman.

“Dengan program peningkatan profesionalisme anggota yang dicanangkan oleh KORPRI Provinsi Jambi, maka KORPRI Provinsi Jambi mendukung program Pemerintah Provinsi Jambi, yakni pada misi pertama Memantapkan Tata Kelola Pemerintahan serta misi ketiga Memantapkan Kualitas Sumber Daya Manusia, dalam upaya mewujudkan Jambi Maju, Aman, Nyaman, Tertib, Amanah, dan Profesional di Bawah ridho Allah SWT,” pungkas Sekda Sudirman.

Sementara itu, Drs. Sutanto Heru Jatmiko, M.Sc selaku Kepala Biro Umum Sekretariat Jenderal DP KORPRI Nasional mengatakan bahwa KORPRI menjadi pelaku utama dalam pengelolaan administrasi pemerintahan serta pengendali birokrasi pemerintahan ditengah dinamika politik dalam proses penyelenggaraan pemerintahan termasuk dinamika politik. (064)

Gubernur Al Haris Hadiahkan 5 Umroh Gratis Untuk Guru dan Siswa Sekolah Islam Terpadu Nurul ‘Ilmi

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH memberikan hadiah umroh gratis kepada 2 orang guru dan 3 siswa Sekolah Islam Terpadu (SIT) Nurul ‘Ilmi Jambi. Hadiah tersebut diberikan Gubernur saat menghadiri Wisuda Akbar Tahfidz Al-Qur’an Ke-XIII Sekolah Islam Terpadu (SIT) Nurul ‘Ilmi Jambi, bertempat di Gelanggang Olahraga (GOR) Kota Baru Jambi, Sabtu (24/02/2024).

"SIT Nurul ‘Ilmi adalah bagian dari kami karena putri kami merupakan alumni SIT Nurul ‘Ilmi yang sudah menjadi keluarga besar kami. Tentu kami juga turut berbangga melihat perkambangan SIT Nurul ‘Ilmi yang begitu baik dan capaian-capaian yang semakin banyak. Selain itu kami juga memberikan apresiasi kapada 3 siswa yang telah berhasil menghafal 30 Juz, hadiah ini bisa digunakan untuk sendiri ataupun untuk orang tuanya. Dan tak lupa kami juga memberikan hadiah umroh kepada 2 tenaga pendidik yang telah mendidik anak-anak kita ini," ujar Gubernur Al Haris.

Lebih lanjut Gubernur Al Haris menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pimpinan, tenaga pendidik dan non pendidik, beserta seluruh pengurus Sekolah Islam Tinggi (SIT) Nurul ‘Ilmi Jambi yang telah mengantarkan anak-anak menjadi penghafal Qur’an. 

“Semoga wisuda akbar ini semakin menambah semangat Bapak dan Ibu semua untuk lebih termotivasi dalam mendidik dan membimbing para siswa-siswi SIT Nurul ‘Ilmi Jambi, agar mereka menjadi generasi penerus yang cerdas intelektual dan juga spiritualnya, generasi umat yang cerdas dalam ilmu pengetahuan, dan berkarakter sesuai nilai dan ajaran agama,” kata Gubernur Al Haris.

Dihadapan 1870 Wali Murid, orang nomor satu di Provinsi Jambi ini juga menyampaikan ucapan selamat kepada orang tua murid.

"Selamat berbahagia juga disampaikan kepada para orang tua dan wali murid yang hari ini anak-anaknya diwisuda. Capaian mereka tentu tak lepas dari kesabaran dan dukungan Bapak dan Ibu Orang Tua/Wali Murid semua, memotivasi Ananda agar bisa menyelesaikan hafalannya. Prestasi Ananda ini diharapkan juga bisa menjadi pengingat dan motivasi bagi kita para orang tua untuk juga meningkatkan kualitas diri, senantiasa berupaya menambah wawasan baik dibidang agama maupun perkembangan pengetahuan dan masyarakat, demi menjalankan amanah sebagai orang tua dengan sebaik-baiknya dan penuh tanggung jawab,” ucap Gubernur Al Haris.

"Sebagai penghafal Al-Qu’ran, kami semua berharap Ananda tidak hanya dapat menjaga hafalannya secara lisan, namun juga mampu menunjukkannya dalam sikap berbudi sebagaimana ajaran dan nilai agama, berupaya mengamalkan ilmu agama dan kecerdasan ilmu pengetahuan yang dimiliki agar bisa membawa manfaat bagi diri, keluarga, maupun sekitar, menjadi generasi penerus bangsa yang mampu membawa kemajuan bagi agama dan negeri yang kita cintai ini," pungkas Gubernur Al Haris. (064)

Gubernur Al Haris Resmikan Studio Multipurpose LPP RRI Jambi

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH mengungkapkan, peresmian Multipurpose merupakan fungsi utama dalam memberikan informasi dan edukasi bagi masyarakat. Hal ini diungkapkan Gubernur Al Haris dalam acara Peresmian Studio Multipurpose Radio Republik Indonesia (RRI) Jambi, bertempat di LPP RRI Jambi, Jum’at (23/02/2024) pagi.

“Peresmian studio ini tentunya juga harus diiringi dengan konten yang baik pula, dan saya berharap dengan adanya studio baru ini menjadi pemacu semangat kerja dan mendorong inovasi terbaru,” ungkap Gubernur Al Haris.

Gubernur Al Haris menuturkan, dirinya sangat bangga bisa hadir secara langsung dalam peresmian Multipurpose tersebut. “Saya sangat bangga sekali, karena RRI ini merupakan tempat awal saya menapakkan karier. Disini kekeluargaan sangat luar biasa, semuanya dipanggil kakak disini, dan Alhamdulillah kita juga mendapatkan bantuan studio melalui dana APBN,” tuturnya.

Dalam sesi wawancara, Gubernur Jambi itu juga menyampaikan, studio Multipurpose ini sangat layak untuk direnovasi. “Studio ini sudah sangat layak untuk dilakukan renovasi, karena digedung inilah semua konten-konten diproduksi. Gedung yang bagus tentunya juga akan menghasilkan konten dan informasi yang bagus pula,” ujar Gubernur Al Haris.

Sementara itu, Direktur Utama LPP RRI I. Hendrasmo menuturkan, RRI terus berupaya membangun koneksi dan hubungan guna memajukan masyarakat Jambi. “Kita terus berupaya dalam membangun koneksi secara optimal, guna memberikan informasi dan pesan bagi masyarakat Jambi, dan kita juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Jambi atas bantuannya,” tutur Hendrasmo.

Sebelumnya, Kepala LPP RRI Jambi Yuliana Marta Dokky mengatakan, studio Multipurpose tersebut telah beroperasi selama 39 tahun. “Studio ini telah beroperasi selama 39 tahun dan Bapak Gubernur sangat peka dengan keadaan tersebut, renovasi ini sendiri bersumber dari dana APBD sebesar Rp.989.600.000,- dengan fasilitas 1 studio ruang produksi, 1 studio rekaman besar produksi siaran, 1 studio untuk podcast, dan 1 ruangan paket reguler,” kata Yuliana Marta Dokky.

Dalam kesempatan ini, Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH didampingi langsung oleh Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I, Dewan Pengawas LPP RRI Jambi, Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jambi Drs. Ariansyah, ME dan Kepala Bidang Informasi Publik dan Statistik Havid Driwil, S.Kom. (064)

Wagub Sani: Implementasikan Isra’ Mi’raj Dalam Kehidupan Sehari-hari

 

Merdekapost.com - Wakil Gubernur (Wagub) Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I menyampaikan bahwa peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah, harus diimplementasikan dalam kehidupan umat muslim dalam kesehari-harian dengan iman, islam dan taqwa serta harus bersyukur. Hal tersebut disampaikan Wagub saat memberikan tausiah/ceramah pada peringatan Isra’ Mi'raj Tahun 1445 H, bertempat di Masjid MIftahul Ishlah, Tempino, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muaro Jambi, Jum’at (23/02/2024) malam.

Dikatakan Wagub Sani, sebagai manusia yang biasa adalah makhluk yang tidak pernah luput dari salah dan dosa, bahkan dapat dikatakan tidak ada satu manusia pun didunia ini yang tidak pernah melakukan kesalahan sekecil apapun kesalahan itu. 

"Mulai dari Nabi Adam ‘alaihissalam hingga anak cucu dan keturunannya termasuk kita semua sampai saat sekarang, manusia akan tetap menjadi tempatnya salah dan lupa. Namun sebaik-baik manusia adalah mereka yang mau dan berani untuk bertaubat," kata Wagub Sani.

Dijelaskan Wagub Sani, peristiwa Isra’ Mi’raj banyak mengandung hikmah yang harus diimplementasikan oleh setiap umat muslim dalam kehidupan sehari-hari. "Dari perjalanan Rasulullah, kita bisa mengambil pelajaran bahwa sebelum kita berhubungan dengan Allah SWT melalui kegiatan ibadah, kita harus memperbaiki sikap, perilaku dan hubungan silaturrahim dengan sesama manusia. Hablum Minannas wa Hablum Minallah,” jelas  Wagub Sani.

Sekalipun demikian, lanjut Wagub Sani, bukan berarti manusia mendapatkan legitimasi untuk melakukan kesalahan dengan sewenang-wenang dan bukan pula harus pesimis terhadap takdir Allah tersebut. "Sebab rahmat Allah itu sangat luas dan dibalik kesalahan manusia itu selalu ada hikmahnya. Baik kesalahan karena lupa atau justru dilakukan dengan sengaja, untuk itu kita harus memperbanyak sholawat kepada Nabi dan mintak ampun kepada Allah," imbuh Wagub Sani.

Wagub Sani juga menyampaikan bahwa Allah SWT telah memberikan pilihan kepada manusia berupa dua jalan, yaitu jalan fujur (kefasikan) dan jalan taqwa. "Jalan fujur akan mengantarkan seseorang kepada kehidupan yang penuh siksa di akhirat (neraka), sedangkan jalan taqwa akan mengantarkan seseorang kepada kebahagiaan dan kenikmatan (surga). Manusia diberikan hak untuk memilih jalan mana yang akan ia tempuh dan manusia harus siap untuk menerima konsekuensi dari pilihannya tersebut," ucap Wagub Sani.

Selain itu, dalam tausiahnya tersebut Wagub Sani juga mengajak semua yang hadir untuk selalu mendo’akan kedua orang tua. "Mudah-mudahan, orang tua kita diberikan balasan pahala terbaik oleh Allah, bagi yang masih hidup diberikan kesehatan, umur yang berkah dan petunjuk kepada jalan yang lurus. Bagi yang sudah pergi mendahului kita, semoga mendapatkan ampunan disisi-Nya dan diluaskan kuburnya. Semoga kita kelak dapat bersama-sama berjumpa dengan kedua orang tua kita di jannah yang paling tinggi, yaitu surga Firdaus, aamiin," ajak Wagub Sani.

Lebih lanjut Wagub Sani menuturkan, ilmu pengetahuan memiliki peran besar dalam kehidupan seseorang, karena dengan ilmu pengetahuan maka manusia dapat bermanfaat untuk keluarga dan sekitarnya. "Ilmu pengetahuan juga menjadi jalan pedoman untuk menuntun kita kearah benar dan dapat mengantarkan kita pada kehidupan bahagia didunia maupun akhirat dan menjadi cahaya yang menyinari kehidupan manusia sehingga mereka tidak kehilangan arah," tutur Wagub Sani. 

"Semua orang ada bibit penyakit hati, tergantung apakah bibit-bibit itu tumbuh didalam hati kita. Maka tugas kita semua adalah membersihkannya, mudah-mudahan dengan  ibadah kita yang ikhlas bisa menghilangkan bibit-bibit yang tidak baik tersebut,” tutup Wagub Sani.

Sementara itu, ketua panitia penyelenggara Isra’ Mi’raj Masjid Miftahul Islah Saipul Wakon menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani dan rombongan. “Dengan kehadiran Pak Wagub merupakan suatu kehormatan bagi masyarakat Tempino, ini merupakan pertama kali Wakil Gubernur datang ke masjid kami ini, semoga menjadi barokah bagi kita semua,” kata Saipul. 

“Masjid Miftahul Islah sudah direhab dua tahun yang lalu, untuk tahun 2023 yang lalu masjid ini mendapat bantuan dari Gubernur Jambi senilai 50 juta, saat ini masjid ini masih dalam proses pembangunan,” tambah Saipul. (064)

Wagub Sani Harap Rakor Staf Ahli Jadi Media Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat Provinsi Jambi

 

Merdekapost.com - Wakil Gubernur Provinsi Jambi Drs. Abdullah Sani, M.Pd.I menyambut baik terselenggaranya Rapat Koordinasi (Rakor) Staf Ahli Kepala Daerah Se-Provinsi Jambi Tahun 2024 yang dinilai menjadi wadah silaturahmi dan berbagi pengalaman dan wawasan para Staf Ahli Kepala Daerah se-Provinsi Jambi dan diharapkan Rakor ini menjadi media bagi terwujudnya percepatan pencapaian Visi dan Misi Pembangunan Provinsi Jambi demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. Hal tersebut disampaikan Wagub saat membuka Rapat Koordinasi Staf Ahli Kepala Daerah Se-Provinsi Jambi Tahun 2024, bertempat di Ruang Pola Kantor Gubernur Jambi, Kamis (22 Februari 2024). 

Hadir pada kesempatan tersebut Unsur Forkopimda Provinsi Jambi dan kabupaten/kota se-Provinsi Jambi dan para Staf Ahli Kepala Daerah se-Provinsi Jambi. Kegiatan ini mengambil tema “Optimalisasi Peran dan Fungsi Staf Ahli dalam Meningkatkan Kualitas Kebijakan Kepala Daerah Menuju Jambi MANTAP”. 

“Rapat koordinasi ini memiliki arti dan makna penting dan strategis dalam upaya meningkatkan sinergisitas dan kinerja Staf Ahli Kepala Daerah Se-Provinsi Jambi. Saya berharap Rakor ini menjadi media bagi terwujudnya percepatan pencapaian Visi dan Misi Pembangunan Provinsi Jambi demi kemajuan dan kesejahteraan Masyarakat Provinsi Jambi,” ujar Wagub Sani.

Dalam sambutan dan arahannya, Wagub Sani menyatakan bahwa para Staf Ahli Kepala Daerah se-Provinsi Jambi telah meringankan langkah dan meluangkan waktu untuk menghadiri Rapat Koordinasi ini. ”Saya berharap kegiatan ini dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang pentingnya kedudukan dan peran strategis Staf Ahli, sehingga Staf Ahli Kepala Daerah se-Provinsi Jambi akan meningkatkan dan mengoptimalkan kinerjanya dalam membantu kepala daerah dan wakil kepala daerah dalam melaksanakan tugas penyelenggaraan pemerintahan, demi kemakmuran masyarakat dan daerah,” kata Wagub Sani.

Selain itu, Wagub Sani juga berharap dengan digelarnya Rakor ini, akan terjalin sinergi dan kolaborasi antar Staf Ahli Kepala Daerah se-Provinsi Jambi untuk mengoptimalkan fungsi dan perannya dalam rangka mengakselerasi pembangunan untuk meningkatkan tata kelola pemerintahan, perekonomian masyarakat dan daerah, serta kualitas sumber daya manusia Provinsi Jambi. “Peserta Rakor Staf Ahli Kepala Daerah yang saya banggakan, berdasarkan Pasal 170 Peraturan Gubernur Jambi Nomor 25 Tahun 2020 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi Serta Tata Kerja Sekretariat Daerah Provinsi Jambi, Staf Ahli mempunyai tugas memberikan rekomendasi terhadap isu-isu strategis atau pertimbangan dalam perumusan kebijakan kepada Gubernur mengenai masalah urusan pemerintahan sesuai bidang keahliannya, serta mewakili Pemerintah Daerah dalam pertemuan ilmiah, sosialisasi kebijakan di tingkat internasional, nasional, provinsi dan kabupaten/kota dengan menyesuaikan kebutuhan dan keuangan daerah,” ucap Wagub Sani.

Wagub Sani juga menyampaikan bahwa Staf Ahli diisi oleh orang-orang yang berpengalaman dan berwawasan, yang mampu menjadi tim konseptor dan kreator yang mumpuni bagi kepala daerah, dalam memberikan kontribusi analisis kebijakan, masukan dan rekomendasi yang konstruktif untuk mengakselerasi pembangunan sesuai dengan visi dan misi kepala daerah. 

“Saya berharap agar bapak/ibu para Staf Ahli Kepala Daerah Se-Provinsi Jambi bangga terhadap jabatan yang diemban, berkontribusi aktif dan melaksanakan budaya kerja yang memberdayakan seluruh potensi yang dimiliki, dalam memberikan kajian terkait isu-isu strategis dan terkini serta solusi terhadap permasalahan-permasalahan pembangunan daerah, juga dalam pengambilan kebijakan dalam penyelenggaraan pemerintahan, pemberdayaan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia serta peningkatan perekonomian masyarakat dan daerah,” tutur Wagub Sani.

Pada kesempatan tersebut Wagub Sani berpesan kepada seluruh peserta Rakor untuk mengikuti Rakor dengan sebaik-baiknya, sehingga output Rakor ini berkontribusi besar bagi pemerintah daerah. “Saya berharap Staf Ahli Kepala Daerah se-Provinsi Jambi terus meningkatkan peran dan kreativitasnya dalam memberikan kajian dan tela’ah sebagai masukan bagi Kepala Daerah dalam menetapkan kebijakan terkait penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan untuk kemajuan daerah, yang tentunya kontributif terhadap kemajuan nasional Indonesia,” pungkas Wagub Sani.

Sementara itu, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Tema Wisman selaku Panitia Pelaksana menyatakan bahwa tujuan dari Rakor ini adalah untuk meningkatkan peran sesuai dengan kekhususan bidangnya masing-masing dalam memberikan masukan-masukan kepada Kepala Daerah berkenaan isu-isu strategis dalam penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan, pemberdayaan masyarakat dan pelayanan publik. “Staf Ahli Kepala Daerah diupayakan memiliki kegiatan kajian-kajian rutin berkenaan dengan isu-isu strategis yang menjadi prioritas pembangunan daerah, kegiatan tersebut diharapkan para staf ahli dapat merumuskan dan memberikan rekomendasi terhadap isu-isu strategis yang ada di daerah,” ujar Tema Wisman. (064)

Wagub Sani: Rakortek Dapat Percepat Terwujudnya Kota Layak Anak di Provinsi Jambi

 

Merdekapost.com - Wakil Gubernur (Wagub) Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I menyampaikan bahwa Rapat Koordinasi Teknik (Rakortek) yang dilaksanakan dapat mendorong sinergisitas dan kolaborasi antara pemerintah, stakeholder, swasta, dan masyarakat untuk mempercepat terwujudnya pembangunan Kota Layak Anak (KLA) di seluruh kabupaten/kota di Provinsi Jambi. Hal tersebut disampaikan Wagub saat membuka Rakortek Pelaksanaan Pengarusutamaan Gender (PUG) di Daerah Dalam mewujudkan Kabupaten/Kota Layak Anak di Provinsi Jambi Tahun 2024, sekaligus Peresmian Aplikasi Silayang dan Studio Siniar (Podcast) DP3AP2 serta Kesediaan Wagub Menjadi Bintang Tamu di Seminar DP3AP2 Provinsi Jambi, bertempat  di Aula Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (DP3AP2) Provinsi Jambi, Rabu (21/02/2024).

"Memberikan kepastian dan perlindungan terhadap anak, memenuhi hak anak untuk tumbuh dan berkembang secara wajar dan optimal, baik secara lahir, batin maupun sosial, sebagai sebuah investasi jangka panjang demi terjaganya kualitas kehidupan masyarakat kini dan nanti," ujar Wagub Sani.

Dikatakan Wagub Sani, permasalahan paling mendasar dalam upaya peningkatan kualitas hidup perempuan dan anak adalah pendekatan pembangunan yang belum mengakomodir pentingnya bersama dalam pembangunan gender dan pemberdayaan gender. "Untuk mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender berbagai strategi dilakukan pemerintah daerah agar kesetaraan dapat dirasakan secara adil bagi semua masyarakat termasuk anak-anak," kata Wagub Sani.

Pada kesempatan tersebut Wagub Sani juga menyampaikan bahwa dirinya sangat mendukung terselenggaranya Rakortek. "Agenda kegiatan pada hari ini sebagai upaya bersama dalam rangka peningkatan pembangunan gender dan pemberdayaan gender, demi terwujudnya kesetaraan dan keadilan gender melalui berbagai strategi untuk menjamin hasil pembangunan yang adil di Provinsi Jambi, termasuk bagi anak," ucap Wagub Sani.

"Besar harapan saya, Rakortek ini akan mendorong sinergisitas dan kolaborasi antara pemerintah, stakeholder, swasta dan masyarakat untuk mempercepat terwujudnya pembangunan Kota Layak Anak di seluruh kabupaten/kota di Provinsi Jambi, memberikan kepastian dan perlindungan terhadap anak, memenuhi hak anak untuk tumbuh dan berkembang secara wajar dan optimal, baik secara lahir, batin maupun sosial, sebagai sebuah investasi jangka panjang demi terjaganya kualitas kehidupan masyarakat kini dan nanti," sambung Wagub Sani.

Wagub Sani juga berharap melalui Rakortek dapat mengintegrasikan komitmen dan sumber daya manusia pemerintah, masyarakat dan dunia usaha yang terencana secara menyeluruh dan berkelanjutan dalam kebijakan, program dan kegiatan untuk menjamin sistem pembangunan yang berkesetaraan gender demi terpenuhinya hak dan perlindungan bagi seluruh kelompok masyarakat.

Wagub Sani juga menyampaikan ucapkan selamat atas peresmian Aplikasi Silayang dan Studio Siniar (Podcast) DP3P2 Provinsi Jambi. "Saya ucapkan selamat atas peresmian Aplikasi Silayang dan Studio Siniar (Podcast) DP3P2 Provinsi Jambi. Pemanfaatan kemajuan teknologi ini menjadi bentuk komitmen dan langkah nyata Pemerintah Provinsi Jambi dalam mencegah dan menangani kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak, baik secara fisik, verbal maupun dalam bentuk diskriminasi," tutur Wagub Sani.

"Saya berharap melalui aplikasi Silayang, masyarakat kian terbuka aksesnya dan memudahkan mereka untuk melaporkan kasus kekerasan maupun diskriminasi terhadap perempuan dan anak, baik yang mereka lihat, dengar maupun alami sendiri. Saya meminta kepada dinas terkait untuk menjalin kolaborasi dengan pemangku kepentingan, sehingga setiap pengaduan yang masuk melalui aplikasi Silayang dapat segera ditindaklanjuti. Kasus yang masuk harus dapat dikelola dengan sebaik-baiknya, begitupun dengan korban harus didampingi," lanjut Wagub Sani.

Wagub Sani  berharap Studio Siniar DP3P2 Provinsi Jambi dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang berbagai isu dan permasalahan terkait kekerasan dan diskriminasi terhadap kelompok rentan seperti perempuan dan anak. "Studio Siniar DP3P2 Provinsi Jambi dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang berbagai isu dan permasalahan terkait kekerasan dan diskriminasi terhadap kelompok rentan seperti perempuan dan anak, sehingga diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk bahu membahu dan mendukung pemerintah dalam mencegah dan menanggulangi tindak kekerasan dan diskriminatif terhadap setiap kelompok masyarakat di Provinsi Jambi," harap Wagub Sani.

"Masyarakat yang teredukasi dengan baik terkait isu tersebut akan menjadi mitra strategi pemerintah yang tangguh untuk meminimalisir bahkan menghapus angka kekerasan terhadap perempuan, anak dan kelompok marjinal, sebagai salah satu langkah nyata untuk mewujudkan kemajuan dan kesejahteraan di Provinsi Jambi yang kita banggakan ini," pungkas Wagub Sani.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk Provinsi Jambi  Raden Najmi dalam laporannya menyampaikan, strategi Pengarusutamaan Gender (PUG) adalah suatu strategi untuk mencapai kesetaraan dan keadilan gender (KKG). "Melalui kebijakan dan program yang memperhatikan pengalaman, aspirasi, kebutuhan dan permasalahan perempuan dan laki-laki kedalam proses perencanaan, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi atas seluruh kebijakan dan program diberbagai bidang kehidupan dan sektor pembangunan,” ujar Raden Najmi.

“Tujuannya, dalam rangka menyiapkan dan mengevaluasi seluruh kinerja serta menyamakan persepsi diseluruh kabupaten/kota untuk dijadikan sebagai acuan pembangunan yang lebih baik lagi,” tambah Raden Najmi.

Rakortek ini turut dihadiri para Sekretaris Daerah kabupaten/kota se-Provinsi Jambi atau yang mewakili, para Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk kabupaten/kota se-Provinsi Jambi, para Kepala Bappeda kabupaten/kota se-Provinsi Jambi, para OPD Provinsi Jambi terkait serta para tamu undangan lainnya. (064)

Gubernur Al Haris Hadiri Puncak HPN 2024

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., MH menghadiri acara puncak Hari Pers Nasional (HPN) yang dilaksanakan di Kawasan Ancol yaitu di Gedung Ecopark, DKI Jakarta, Selasa (20/02/2024).

Hadirnya Gubernur Al Haris ini sebagai bentuk kepedulian dan penghargaan bagi seluruh insan pers yang telah berkontribusi dalam memajukan dan menjaga keutuhan bangsa Indonesia.

HPN yang diperingati setiap tanggal 09 Februari ini menjadi pijakan jurnalisme ditanah air. Peringatan ini sekaligus merayakan Hari Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia (HUT PWI) yang dibentuk sejak 1946.

Peringatan HPN menjadi salah satu hasil dari Kongres PWI ke-28 yang berlangsung di Padang pada 1978. Awalnya, hal ini tercetus dari keinginan tokoh-tokoh pers untuk memperingati eksistensi dan peran pers Indonesia dalam lingkup nasional.

Acara HPN ke-78 ini bertema "Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Menjaga Keutuhan Bangsa" yang dihadiri langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo.

Dalam sambutan dan arahannya Presiden Jokowi mengapresiasi insan pers yang selalu konsisten memberikan informasi kepada masyarakat dan juga mengawal proses demokrasi yang telah berlalu ini.

"Saya sampaikan selamat Hari Pers Nasional 2024, saya juga mengucapkan terima kasih kepada insan pers yang terus konsisten menemani masyarakat dalam mengendalikan demokrasi. Terima kasih insan pers sudah mengawal Pemilu 2024 yang baru saja kita jalani," ujar Presiden Jokowi.

Kemudian Presiden Jokowi mengungkapkan telah menandatangani Peraturan Presiden tentang Tanggung Jawab Platform Digital yang mendukung Jurnalisme yang berkualitas. 

Jokowi juga mengungkapkan telah menandatangani Peraturan Presiden tentang Tanggung Jawab Platform Digital untuk Mendukung Jurnalisme yang Berkualitas. Dimana sebelumnya telah mendengarkan aspirasi dari rekan-rekan pers baik itu media konvensional maupun digital.

Selain Presiden RI, turut hadir Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi, dan Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, beserta jajaran tokoh penting pers seperti Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu dan Ketua PWI Hendry Ch Bangun, juga seluruh pimpinan daerah se-Indonesia. Pada puncak HPN kali ini, untuk Provinsi Jambi, selain dihadiri Gubernur Jambi H. Al Haris, juga turut dihadiri oleh Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jambi Drs. Ariansyah, ME, Kepala Bidang Informasi Publik dan Statistik Diskominfo Provinsi Jambi Havid Dwiril, S.Kom beserta rekan-rekan pers Provinsi Jambi. (064)

Wagub Sani: Pemprov Targetkan Angka Stunting Turun Sebesar 12 persen di Tahun 2024

 

Merdekapost.com - Wakil Gubernur (Wagub) Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.pdi, mengemukakan, penurunan angka stunting menjadi salah satu indikator keberhasilan Pemerintah Daerah dalam pembangunan, untuk Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi terus berupaya dan menargetkan penurunan stunting pada tahun 2024 sebesar 12 persen. Untuk mencapai target tersebut diperlukan upaya lebih keras lagi dalam pencegahan dan penanggulangan stunting di kabupaten/kota dan diperlukan kerja sama yang akurat dan satu data. Hal tersebut dikemukakan Wagub saat Pembukaan Rapat Koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Provinsi Jambi, Dalam Rangka Operasional Sekretariat Stunting Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2024, bertempat di Aula Kantor Bapedda Provinsi Jambi, Senin (19 /02/ 2024).

"Kegiatan percepatan penurunan stunting terus diupayakan dan berjalan selama 2 tahun, dimana pada tahun ini akan ditentukan jumlah prevalensi stunting melalui SKI 2023 yang dirilis akhir bulan ini yang mengindikasikan hasil upaya yang sudah kita lakukan. Dan pada tahun ini juga akan menentukan sudah sejauh mana kegiatan yang dilakukan oleh TPPS Provinsi Jambi," ujar Wagub Sani.

Dikatakan Wagub Sani, Untuk menentukan arah kegiatan percepatan penurunan stunting, maka diperlukan kegiatan yang menunjang pelaksanaan percepatan penurunan stunting. "Kita sangat memerlukan rapat antar bidang intervensi yang dilakukan oleh Bidang Intervensi Spesifik dan Sensitif, Bidang Koordinasi dan Konvergensi, Bidang Pendampingan dan Kampanye Perubahan Perilaku, serta Bidang Monev dan Knowledge Management, dengan pencapaian dan indikator yang mengarah pada pencapaian tujuan yang jelas,” kata Wagub Sani. 

“Masing-masing bidang sebaiknya menginventarisir kegiatan yang telah dan akan dilakukan serta apa yang akan dilanjutkan pencapaiannya pada tahun 2024 ini. Dalam rapat ini akan dibahas masukan dari semua tim, juga petunjuk teknis pelaksanaan kegiatan terkait stunting belum ditetapkan dan SOP metode pengumpulan data stunting yang belum memadai," sambung Wagub Sani.

Wagub Sani juga berharap untuk membahas format laporan yang akan digunakan TPPS kecamatan dan desa, sehingga laporan bisa seragam bagi semua kecamatan dan desa yang ada di Provinsi Jambi. "Dalam pertemuan ini, saya juga sebagai Ketua TPPS Provinsi Jambi berharap bahwa TPPS dapat memanfaatkan data center (pusat data) yang ada pada Diskominfo, sehingga dapat menyajikan data stunting yang valid dan akurat," harap Wagub Sani.

Selain itu Wagub Sani juga memaparkan pembahasan tentang tagging anggaran pendanaan stunting bagi OPD terkait. "Percepatan penurunan stunting dapat tercapai dan target yang telah ditentukan, khususnya Provinsi Jambi 12 % pada tahun 2024 dapat terwujud," papar Wagub Sani.

Sebelumnya Wagub Sani menyerahakan penghargaan Pemenang Apresiasi TPPS Terbaik kecamatan dan desa se-Provinsi Jambi yang diterima langsung perwakilan dari masing-masing kecamatan dan desa.

Adapun untuk Pemenang Apresiasi TPPS Terbaik kecamatan se-Provinsi Jambi adalah sebagai berikut: 1. Juara 1 TPPS Kecamatan Rantau Rasau Kabupaten Tanjung Jabung Timur. 2. Juara II TPPS Kecamatan Danau Teluk Kota Jambi. 3. Juara III TPPS Kecamatan Pauh Kabupaten Sarolangun.

Untuk Pemenang Apresiasi TPPS Desa Terbaik se-Provinsi Jambi adalah sebagai berikut: 1. Juara I TPPS Desa Muaro Sebapo Kecamatan Mestong Kabupaten Muaro Jambi. 2. Juara II TPPS Desa Tanjung Mudo Kecamatan Hamparan Rawang Kota Sungai Penuh. 3. Juara III Desa Teluk Kulbi Kecamatan Betara Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Sementara itu Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jambi Drs. Putut Riyatno, M.Kes menyampaikan, di wilayah Indonesia untuk mencapai target penurunan stunting  diperlukan upaya kecepatan lintas program dan tugas sektor berdasarkan pertemuan rapat organisasi, serta diperlukan untuk melakukan evaluasi capaian kegiatan  tahun 2023 dan penentuan strategi percepatan penurunan stunting pada tahun 2024, maka dilaksanakan rapat kerja TPPS Provinsi Jambi dengan kegiatan yang penuh manfaat. 

"Tujuan dari kegiatan Rakor TPPS Provinsi Jambi untuk capaian anggaran atau TPPS pada tahun 2024, yang kedua melaksanakan pedoman pelaporan TPPS kecamatan dan desa ataupun kelurahan di satu data stunting bersama Dinas Kominfo," ucap Putut Riyatno. (064)

Wagub Sani Resmikan Status Langgar Jami' Al Hidayatussholihin Desa Tangkit

 

Merdekapost.com - Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I meresmikan status perubahan langgar menjadi Masjid Jami' Al Hidayatussholihin Kebun Kolim Desa Tangkit Kecamatan Sungai Gelam Kabupaten Muaro Jambi. Hal tersebut dilaksanakan pada acara memperingati Isra' Mi'raj Nabi Muhammad sekaligus peresmian langgar menjadi masjid Jami' Al Hidayatussholihin, Jum'at (16/02/2024) malam.

"Alhamdulillah pada malam hari ini kita meresmikan perubahan status langgar mejadi Masjid Jami' Al Hidayatussholihin Kebun Kolim Desa Tangkit Kecamatan Sungai Gelam, semoga kedepan selalu istiqomah dalam mengisi masjid ini," ujar Wagub Sani.

Kemudian Wagub Sani mengungkapkan bahwa perubahan status ini harus memenuhi persyaratan berdasarkan peraturan bersama Menteri Dalam Negeri dan Menteri Agama (PBM) nomor 8 dan 9 tahun 2006 tentang pendirian rumah ibadah.

"Saya meyakini bahwa peresmian ini sudah melalui proses dan tahapan, artinya persyaratan ini sudah dipenuhi panitia masjid. Dan kedepannya sudah bisa melaksanakan kewajiban sholat Jum'at dengan jumlah jama'ahnya 40 sampai 50 orang sesuai syarat dan ketentuan dalam pelaksanaan sholat Jum'at," kata Wagub Sani.

Selanjutnya orang nomor dua di Provinsi Jambi ini menekankan Masjid bukan hanya tempat beribadah akan tetapi juga menjadi tempat peradaban umat serta menjadi basis perputaran ekonomi umat khususnya di sekitar wilayah masjid.

Sebelumnya, Ketua Panitia Pelaksana Ahmad Sanusi, S.Pd., mengatakan bahwa langgar Jami' Al Hidayatussholihin ini sudah berdiri sejak 25 tahun yang lalu, akan tetapi seiring dengan perkembangan zaman dan bertambahnya penduduk yang semakin padat. Maka perlu dinaikkan status menjadi masjid mengingat dibutuhkan untuk sholat Jum'at.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala Inspektorat Provinsi Jambi,  Kasatpol PP Provinsi Jambi Rahmad Hidayat, S.Sos, ME, Kepala Desa Tangkit dan seluruh masyarakat Kebun Kolim Desa Tangkit. (064)

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs