PC Ansor Kerinci Sukses Gelar PKD, "Selamat BerAnsor"


KERINCI, Merdekapost.com - PC GP Ansor Kabupaten Kerinci Sukses menggelar PKD (Pelatihan Kepemimpinan Dasar), suatu kegiatan yang terus dilakukan Ansor menyambut bergabungnya kader-kader baru Ansor.

Ketua Pelaksana Izal Natriadi menyebutkan pelaksanaan kegiatan telah berlangsung selama dua hari bertempat di Aula Kemenag Kabupaten Kerinci.

"Kegiatan pembekalan telah berlangsung selama 2 hari yaitu sejak tanggal 24 sampai hari ini 26 Januari, sore tadi, Alhamdulillah telah dilakukan penutupan". Ujar Izal.

"adapun jumlah peserta yang mengikuti pengkaderan ini adalah sebanyak 49 orang yang sebagian besar berasal dari dari 4 kecamatan (PAC) yaitu Air hangat, Air Hangat Barat, Depati Tujuh dan Siulak)", jelasnya.

"Saya selaku Ketua pelaksana mengucapkan terima kasih kepada peserta, para pemateri, PCNU Kerinci, dan semua pihak yang telah membantu suksesnya kegiatan ini", pungkas Izal.


Sementara itu, M.Hanil Ketua GP Ansor Kerinci dalam sambutan singkatnya saat penutupan menyebutkan selamat berproses, selamat bergabung dan semoga ilmu yang didapatkan selama pelatihan bisa bermanfaat untuk pengembangan diri maupun organisasi kedepan.

Tampak hadir pada acara penutupan, Ali Yusni, SE (Instruktur Nasional dari PW GP Ansor), Khumaini (Mantan Ketua Ansor Kerinci), Joni Arman (PC GP Ansor Kota Sungai Penuh).

Berproses dengan kebersamaan (ald/pc.ansor)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar





Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs