Gubernur Al Haris Paparkan Strategi Pemasaran Pariwisata Jambi Secara Digital

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi, Dr.Al Haris, S.Sos,M.H., dalam webinar literasi digital memaparkan strategi pemasaran pariwisata secara digital, Rabu (29/9).

Kegiatan Webinar ini terprogram pada Direktorat Jenderal Aplikasi dan Informatika, Kementrian Kominfo dan diprakasai oleh anggota DPR RI asal Jambi Hasbi Anshory. 

Gubernur menjelaskan bahwa Digital Marketing Pariwisata, merupakan sebuah pendekatan marketing pariwisata yang mengedepankan narasi, konten kreatif, living culture dan kekuatan budaya sebagai kunci promosi. Contohnya adalah medium film, sosial media seperti Instagram story dan unggahan Facebook, animasi hingga teknologi virtual reality (VR) dan augmented reality (AR).  

“Dalam visi dan misi Jambi Mantap, kami juga memiliki sasaran untuk meningkatkan peran sektor pariwisata serta industri kecil dan menengah pendukung, serta meningkatkan kesadaran masyarakat dalam pengembangkan seni dan budaya. Strategi promosi online yang digunakan ini untuk menarik banyak wisatawan dari luar atau pun dalam negeri.  Selain itu juga merupakan salah satu strategi untuk mengatasi kurangnya anggaran promosi pariwisata. Terlebih lagi pariwisata juga memiliki kontribusi dengan penerimaan devisa Negara,”ujar Gubernur.

Disampaikan Gubernur bahwa beberapa  keunggulan dalam penggunaan digital marketing pariwisata yaitu kecepatan penyebaran, kemudahan evaluasi, jangkauan lebih luas, murah dan efektif,  serta tidak ada batasan geografis. “Ada khusus, nilai penting pariwisata di Provinsi Jambi  yaitu ; memiliki 4 Taman Nasional; memiliki warisan budaya Candi Muaro Jambi; memiliki warisan Alam GNM Jambi; Gunung Kerinci, tertinggi di Sumatera; Sungai Batang Hari, terpanjang di Sumatera; KEE Koridor Gajah di Tebo; KEE Mangrove Pantai Cemara di Tanjabtim. Ini semua memiliki nilai yang sangat baik jika dikembangkan,”katanya. (064)

Awali Kunjungan Kerja Di Tanjabbar, Wagub Abdullah Sani Berikan Bantuan untuk Warga

 

Merdekapost.com - Wakil Gubernur Jambi menyerahkan Bantuan kepada Masyarakat Bram Itam di Kantor Camat Bram Itam Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Kamis (19/08/2021).

Wakil Gubernur Jambi dalam kunjungan kerja di Tanjung Jabung Barat yang didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Jambi, Danrem, Kepala Dinas Sosdukcapil Provinsi Jambi, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jambi, Kepala Biro Kesra Setda Provinsi Jambi, Kepala Biro Umum Setda Prov. Jambi, Kasat Pol PP Prov. Jambi danWadir RSUD Raden Mataher memberikan bantuan untuk masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kecamatan Bram Itam.

Wakil Gubernur Jambi Drs. KH. Abdullah Sani berharap kepada perangkat kecamatan dan masyarakat setempat bisa menjadi corong untuk Protokol Kesehatan agar kita bisa dapat mengendalikan Covid-19 ini. Dan Bantuan ini diberikan untuk masyarakat setempat yang terdampak Covid-19.

Bantuan ini diberikan secara simbolis sebanyak 5 perwakilan masyarakat. Dan Bantuan inu berupa sembako sebanyak 100 paket. (064)

Gubernur Al Haris Minta Semua Warga Jambi Divaksin

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Al Haris berharap warga Jambi tidak ragu divaksin, hal ini disampaikan dalam sambutannya saat melaksanakan kunjungan kerja meninjau Vaksinasi Covid-19, yang digelar secara massal oleh Bank Indonesia (BI) Cabang Jambi, di Aula terbuka EV Garden Palmerah Jambi, Sabtu (31/7/2021).

“Warga Jambi tidak ada yang sakit saya minta, cepat semuanya kita vaksin, jadi Bapak Ibu sekalian saya berharap kita semuanya tidak ragu dengan vaksin ini pak, ajak keluarganya, anaknya, menantunya semua”, pinta Alharis.

Gubernur Jambi yang didampingi oleh Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi Jambi Hj Hesti Haris, S.E., menerangkan bahwa Pemerintah Provinsi Jambi bekerja sama dengan seluruh Instansi dan Lembaga baik Pemerintah maupun Swasta, untuk menangani penyebaran Virus Covid-19 di Provinsi Jambi, diantaranya dengan melaksanakan Vaksinasi Covid-19 secara massal bagi masyarakat Jambi.

“Nanti kapan saja dimana ada vaksin, warga yang belum, ajak vaksin pak ya, karena luar biasa ini buk, jadi Bapak Ibu sudah luar biasa covid ini menyerang kita, tiap hari angkanya luar biasa melonjak, sehari sampai lima orang yang kena dijambi bayangkan, ya ini ikhtiar kita, berharap Bapak Ibu sekalian, untuk semua warga jambi mengikuti vaksin ajak keluarganya”, himbaunya.

Alharis juga memberikan motivasi kepada seluruh mayarakat Jambi agar tetap semangat menghadapi kondisi yang sangat meresahkan, dari pandemi Covid-19 yang sedang melanda dunia saat ini, “terima kasih, semangat, untuk warga jambi tetap sehat”, ucapnya. (064)

Wabup Batanghari Ikuti Rapat Bersama Menteri Koordinasi Bidang Kemaritiman dan Investasi

 

Merdekapost.com - Kebijakan pemerintahan menjadikan pembangunan infrastruktur sebagai program prioritas nasional, bukan bertujuan membangun berbagai proyek mercusuar untuk bermewah-mewahan, melainkan semata memenuhi kebutuhan dan mengejar ketertinggalan infrastruktur Indonesia dibandingkan negara lain.

Infrastruktur yang dibangun secara masif di seluruh Indonesia hingga kawasan perbatasan dan menyentuh masyarakat berpenghasilan rendah akan mendorong pemerataan dan keadilan pembangunan.

Salah satu langkah penting untuk menggenjot angka pertumbuhan ekonomi adalah dengan penyediaan sarana infastruktur dalam berbagai sektor agar denyut nadi perekonomian terus mengalami peningkatan secara signifikan, cita-cita besarnya bermuara pada terciptanya kesejahteraan masyarakat yang adil dan merata.

Dalam ini Pemkab Batanghari terus berupaya berjuang untuk pembangunan jalan Kabupaten Batanghari.

Bertempat ruang kaca Rumah Dinas Bupati Batanghari, Jumat (30/7/2021), Wakil Bupati H.Bakhtiar.SP mengikuti Rapat Koordinasi tentang progres dan dukungan infrastruktur terkait Pengembangan Wilayah dan Percepatan Pembangunan infrastruktur Provinsi Jambi.

Rapat koordinasi ini dipimpin Menteri Koordinasi Bidang Kemaritiman dan Investasi melalui video conference zoom, yang juga dihadiri Sekretaris Daerah, H M Azan, SH dan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam lingkup Pemkab Batanghari. (064)

Pimpinan dan Bapemperda DPRD Sungai Penuh Terima Kunjungan DPRD Batanghari

 

Merdekapost.com - Pimpinan DPRD dan Anggota Bapemperda DPRD Kota Sungai Penuh terima Kunjungan Pimpinan dan anggota Bapemperda DPRD Batanghari, Kamis pagi (29/7/2021).

Dengan tetap mematuhi protokol kesehatan Wakil Ketua DPRD Kota Sungai Penuh Syafriadi SH, didampingi Anggota Bapemperda Drs. Mulyadi Yacoub dan Ja’far Maha S.Pd, menerima kunjungan Studi Banding Bapemperda DPRD Batanghari.

Wakil Ketua DPRD Kota Sungai Penuh, Syafriadi, berharap kunjungan ini membawa dampak positif baik itu kota Sungai Penuh maupun Kabupaten Batanghari.

“Semoga pertemuan hari ini kan berdampak positif bagi kedua pihak, dalam rangka menjalankan tupoksi tidak lain untuk kesejahteraan dan kemajuan kedua daerah,” ucap Syafriadi. (064)

Wabup Bakhtiar Salurkan Bantuan BST dan PKH Kepada Masyarakat

 

Merdekapost.com - Menteri Sosial Tri Rismaharini memastikan setiap penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Program Keluarga Harapan (PKH) akan menerima tambahan beras sebanyak 10 kg.

Beras sebanyak 10 kg akan disalurkan oleh Perum Bulog, mengingat jaringan Bulog terdapat di seluruh wilayah Indonesia.

Seperti di Kabupaten Batanghari, Selasa (28/7/2021) bantuan PKH telah disalurkan oleh Pemkab Batanghari yang disalurkan oleh Wakil Bupati H Bakhtiar, SP.

“Semoga bantuan BST dan PKH yang diserahkan dapat bermanfaat bagi keluarga penerima, mengingat kondisi ekonomi kita sedang tidak baik semenjak wabah Covid 19,” kata Bakhtiar.

Ia juga mengatakan, pemerintah pusat melalui Kemensos sudah mempersiapkan BST dan PKH dengan menggunakan dana APBN. “Sudah disiapkan untuk masyarakat tidak mampu dan masyarakat terdampak Covid-19 di Indonesia berupa uang dan bahan pokok makanan” Ujarnya.

Sementara itu, Camat Muara Bulian, M.Saman, mengatakan saat ini baru menyerahkan bantuan untuk kelurahan Muara Bulian, Desa Kilangan dan Desa Singkawang.

“Penyerahan bantuan dalam kecamatan Muara Bulian akan terus berlanjut ke desa lain. Secepatnya, semoga tidak ada halangan,” katanya. (064)

Kasus Meningkat, DPRD Panggil Satgas Penanganan Covid-19 Kota Sungai Penuh

 

Merdekapost.com - Menyikapi semakin meningkatnya kasus Covid-19 di Kota Sungai Penuh saat ini, Rabu (28/7/2021), Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) panggil Tim Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, SKPD terkait, para camat dan kepala puskesmas dalam Kota Sungai Penuh.

Rapat dipimpin Ketua Komisi I Andi Oktavian, juga dihadiri Wakil Ketua I DPRD Satmarlendan, Wakil Ketua Komisi I Mulyadi Yacoub, Ketua Komisi III Aspar Nasir, Wakil Ketua Komisi III Yoshadi, Wakil Ketua Komisi II Arif Al Malik, Anggota DPRD Komisi I Karnaini, Maswan, Ja’far Maha, Efendi Yatim, anggota Komisi III Azhar hamzahdan Hutri Randa.

Dari pihak Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kota Sungai Penuh hadir, Sekretaris Satgas yang juga Pj Sekda Alpian, Wakapolres, Pasi Ops Kodim/0417 dan Kepala SKPD terkait lainnya para camat dan kepala puskesmas.

Beberapa Poin disampaikan dewan dalam hearing tersebut diantaranya agar tim satgas lebih serius dan proaktif dalam bekerja untuk memutus mata rantai penyebaran covid 19 di kota Sungai peynuh, pihak dewan minta tim Satgas lebih meningkatkan koordinasi seperti dengan anggota satgas lainnya yakni Forkopimda.

Terkait dengan anggaran yang dikeluhkan, Bakeuda dan SKPD terkait diminta lebih proaktif dan terbuka soal anggaran, agar dana yang sudah dianggarkan bisa segera dimanfaatkan sesuai kebutuhan masing masing SKPD.

Selain itu, tim Satgas juga diminta sering turun ke lapangan berkoordinasi dengan SKPD terkait lainnya, dan tim satgas di desa dan kecamatan terkait masih banyak ditemui kegiatan-kegiatan masyarakat yang mengakibatkan terjadinya kerumanan masyarakat.

Terkait dengan swab, dewan minta untuk tim Satgas dan SKPD terkait untuk turun ke lapangan dan menemui masyarakat yang positif swab antigen, dewan tidak ingin ada lagi masyarakat atau pejabat yang sudah positif antigen tidak ingin Swab PCR, kapan perlu tim Satgas dan SKPD terkait mendatangi langsung kerumah atau kediamannya. Karena ini adalah salah satu cara memutus mata rantai covid 19.

Dan masih banyak lagi poin penting, intinya pihak dewan berharap tim Satgas dan SKPD terkait lainnya untuk serius dan pro aktif dalam memutus mata rantai covid 19, dan juga proses pengobatan dan bantuan bagi masyarakat yang terkontaminasi covid 19. Dewan akan turun langsung memantau kegiatan tim Satgas dan SKPD terkait lainnya dilapangan.

Kepada PJ Sekda selaku sekretaris tim Satgas, dewan minta untuk melaporkan kepada Walikota dan Wakil Walikota hasil hearing hari ini, disamping nantinya Dewan melalui Pimpinan juga akan menyampaikan secara tertulis kepada Walikota Sungai Penuh. (064)

Al Haris dan Sani Bagikan Bantuan Paket Sembako di Kota Jambi

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris S. Sos, M.H., menyalurkan ratusan bantuan langsung kepada pelaku ekonomi yang terdampak Covid-19. Sambil membagikan paket Sembako Gubernur juga meminta agar masyarakat taat pada protokol kesehatan agar terhindar dari Covid-19.

Turut hadir dalam penyaluran sembako ini Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani, Direktur Bank Sembilan Jambi, Kepala Bank Indonesia Provinsi Jambi , dan Kepala OJK serta Kepala Opd lingkup Pemprov Jambi, Selasa (27/7).

Gubernur menyatakan bahwa bantuan ini untuk meringankan beban masyarakat di tengah pandemi covid-19. Ratusan paket sembako ini dibagikan kepada para pelaku ekonomi diantaranya pelaku UMKM , jasa sol sepatu dan tukang ojek.

Penyaluran sembako ini dimulai dari kawasan Tugu Juang, kemudian kawasan seputaran Gor Kota Baru dan kawasan Rajawali. Bantuan sembako yang disalurkan tersebut berupa beras, minyak goreng, tepung, gula dan mie. Ratusan paket sembako tersebut merupakan bantuan dana csr dari bank Sembilan Jambi, OJK dan perwakilan Bank Indonesia wilayah Provinsi Jambi.

Gubernur Jambi Al Haris mengatakan, dampak dari pandemi covid 19 membuat pendapatan para pelaku UMKM dan lainnya berkurang. Dengan bantuan yang disalurkan ini diharapkan dapat meringankan beban mereka dalam memenuhi kebutuhan sehari hari.

“Siang ini, kita mendatangi saudara/teman teman yang kerjanya seperti beliau beliau. Tentu pekerjaan mereka terdampak covid, karena dengan PPKM ini orang sangat kurang melintas di daerah ini dengan orang dirumah saja tentu sangat berpengaruh terhadap penghasilan mereka.

Pemerintah melihat ini perlu dibantu, dari BI, OJK, Bank Jambi mereka juga turut berpartispasi dan berinisiatif untuk memberikan Dana CSR mereka, untuk ikut bersama membantu mereka dan semoga dengan bantuan serta kehadiran kita ini membuat mereka menjadi bersemangat, hidup sehat dan menjaga jarak dalam bekerja dan menerapkan protokol kesehatan, sehingga mereka juga tidak terkena oleh covid -19. Dan hari ini ada 500 paket yang dibagikan” ujar Al Haris.

Tampak Gubernur Al Haris selalu berpesan kepada para penerima paket sembako ini terutama untuk selalu mengenakan masker.

“Ibu, ini ada oleh oleh ada beras, gula, ibu yang penting sehat ya, jangan lupa masker terus ya,”ungkap Gubernur saat memberi bantuan kepada seorang ibu pedagang toko makanan.

Sementara itu warga yang menerima bantuan mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan Gubernur Jambi. Mereka juga menyampaikan doa dan harapan agar wabah ini segera berakhir dan Gubernur Jambi Al Haris sukses dalam memimpin Jambi ke depannya.

“Buat Bapak Haris Gubernur kita terimakasih atas bantuannya.Semoga wabah corona segera berakhir. Sukses selalu bapak Gubernur,” ungkap Arif salah seorang pekerja sol sepatu yang menerima bantuan sembako. (064)

Wagub Abdullah Sani Ikuti Bridging Leadership

 

Merdekapost.com - Wakil Gubernur Jambi Drs.H.Abdullah Sani,M.Pd.I, didampingi Asisten Pemerintahan, Kesejahteraan Rakyat Drs.H.Apani Saharudin secara virtual mengikuti Bridging Leadership Bangga Kencana (Pembangunan Keluarga Kependudukan dan Keluarga Berencana) BKKBN di Ruang Rapat Sekda Pemerintah Provinsi Jambi, Selasa (27/7/21).

Pembangunan keluarga terutama dalam hal mendidik anak perlu penyesuaian seiring dengan masanya yang menurut Kepala BKKBN Hasto Wardoyo hal tersebut telah menjadi perhatian penting karena anak hidup di masa sekarang dan tidak hidup pada masa dahulu hingga keberadaan Orang Tua dapat menjadi sahabat bagi anak.

Wakil Gubernur Jambi Drs.H.Abdullah Sani,M.Pd.I, mengikuti acara tersebut secara seksama mendengarkan paparan dan harapan pembangunan keluarga sinergi Instansi Vertikal BKKBN dengan program pembangunan keluarga berkualitas, tiidak Melakukan Perkawinan Usia Dini, Tidak Melakukan Seks Bebas, Tidak Mabuk-mabukan karena usia muda harus menjadi generasi produktif dan memiliki perencanaan baik dalam pendidikan demi masa depan hal ini sejalan dengan visi menciptakan keluarga berkualitas agar kependudukan dapat terencana menghadapi bonus demografi.

Pemerintah Provinsi Jambi siap mengikuti program keluarga berencana sejahtera didukung berbagai keunggulan daerah mengakomodir kebutuhan generasi muda untuk berkembang dan berkarya. (064)

Gubernur Al Haris Ungkap Pembangunan Jambi Kedepan Berbasis Data

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Al Haris, bersama Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani, secara langsung mendengarkan paparan Kepala BPS Provinsi Jambi Wahyudin, terkait Indikator Ekonomi dan Sosial Provinsi Jambi 2021 di Kantor BPS Provinsi Jambi, Senin (26/7/21).

Gubernur Jambi Al haris mengakui dirinya memilih bekerja berdasarkan rujukan data yang valid untuk pembangunan Jambi kedepan.

“Berbasis data valid kita dapat lakukan intervensi yang menjadi porsi Pemprov Jambi termasuk untuk membantu Kabupaten/Kota,” ungkap Gubernur Jambi.

Secara umum berdasarkan data BPS Provinsi Jambi tergolong cukup bagus dibidang perkebunan, pertanian, bahkan sektor pertambangan mengalami peningkatan dalam masa pandemi covid-19.

“Kita juga perkuat ketahanan pangan, ekonomi, keluarga dan sosial dengan sharing data setiap tiga bulan dari BPS untuk saat ini Kominfo juga proses menyiapkan data terpadu nanti namanya Jambi Analisis Center yang kita harapkan kita dapat bertahan masa covid-19,” ujar Gubernur Jambi.

Dalam paparan Kepala BPS Provinsi Jambi Wahyudin, menyampaikan beberapa sektor yang mengalami peningkatan meskipun dalam kondisi Pandemi Covid-19 diperkirakan dapat bertahan, terkait masyarakat miskin transient (sementara) ada peningkatan hal ini disebabkan kondisi perekonomian yang belum stabil. (064)

Pastikan Ketersedian Layanan untuk Pasien Covid, Gubernur Al Haris Kunjungi Tiga RS.Swasta

 

Gubernur Al Haris meninjau RS Swasta

Merdekapost.com -  Gubernur Jambi  Dr. Al Haris, S.Sos, M.H., mengunjungi beberapa RS  swasta di Provinsi Jambi yaitu RS. Theresia , RS. Siloam dan RS. Royal Prima, Senin (26/7/2021). 

Kunjungan  tersebut diantaranya didampingi oleh Asisten I Sekda Provinsi Jambi  Drs. H. Apani Saharudin, Kasi Surveilans dan Imunisasi Dinas Kesehatan Provinsi Jambi Dr.dr.Ike Silviana,M.K.M. Di setiap rumah sakit ini Gubernur ditemui dan berdialog dengan pimpinan rumah sakit tersebut. 

Dalam kunjungan ini gubernur berharap bahwa RS swasta tersebut dapat berperan membantu pemerintah untuk menangani pasien covid -19. Gubernur memastikan berapa jumlah ruangan yang disediakan oleh setiap rumah sakit untuk menangani pasien covid 19.

Tiba di rumah sakit Theresia Gubernur Jambi disambut oleh pimpinan Rumah Sakit Theresia dr. Irwan Adjie. Dalam dialog yang berlangsung di aula rumah sakit, Gubernur menanyakan dengan detail fasilitas dan perawatan yang disediakan oleh Rumah Sakit Theresia untuk pasien covid 19. 

”Saat ini terjadi lonjakan  terhadap kasus penderita covid-19 di Provinsi Jambi, untuk itu saya berharap rumah sakit swasta dapat membantu pemerintah provinsi Jambi dalam mengantisipasi terhadap lonjakan kasus covid 19 di Provinsi Jambi yang terus mengalami peningkatan  yakni dengan menyediakan ruang khusus untuk penanganan pasien covid 19,” ujar Gubernur. 

Dijelaskan Al Haris bahwa saat ini tambahan penderita covid 19 di Provinsi Jambi mencapai ratusan orang perhari dan persoalan ini harus menjadi perhatian serius dari pemerintah.  

“Kalau kita lihat dari rasio angka ,  kita khawatir, jika sehari terpapar 100 itu bisa meledak jumlah pasien covid. Untuk itu kami minta  RS untuk menambah ruangan, seperti arahan Pak Presiden kita harus bersama sama dan bersinergi untuk menangani pandemi ini, dan juga sebagai rasa kemanusiaan, jangan sampai pasien covid tidak mendapatkan pelayanan,” ungkap Gubernur. (064)

Ketua BK DPRD Kota Sungai Penuh Terima Kunjungan Study Banding BK DPRD Kota Padang Sumbar

 

Merdekapost.com - Ketua Badan Kehormatan (BK) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Sungai Penuh, Dahkir Yahya, didampingi Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), Ferry Satria, menerima kunjungan study banding Pimpinan dan anggota BK DPRD Kota Padang Provinsi Sumatra Barat.

Acara yang dilaksanakan Senin (26/7/2021) ini, tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19, yang bertempat diruang Rapat DPRD Kota Sungai Penuh.

Study Banding dimaksud adalah disamping berailaturrahmi dan tukar pikiran terkait penegakan tata tertib dan kode etik dalam rangka menjaga citra lembaga DPRD sebagai lembaga perwakilan rakyat yang berwibawa.

Acara berlangsung penuh kekeluargaan ini, berbagai masukan dan ide dari kedua belah pihak muncul dalam acara tersebut. (064)

Komisi I DPRD Kota Sungai Penuh Gelar Audiensi dengan Forum Guru dan Tenaga Kependidikan Non Kategori

 


Merdekapost.com
- Pimpinan dan anggota Komisi I (Satu) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Sungai Penuh laksanakan Audiensi dengan Forum Guru dan Tenaga Kependidikan Honorer Non Kategori Kota Sungai Penuh, Senin (26/7/2021).

Audiensi dipimpin Wakil Ketua Komisi I Mulyadi Yacoub didampingi Sekretaris Komisi I Pasran.K dan hadir juga anggota Komisi I lainnya yakni, Ferry Satria dan Ja’far Maha, anggota Komisi III Dahkir Yahya dan Afdiansyah.

Dalam audiensi tersebut Komisi I nanti akan menyampaikan Rekomendasi ke Pimpinan DPRD untuk disampaikan ke Dinas Pendidikan Kota Sungai Penuh terkait perbaikan Insentif yang layak untuk kebutuhan para guru dan tenaga kependidikan yang akan diperjuangkan dari anggaran APBD Kota Sungai Penuh.

“Guru dan tenaga kependidikan merupakan garda terdepan dalam kemajuan suatu daerah, apalagi bapak dan ibuk sudah lama mengabdi, kita berharap bapak dan ibuk juga mendapatkan insentif yang layak,” ungkap Pimpinan dan anggota Komisi I.

Terkait perekrutan ASN dan PPPK, Nanti pihak DPRD juga akan tetap memantau dalam proses perekrutannya. (064)

Gubernur Al Haris Apresiasi OJK Tanggulangi Corona

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Al Haris mengapresiasi Vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan oleh OJK dan semua pemangku kepentingan, yang dinilai Gubernur sebagai bentuk  kepedulian dan upaya bersama dalam menghadapi dan menanggulangi Covid-19 di Provinsi Jambi,  sekaligus bagian dari upaya tak terpisahkan dari upaya Pemuliahan Ekonomi Nasional dan Daerah.

Pernyataan ini  dikemukannya saat menghadiri, Kegiatan Vaksinasi Massal Sektor Jasa Keuangan, bertempat Ev Garden Paal Merah Lama, Rabu (21/07/2021).

Dalam sambutannya Al Haris mengemukakan bahwa tantangan dalam menghadapi pandemi Virus Corona tidaklah mudah, perlu semua pihak bergandengan tangan bersama-sama untuk ikut mengatasinya.

“Termasuk langkah OJK, BI, FK-IJK Provinsi Jambi ikut membantu pemerintah daerah dalam penanganan Covid-19. Saya ucapkan terima kasih kepada OJK yang telah ikut membantu Pemerintah Daerah dalam mengatasi Covid, selain itu

Saya sangat mengapresiasi para medis dan semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan vaksinasi ini, “ ucap Al Haris.

Dijelaskan Al Haris bahwa  permasalahan yang sangat berat dan sudah cukup lama harus dihadapi, yaitu Pandemi Covid-19.

”Masalah bersama yang dihadapi oleh daerah kita, negara kita, bahkan dunia. dan berdasarkan data, yang terkonfirmasi Covid-19 semakin banyak, baik di Provinsi Jambi maupun di Indonesia, “ ungkapnya.

Menurutnya, pemerintah bekerja sama dan bersinergi dengan semua pihak terkait untuk  melakukan berbagai upaya sebagai  menanggulangi Covid-19 ini, baik penanggulangan secara medis maupun penanggulangan dampak ekomoni dan sosial.

”Dalam penanggulangan secara medis, selain pengobatan orang yang terkonfirmasi Covid-19, juga dilakukan Vaksinasi Covid-19. Vaksinasi Covid-19 ini merupakan ikhtiar dan pilihan rasional yang dilakukan negara dalam menghadapi Covid-19, untuk melindungi masyarakat Indonesia. Vaksinasi tersebut dilakukan secara bertahap dengan harapan bisa memenuhi target herd immunity (kekebalan kelompok).” kata Al Haris

”Total cakupan vaksinasi dan vaksin yang diterima di Provinsi Jambi sampai tanggal 17 Juli 2021, berdasarkan data KPCPEN (Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional), Dosis 1 sebanyak 545.004, dosis 2 sebanyak 184.555. angka ini tentu masih jauh dari target herd immunity (kekebalan kelompok), namun kita akan terus berupaya untuk melaksanakan Vaksinasi Covid-19 secara bertahap dan berkesinambungan.” sambungnya

Lebih lanjut ia menjelaskan,  tidak ada jaminan bahwa jika seseorang telah divaksin, maka tidak akan tertular Covid-19, namun kalaupun tertular, akan sangat mengurangi dampak yang ditimbulkan, karena kekebalan tubuh orang yang menerima vaksin Covid-19 telah meningkat secara signifikan untuk menghadapi Covid-19.

”Sejalan dengan hal tersebut, maka saya menekankan agar bapak, ibu penerima vaksin, dan kita semua untuk terus untuk disiplin dan konsisten menerapkan Protokol Kesehatan Pencegahan Penularan Covid-19 yang sering disebut 5 M: 1.Memakai masker, 2.Mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir, 3.Menjaga jarak, 4.Menghindari kerumunan, dan 5.Mengurangi mobilitas. Disiplin dan konsisten melaksanakan protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19 juga bisa diartikan sebagai wujud kurban kita, sesuai dengan kondisi yang kita hadapi saat ini, dengan tujuan untuk melindungi diri sendiri, keluarga, tetangga, lingkungan, daerah, bahkan negara kita, “ jelas Al Haris

Sebelumnya Kepala OJK Provinsi Jambi Yudha Nugraha Kurata menyampaikan, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 melalui Industri Jasa Keuangan di Jambi, diharapkan bisa mempercepat target pembentukan kekebalan komunitas, diseluruh lapisan masyarakat sesuai dengan target pemerintah pada bulan  November mendatang.

”Keberhasilan dari Vaksin Covid akan sangat menentukan upaya pemuluhan ekonomi nasional, karena setelah terbentuk kekebalan komunitas, maka perekonomian masyarakat akan kembali bergerak sejalan dengan terbentuknya mobilitas masyarakat,” ujarnya

Ditempat yang sama kepala Bank Indonesia Perwakilan Jambi Suti Masniari Nasution menjelaskan, dalam rangka mendukung kelancaran penanggulangan Covid 19 yang dilakukan oleh  Bank Indonesia cabang Jambi telah berkerja sama dengan OJK, sudah memberikan vaksin kepada masyarakat 2000 dan target hari ini 1600 vaksin, sebagai aspek kemanusiaan dan kesehatan masyarakat dalam mengatasi penyebaran Covid-19, selain itu BI akan terus berkomitmen menjaga kelancaran layanan kepada masyarkat sebagai transaksi pembayaran keuangan mendukung berbagai kegiatan ekonomi masyarakat. (064)

Gubernur Al-Haris Minta Penyaluran Beras Tepat Waktu dan Tepat Sasaran

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Dr.Al Haris, S.Sos, M.H. melaksanakan peninjauan ke gudang Bulog Jambi, Rabu (21/07/2021). 

Peninjauan itu dilakukan untuk memastikan penyaluran bantuan beras kepada masyarakat Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dapat berjalan tepat waktu dan tepat sasaran selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) 2021.

Dalam kunjungan kali ini, Gubernur diterima langsung oleh Kepala Bulog Divre Jambi H.Defrizal, tampak beberapa pejabat Pemerintah Provinsi Jambi mendampingi Gubernur Jambi yaitu Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asisten II), Ir.Agus Sunaryo, Kepala Dinas Sosial Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Provinsi Jambi Arif Munandar dan Kepala OPD terkait lainnya, Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi Pinto Jayanegara.  Di lokasi gudang Bulog tersebut, gubernur berdialog dengan Kepala Bulog dan memeriksa kondisi beras yang akan dibagikan kepada masyarakat.

Dalam sesi wawancara, gubernur menyampaikan bahwa kunjungannya ini untuk melihat langsung kondisi beras  yang akan disalurkan kepada masyarakat dan kendala apa saja yang dihadapi dalam penyalurannya.

“Beras yang saya lihat sangat bagus, yaitu beras medium dan sangat layak untuk dikonsumsi masyarakat. Bantuan ini memang diberikan oleh Presiden untuk Provinsi Jambi dan akan disalurkan sampai ke Kabupaten/Kota yang datanya sudah  ada di dinas sosial. Bantuan ini memang dalam rangka untuk menghadapi kondisi negara yang sedang dalam kondisi PPKM yang berdampak langsung bagi masyarakat,” ujar Al Haris.

Dijelaskan Al Haris bahwa pemerintah daerah dan Bulog tentu akan menyalurkan bantuan  ini dengan baik kepada masyarakat. “ Bantuan ini akan disalurkan tepat sasaran dan dalam waktu yang cepat, karena ini memang Pak Presiden langsung meminta. Tentu kita berharap target pengirimannya cepat, yang menerima bantuan tepat dan bisa mengatasi masalah ekonomi di masa PPKM ini.  Kita harapkan mudah-mudahan ini bisa mengatasi masalah-masalah ekonomi dan bisa memberikan bantuan  bagi masyarakat,” katanya. (064)

Pemkab Batanghari Ajukan Pinjaman Rp 200 Miliar untuk Infrastruktur Jalan Pertanian

 

Merdekapost.com - Pemerintah Kabupaten Batanghari mengajukan pinjaman daerah pada 2022 mendatang kepada lembaga keuangan  sebesar Rp 200 miliar.

Hal ini disampaikan Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief saat menyampaikan pidato nota pengantar rencana Kebijakan Umum Anggaran, Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (KUA PPAS) RAPBD 2022 dalam rangka rapat paripurna DPRD Kabupaten Batanghari,rabu (21/7/2021).

Bupati mengatakan, pinjaman senilai Rp 200 miliar itu merupakan penerimaan pembiayaan yang direncanakan pada 2022 mendatang, telah disampaikan kepada anggota DPRD Kabupaten Batanghari.

Dana pinjaman itu bakal dipakai untuk pembangunan infrastruktur dengan rincian pembangunan jalan sebesar Rp 157 miliar dan pembangunan gedung sebesar Rp 43 miliar.

“Saya sampaikan bahwa pinjaman ini untuk mempercepat pembangunan infrastruktur. Infrastruktur yang membuat ekonomi masyarakat meningkat,” kata Mantan Ketua GP Ansor Batanghari ini.

Dia, mengetahui bahwa masyarakat Batanghari 80 persen adalah petani. Bagaimana mereka lancar pergi ke lahan pertaniannya baik tanaman pangan, kebun dan kolam ikan serta lancar membawa hasilnya keluar.

"Kalau ini tidak kita siapkan nanti tidak akan optimal produksinya. Nilai tukar petani akan sulit naik karena begitu besar biaya yang mereka tanggung karena jalan yang tidak baik tadi," katanya.

Ia memberikan perumpamaan misalnya saat ini dari Desa Bungku ke Muara Bulian jarak tempuh 37 kilometer, namun saat ini memerlukan waktu 2 jam 30 menit. Jadi kalau infrastruktur ini dibenahi maka hanya perlu waktu 30 menit hingga sampai ke Muara Bulian. Begitu banyak waktu yang hemat.

“Kalau ini kita lambatkan pembangunannya maka akan lambat pula manfaat yang dirasakan. Karena anggaran yang tersedia saat ini tidak mencukupi maka kita coba tutupin dengan pinjaman. Sudah kita hitung dan kita mampu mengangsurnya pada tahun berikutnya,”

"Sudah saya sampaikan saat ini sedang dibahas oleh anggota dewan. Saya optimis bahwa anggota DPRD kita dipilih masyarakat Batanghari rata-rata sangat mengenal budaya dan kehidupan masyarakat Batanghari," pungkasnya. (064)

Gubernur Al Haris Gelar Shalat Idul Adha di Masjid Az-Zikra Komplek Rumdis

 

Merdekapost.com - Alunan suara takbir menggema menyambut hari raya Idul Adha 1442 H atau 2021 Masehi. Idul Adha kali ini pun tidak jauh berbeda dari tahun sebelumnya yang masih dalam situasi pandemi Covid-19.

Gubernur Jambi Al Haris, melakukan sholat Idul Adha di Masjid Az-Zikra dalam komplek rumah dinas Gubernur Jambi, Selasa (20/7/2021). Tampak Gubernur bersama keluarga mengikuti sholat dengan khidmat.

Selain keluarga, sholat Idul Adha di rumah Dinas Gubernur Jambi ini juga diikuti oleh jamaah lainnya secara terbatas sesuai dengan instruksi Presiden RI untuk tidak membuat penumpukan masa ataupun keramaian saat menjalankan sholat Idul Adha.

Tampak Sekretaris Daerah Provinsi Jambi H. Sudirman, S.H, M.H, beberapa kepala OPD, dan beberapa jamaah di RT sekitar ikut melaksanakan sholat di rumah dinas gubernur. Dan pelaksanaan sholat Id ini dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Usai melakukan sholat Idul Adha 1442 Gubernur langsung menikmati santap bersama.

Al Haris Pantau Penyemblihan Hewan Qurban

Setelah santap bersama, Gubernur langsung menuju halaman rumah dinas dan melihat langsung prosesi penyembelihan hewan kurban. Pemotongan juga dihadiri oleh Imam masjid, dan beberapa warga sekitar.

Seekor sapi yang dikurbankan ini nantinya akan diberikan kepada masyarakat sekitar dan jamaah masjid di rumah dinas.

“Idul Adha kali ini masih dalam masa pendemi covid-19, walaupun begitu kita tetap melaksanakan pemotongan hewan kurban, dan sebelumnya kita melaksanakan sholat Idul Adha di mesjid Az-Zikra yang ada di rumah dinas ini. Sedangkan untuk penyampaian daging kurban ini nantinya panitia kurban mengantarkan kepada yang menerima, agar tidak menimbulkan kerumunan dan menghindari penyebaran covid 19,”ujar Gubernur.

Pemotongan hewan kurban ini oleh Gubernur Al Haris didedikasikan atau dihadiahkan untuk para orang tua dan pemimpin Jambi terdahulu, yang dinilai sangat berjasa bagi Provinsi Jambi diantaranya adalah Abdurrahman Sayuti, Masjchun Sofwan, Zulkifli Nurdin, H. Abdul Manap, H. M. Syukur dan guru Helmi Abdul Majid. (064)

Bupati Fadhil Arief Minta Pihak Sekolah Lebih Jujur Tentang Dapodik

 

Merdekapost.com - Banyak sekolah kita yang menyatakan dirinya baik dan lengkap dari segala hal untuk mengejar akreditasi, padahal riil di lapangan, tidak seperti itu.

Akibatnya, sekolah yang seharusnya mendapatkan bantuan, malah tidak dapat. Kenyataan itu sangat disayangkan. Mengingat pedoman Kemendikbud memberikan bantuan anggaran pendidikan sumbernya dari Dapodik. Dari sana, pemerintah menjaring semua data terkait data kelembagaan dan kurikulum sekolah, data siswa, data guru dan karyawan, serta data sarana.

Tekait hal ini belum lama ini bupati Muhammad Fadhil Arief menuturkan agar pihak sekolah lebih jujur dalam melaporkan kondisi sekolah sesuai fakta dilapanganm

Fadhil menilai, Data Pokok Pendidikan (Dapodik) yang disajikan saat ini tidak sesuai dengan keadaan pada tiap sekolah. Fadhil menyarankan, perlunya updating pada data Dapodik.

“Para guru harus jujur dengan kondisi sekolah, kursinya rusak tapi masih dilaporkan baik, WC-nya tidak berfungsi lagi tapi masih dilaporkan baik,” kata Fadhil, minggu (18/7/2021).

Penyebab hal ini dikatakan Fadhil, para guru di Batanghari beranggapan bahwa data sarana dan prasarana berkaitan dengan uang sertifikasi.

“Ada presepsi yang salah, katanya laporan SAPRAS ini ada hubungannya dengan sertifikasi, padahal tidak ada kaitannya sama sekali,” tegas Fadhil.

Diketahui, besaran sertifikasi semua para guru ini tergantung dengan jumlah guru dan juga jumlah siswa pada tiap sekolahan masing-masing. (064)

Wabup Batanghari Sambut Rombongan Wabup Tanjabbar Dalam Rangka Koordinasi dan Studi Tiru

 

Merdekapost.com - Wakil Bupati Batanghari Bakhtiar menyambut kedatangan rombongan Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) di Ruang Kaca Rumah Dinas Bupati, dalam rangka koordinasi dan studi tiru upaya percepatan tindak lanjut hasil pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) perwakilan Provinsi Jambi.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wabup Tanjabbar beserta jajaran, Kepala Kejaksaan Negeri Tanjabbar beserta jajaran, Kepala Kejaksaan Negeri Batanghari, Sekretaris Daerah dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Batanghari.

Wakil Bupati Batanghari, Bakhtiar yang mewakili Bupati dalam sambutannya mengatakan, Kabupaten Batanghari 6 kali secara berturut-turut mendapatkan opini wajar tanpa pengecualian atas laporan keuangan daerah. Prestasi tersebut merupakan atas kerjasama yang baik seluruh OPD, lingkup Pemerintah Kabupaten dan keseriusan semua pihak atas pentingnya akuntabilitas dan transparansi baik dari perencanaan pelaksanaan sampai dengan pertanggungjawaban anggaran.

“Dalam rangka percepatan tindak lanjut Hasil pemeriksaan BPK RI perwakilan Provinsi Jambi, beberapa hal yang dilakukan yaitu, meningkatkan koordinasi dengan seluruh OPD serta aparat penegak hukum khususnya Kejaksaan untuk dapat membantu Pemerintah Daerah. Melakukan penelitian kerugian negara, bentuk kerjasama yang dilakukan dengan membuat Surat Kuasa Khusus (SKK) serta melalui seluruh intan melakukan upaya aktif setiap OPD,” kata Wakil Bupati Batanghari, Bakhtiar, Jum’at (16/7/2021).

Dilanjutkan Bakhtiar, kemudian terkait perkembangan penyelesaian kasus kerugian daerah kita laksanakan dengan timeframe penyelesaian ganti rugi berdasarkan peraturan perundangan. Selanjutnya dalam menindaklanjuti temuan temuan tersebut pihaknya telah menyusun rencana aksi action plan, yang dalam implementasinya melaksanakan bimbingan dan konsultasi dengan Badan pemeriksa Keuangan (BPK) agar tindak lanjut hasil audit dapat terselesaikan tepat waktu.

“Semoga nantinya diskusi kita ke depan dapat membuat langkah-langkah strategis, yang dapat dilakukan oleh pemerintah daerah dalam meningkatkan persentase penyelesaian tindak lanjut rekomendasi hasil pemeriksaan,” ujarnya. (064)

Bersua Warga, Gubernur Al Haris Mulai Jajaki Wilayah Paling Timur Jambi

 

Merdekapost.com - Gubernur Jambi Al Haris,  melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjab Timur),  Kamis (15/7/2021).

Beberapa tempat di daerah pelosok dikunjungi Gubernur dimulai dari Kecamatan Nipah Panjang. Dan dilanjutkan menuju Desa Remau Bako  Tuo Kecamatan Sadu dan melaksanakan penanaman Komoditi Pinang di Desa Remau Bako Tuo.

Selain melakukan penanaman  pohon pinang, Gubernur juga berdialog dengan petani tentang pentingnya memperkuat sektor pertanian untuk atasi keterpurukan ekonomi saat pandemi covid 19. Gubernur didampingi oleh Bupati Tanjab Timur, Romi Hariyanto, Danrem 042/ Gapu, Brigadir Jenderal TNI Muhammad Zulkifli, S.I.P., M.M, Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Rocky Chandra.

Dalam sesi wawancara Gubernur menyatakan bahwa ke depan akan menjadikan pinang sebagai komoditi unggulan.

“Hari ini kita melakukan beberapa kegiatan, salah satunya adalah penanaman pinang betara di Desa Remau Bako  Tuo Kec. Sadu, Kabupaten Tanjab Timur. Saya berharap dengan adanya diversifikasi pertanian ini akan meningkatkan perekonomian masyarakat” jelas Gubernur.

Sebelumnya Gubernur saat berdialog dengan petani menyatakan bahwa daerah Sadu merupakan daerah potensial yang belum tersentuh oleh pemerataan pembangunan.

“Saya melihat Sadu memiliki potensi luar biasa, tetapi masih jauh dari pembagian pembangunan, seperti jalan misalnya. Potensi luar biasa dari Sadu ini salah satunya adalah sektor pertanian. Pada pandemi covid 19 ini telah meluluh lantakan perekonomian kita, hancur, tetapi daerah yang kuat pertaniannya tidak termasuk daerah yang terasa dampak hancurnya ekonomi. Saya melihat Sadu memiliki sawah yang luas, belum lagi dengan adanya hasil komoditi lain seperti pinang, “katanya

Gubernur meminta masyarakat untuk menjaga pinang yang telah ditanam dan berjanji untuk mencari importir yang akan menampung pinang milik petani.

Sementara itu Bupati Tanjab Timur, Romi Hariyanto dalam sambutannya menyatakan bahwa kehadiran Gubernur ini merupakan wujud kepedulian dan komitmen Gubernur untuk bersinergi membangun Kabupaten Tanjab Timur.

“Bapak tadi telah merasakan jalan yang ada di Tanjab Timur dan dibutuhkan dana sekitar Rp 7 triliun baru jalan-jalan di Kabupaten ini menjadi bagus, sementara kemampuan keuangan kami pertahun hanya Rp 300 miliar. Kehadiran Bapak Gubernur menjadi motivasi bagi kami, motivasi untuk membangun kedepan Kabupaten Tanjung Jabung Timur tidak ketinggalan Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Jambi. Kehadiran Gubernur hari ini adalah wujud komitmen Gubernur Jambi untuk membangun sinergitas pembangunan provinsi Jambi dengan Kabupaten Tanjung Jabung Timur, ” ungkap Romi.

Selanjutnya Gubernur Jambi beserta rombongan bergerak menuju Desa Sungai Itik menggunakan kendaraan darat. Dan  di Desa Sungai Itik Gubernur melanjutkan perjalanan menggunakan speed boat menuju Pulau Berhala. (064)


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs