Innalillahi,,, Satu Lagi Putra Kerinci di Malaysia Meninggal, Wabup Bantu Pemulangan ke Kerinci

Innalillahi,,, Satu Lagi Putra Kerinci di Malaysia Meninggal, Wabup Bantu Pemulangan ke Kerinci
Alm. Hariadi Bin Nazaruddin
Kerinci, merdekapost.net - Satu lagi putra Kerinci yang menjadi TKI di negara tetangga kita Malaysia, Hariadi (33) bin Nazaruddin, warga Desa Kemantan Mudik Kecamatan Air Hangat Timur Kabupaten Kerinci di khabarkan meninggal dunia di Malaysia.

Informasi yang berhasil dihimpun merdekapost.net, Hariadi bin Nazaruddin menghembuskan napas terakhir sekitar pukul 10.00 WIB di Kampung Kerinci Malaysia tempat dirinya bekerja. Saat ini jenazah sedang dalam perjalanan dari Malaysia menuju Bandara Minang Kabau dan selanjutnya menuju Kabupaten Kerinci.

Wabup Kerinci yang saat ini sedang berada di Jakarta, ketika mendapat informasi, langsung merespon dan mengirimkan kendaraan untuk penjemputan ke bandara Minang Kabau Sumbar.

Seperti diungkapkan Wabup Zainal melalui tulisannya, "Selamat jalan adik kami Hariadi bin Nazaruddin. Semoga amal ibadahmu diterima disisi Allah SWT. Ya Allah permudahkanlah kepengurusan, kepulangan pahlawan devisa kami ini, agar segera sampai dikampung halaman, kepada keluarga yang ditinggalkan semoga diberikan kesabaran, ketabahan dan kekuatan. amin ya rabbalalamin"

Sementara itu, Asriadi, kakak almarhum, mewakili keluarga besar Almarhum di Kemantan, kepada koran ini mengucapkan terima kasih kepada Wabup Kerinci serta warga Kerinci yang berada di Malaysia yang telah membantu pemulangan jenazah.

"Kami hanya bisa mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, kepada bapak Wabup Zainal Abidin serta semua pihak baik di Malaysia maupun di Kerinci yang telah membantu proses pemulangan jenazah adik kami Hariadi, semoga Allah SWT membalas kemurahan hati bapak-bapak dan saudara-saudara semuanya". Ungkapnya terharu. (adz)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs