Kado HUT Kerinci ke-62, Desa Penawar Hibahkan Tanah ke Pemda Kerinci untuk dibangun Sport Center


KERINCI, MERDEKAPOST.COM - Bertepatan dengan HUT kabupaten Kerinci ke-62 masyarakat penawar yang di wakili empat Kades se Penawar, Lembaga adat dan tokoh masyarakat se-Penawar,di hadiri oleh Camat Sitinjau Laut Saukani, SH. menyerahkan secara resmi berkas tanah hibah kepada Pemda Kerinci direncanakan untuk pembangunan Sport Center.

Dikatakan Kades Penawar Tinggi, Ahmadi, "Bahwa Sebelumnya tanah ini sudah dihibahkan kepada Kemenpora RI, namun rencana pembangunan sport center tidak terealisai, sehingga sekarang dihibahkan kembali ke Pemda Kerinci dengan tujuan untuk Pembangunan Sport Center".

Kades 4 Desa Penawar tokoh masyarakat bersama Bupati dan Wakil Bupati Kerinci dan jajarannya. (adz)

Dijelaskannya lagi, "Penyerahan berkas langsung Kepada Pak Bupati Kerinci H Adirozal dan disaksikan oleh Wakil Bupati Kerinci, Sekda dan Ketua DPRD Kerinci pada hari Senin (9/11/2020) jam 12.30 yang bertempat digedung DPRD Kerinci".

"Ini sekaligus menjadi hadiah atau kado dari Masyarakat Penawar untuk ulang tahun Kabupaten Kerinci yang ke 62". Pungkas Kades Penawar Tinggi Ahmadi. (noe)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar


Berita Terpopuler


Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs