Ribuan Warga Ikuti Nusantara Mengaji di Rumdis Wabup Kerinci

Ribuan Warga Ikuti Nusantara Mengaji di Rumdis Wabup Kerinci
Pengajian yang diimami oleh Abuya Darul Ulum
Kerinci - Wakil Bupati Kerinci Zainal Abidin malam ini menggelar kegiatan Nusantara Mengaji bertempat dirumah dinas Wakil Bupati Kerinci.

Kegiatan yang dimotori oleh H Muhaimin Iskandar Ketum DPP PKB ini akan dilaksanakan selama dua hari yaitu sejak dari Tanggal 7 Mei sampai tanggal 8 Mei 2016.

Tampak hadir pengurus NU Kabupaten Kerinci, Kepala Kantor Kemenag, GP Ansor, PC PMII serta beberapa perkumpulan pengajian dari Desa Pentagen dan Ujung Pasir beserta masyarakat setempat.

Pantauan koran ini, Pengajian dilaksanakan setelah shalat Isya berjamaah yang diimami oleh Kiyai Darul Ulum. 

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kerinci menyebutkan bahwa kegiatan ini adalah Program nasional DPP PKB dan dilaksanakan serentak diseluruh Indonesia pada tanggal 7 hingga 8 Mei.

Dikatakannya, "Gerakan nasional Nusantara Mengaji adalah kegiatan yang sangat positif yang dilaksanakan oleh DPP PKB dan ini harus kita dukung". 

"Mudah-mudahan dengan kegiatan ini akan menjawab persoalan-persoalan bangsa yang akhir-akhir ini kian komplit, selain itu, untuk Kabupaten Kerinci yang akhir-akhir ini sering dilanda bencana dan musibah, mudah-mudahan dengan pelaksanaan qatam serentak ini kita semua berdoa kepada Allah SWT agar dijauhkan dari bencana-bencana tersebut". 

Sementara itu, DPC PKB Kabupaten Kerinci melalui Sekretarisnya, Heri Zaldi Alwi mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Wakil Bupati Kerinci Zainal Abidin yang telah mendukung penuh kegiatan Nusantara Mengaji.

Dikatakannya, "DPC PKB Kabupaten Kerinci mengucapkan terima kasih kepada Wakil Bupati Kerinci Bapak Zainal Abidin yang telah mendukung penuh terlaksananya Gerakan N usantara Mengaji Qatam 300ribu serentak". Ungkap Heri.

"Selain itu, Kita juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua PCNU Kabupaten Kerinci, Kakan Kemenag Kerinci, Para Ulama dan Kiyai, Pimpinan Ponpes Nurul Haq, Ponpes Pentagen, Ponpes Koto Salak, GP Ansor, PMII Kabupaten Kerinci serta ibu-ibu pengajian yang telah ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini". Pungkas Heri. (Ald/PAM)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar





Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs