Pemkot Sungaipenuh Perketat Pengawasan Jalur Puncak Batas Sumbar

PERKETAT PERBATASAN : Minggu, (29/03) Sekretaris Daerah Kota Sungai Penuh Munasri, M.Si. MH, didampingi Asisten dan  SKPD terkait melakukan peninjauan posko pengecekan dan pemantauan di jalur Puncak - Batas Sumbar. Siapapun yang masuk ke Sungai Penuh melalui jalur ini akan di cek suhu tubuhnya. (ald/IST)
SUNGAIPENUH, Merdekapost.com - Pencegahan penyebaran dan penanganan Virus Corona (Covid-19) terus dilakukan oleh Pemerintah Kota Sungai Penuh.

Minggu, (29/03) Sekretaris Daerah Kota Sungai Penuh Munasri, M.Si. MH, didampingi Asisten dan  SKPD terkait melakukan peninjauan posko pengecekan dan pemantauan di jalur Puncak - Batas Sumbar.

Dari pantauan lapangan, nampak satu persatu, pengendara dan penumpang kendaraan yang akan  memasuki Kota Sungai Penuh dicek dan diperiksa suhu tubuhnya oleh petugas dari dinas kesehatan Kota Sungai Penuh.

Baca Juga: Di Dua Posko Cegah Corona Ini, Siapapun yang Baru Masuk Ke Kerinci Akan Di Cek Suhu Tubuhnya

Sekda Munasri, M.Si MH mengatakan perkembangan penyebaran Covid-19 terus meningkat, karena itu penangananya tidak boleh main-main.

"Kita harus tetap waspada dan memperketat pengawasan terhadap kendaraan yang akan masuk ke wilayah Kota Sungai Penuh," katanya.

Update Corona Indonesia 29 Maret: 1.285 Positif, 64 Sembuh, 114 Meninggal

Hal serupa juga beberapa hari terakhir dilaksanakan di dua pintu masuk Kerinci, seperti di posko siaga Corona di Letter W Kecamatan Gunung Tujuh dan di Tamiai Kecamatan Batang Merangin. (ald)

Related Posts

0 Comments:

Posting Komentar




Berita Terpopuler

Copyright © MERDEKAPOST.COM. All rights reserved.
Redaksi | Pedoman Media Cyber | Network | Disclaimer | Karir | Peta Situs